Polres Tubaba Upacara Hari Bhayangkara ke-78 Secara Sederhana

Leni Marlina

Senin, 1 Juli 2024 - 21:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres Tubaba, AKBP Ndaru Istimawan,  memberikan potongan tumpeng kepada Pj Bupati M Firsada, pada kegiatan syukuran Hari Bhayangkara ke-78 di Aula Mapolres, Senin (1/7/2024). (Arie/NK)

Kapolres Tubaba, AKBP Ndaru Istimawan, memberikan potongan tumpeng kepada Pj Bupati M Firsada, pada kegiatan syukuran Hari Bhayangkara ke-78 di Aula Mapolres, Senin (1/7/2024). (Arie/NK)

Tulangbawang Barat (Netizenku.com): Polres Tulangbawang Barat (Tubaba) Polda Lampung, menggelar upacara perayaan Hari Bhayangkara Ke–78 secara sederhana. Rangkaian kegiatan apel di halaman Mapolres, dilanjut kegiatan syukuran di Aula Mapolres, Senin (1/7/2024).

Kapolres Tubaba AKBP Ndaru Istimawan, mengajak segenap anggota Polri di lingkungannya, untuk mengucap rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, atas segala petunjuk dan hidayah-Nya kepada keluarga besar Polri, dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya mengabdi kepada masyarakat, bangsa, dan negara, sehingga mengantarkan Polri mampu memasuki usia ke-78 tahun.

“Melalui syukuran ini diharapkan dapat dimanfaatkan oleh segenap keluarga besar Polri sebagai sarana untuk melakukan introspeksi, atas pencapaian keberhasilan maupun kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan tugas selama ini,” kata dia.

Baca Juga  Lucu dan Uniknya Pilkada Tubaba, Simak di Sini!

Menurutnya, peringatan ke–78 Hari Bhayangkara tahun ini mengangkat tema “Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas”. Tema ini, kata dia, menegaskan bahwa Polri tidak hanya bertanggungjawab dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Tetapi juga memiliki peran nasional, serta kebijakan pemerintah dengan menjaga integritas, profesionalisme, serta kemitraan dengan semua pihak terkait.

“Polri berperan sebagai garda terdepan dalam menciptakan kondisi yang mendukung pertumbuhan ekonomi berkelanjutan, dan kesejahteraan bagi seluruh rakyat Indonesia,” ucap Ndaru.

Kapolres Tubaba berharap melalui momentum perayaan Hari Bhayangkara ke–78 ini, Polri sesuai dengan tupoksinya dalam melayani, mengayomi, dan melindungi, akan semakin dicintai masyarakat hingga saat ini.” Ayo terus berbenah dalam rangka menciptakan Polri yang Presisi,” ajaknya.

Baca Juga  Rancangan KUA PPAS APBD Perubahan Tubaba Ditarget Rp920 Miliar

Sementara itu, Pj Bupati Tubaba M Firsada, mengucapkan selamat memperingati Hari Bhayangkara ke-78 kepada seluruh anggota Polri, khususnya di lingkungan Polres Tubaba dan Polsek se-kabupaten setempat.

“Dengan bertambah matangnya usia ini, saya berdo’a agar seluruh jajaran kepolisian senantiasa di lindungi oleh Allah SWT dalam melaksanakan tugas-tugas mulianya. Semoga Institusi Polri senantiasa berjaya, berkeadilan dalam melayani masyarakat,” kata dia.

Dalam menghadapi tantangan yang semakin kompleks di era globalisasi ini, kata dia, Polri memiliki peran yang sangat penting dalam menjaga kedamaian dan keamanan. Oleh karena itu, dukungan penuh dari seluruh elemen masyarakat sangatlah diperlukan agar Polri dapat menjalankan tugasnya dengan baik, dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Baca Juga  PUPR Tubaba Pastikan Pembangunan Ruas Jalan dan Irigasi Dimulai Maret

“Mari kita manfaatkan momentum Hari Bhayangkara Ke-78 ini untuk merenung, bersyukur, mengapresiasi, serta berkomitmen untuk terus memberikan dukungan penuh kepada Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban bersama-sama. Mari kita jadikan hari ini sebagai tonggak sejarah baru dalam memperkuat sinergi antara Polri, Pemerintah Daerah, dan seluruh elemen masyarakat,” ajaknya. (M Sobarie)

Berita Terkait

Dana Revolving Sapi Mandek, Gerindra Minta APH Bertindak
Pemkab Perkuat Karakter Masyarakat Lewat Tubaba Bersholawat
DPRD Tubaba Serahkan Rekomendasi LKPJ 2024
Pemkab Tubaba Ajak Perempuan Aktif Bangun Daerah
Bangga dengan Putra Daerah, Bupati Tubaba Sambut Pemain Timnas U-17 Fabio Azka Irawan
Bupati Tubaba Jalin Kerja Sama dengan Fakultas Pertanian Unila untuk Kembangkan Sektor Pertanian dan Peternakan
Kelompok Tani Revolving Sapi Tubaba Merugi, Akui Dipaksa Buat Laporan Keuntungan
Dana Revolving Sapi Macet, Pemkab Tubaba Siap Libatkan APH Jika Tak Kunjung Dikembalikan

Berita Terkait

Senin, 28 April 2025 - 15:35 WIB

Sekjen Kemendagri Imbau Daerah Kendalikan Harga

Jumat, 25 April 2025 - 15:40 WIB

Pemkab Lamsel Peringati Hari Otda ke-29

Jumat, 25 April 2025 - 15:29 WIB

Bupati Lamsel Salurkan Bantuan RTLH

Kamis, 24 April 2025 - 17:08 WIB

Pemkab Lamsel Dukung Perluasan Program Desa Bersinar

Kamis, 24 April 2025 - 16:35 WIB

Pemkab Lampung Selatan Gelar Temu Teknis Penyuluh

Rabu, 23 April 2025 - 16:08 WIB

Bupati Egi Ikuti Gerakan Tanam Padi Serentak, Dorong Modernisasi Pertanian di Lampung Selatan

Rabu, 23 April 2025 - 10:32 WIB

Pakai Aplikasi, Bayar PBB di Lampung Selatan Semakin Praktis

Senin, 21 April 2025 - 18:29 WIB

Peringati Hari Kartini, Pemkab Lampung Selatan Gelar Apel Khidmat di Aula Rajabasa

Berita Terbaru

E-Paper

Lentera Swara Lampung | 128 | Rabu, 30 April 2025

Selasa, 29 Apr 2025 - 22:56 WIB

Riyanto Pamungkas saat menerima penghargaan TOP Pembina BUMD 2025, Selasa (29/4/2025), Foto: Reza/NK.

Pringsewu

Bupati Pringsewu Raih TOP Pembina BUMD 2025

Selasa, 29 Apr 2025 - 19:54 WIB

Dirjen Bina Keuangan Daerah Kemendagri, Agus Fatoni (Kiri) dan Bupati Pringsewu, Riyanto Pamungkas (Kanan), Foto: Reza/NK.

Pringsewu

Pringsewu MAKMUR, Bupati Gandeng Kemendagri

Selasa, 29 Apr 2025 - 18:28 WIB

Foto: Istimewa.

Lampung Barat

BPRS Lambar Sabet Tiga Penghargaan TOP BUMD 2025

Selasa, 29 Apr 2025 - 14:42 WIB

Ketua DPC Partai Gerindra Tubaba, Yantoni, Foto: Arie/NK.

Tulang Bawang Barat

Dana Revolving Sapi Mandek, Gerindra Minta APH Bertindak

Selasa, 29 Apr 2025 - 12:28 WIB