Komitmen Mirza Mewujudkan Jurnalisme Berkualitas di Lampung

Hendri Setiadi

Selasa, 3 September 2024 - 14:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Rahmat Mirzani Djausal berkomitmen mewujudkan jurnalisme berkualitas bila memperoleh amanah menjadi Gubernur Lampung.

(Netizenku Network): Menurutnya, pemerintah sangat membutuhkan dukungan insan pers dan media untuk bersama-sama menyatukan visi membangun Lampung. “Kami sangat menyadari betapa pentingnya posisi pers bagi pemerintahan daerah,” ungkap cagub yang biasa disapa Kiay Mirzani, saat menggelar even Ngopi Bareng Media di Cafe Daja, Selasa (3/9/3024).

Baca Juga  Sah.. Pansus Pembahasan Pelanggaran Money Politic Terbentuk, Mingrum Didapuk Ketua

Berkenaan dengan sudut pandang tersebut MIrza menyampaikan komitmennya terhadap terbangunnya jurnalisme berkualitas di Lampung. “Untuk bisa menyosialisasikan informasi berbagai kebijakan daerah tentu sangat membutuhkan media. Hanya saja kita perlu memastikan tidak terjadi kekeliruan dalam mendistribusikan informasi. Oleh karenanya sangat dibutuhkan jurnalisme berkualitas untuk menjawab kebutuhan tadi,” imbuhnya.

Mirza menambahkan, memang dibutuhkan dukungan dari pemerintah untuk mewujudkan jurnalisme berkualitas. “Ada berbagai cara yang bisa dilakukan pemerintah. Misalnya dengan mendukung upaya pembekalan atau adanya semacam peningkatan kualitas baik bagi insan pers maupun medianya. Peran itu yang nanti akan kita ambil bila dipercaya menjadi gubernur dan wakil gubernur Lampung,” terangnya.

Baca Juga  Sidang DKPP: Fatikhatul Khoiriyah Mengaku Bertemu Kuasa Hukum Pelapor

Sementara calon Wakil Gubernur, Jihan Nurlela, menunjukkan diselenggarakannya even ngobrol bareng wartawan ini sebagai cerminan bagaimana pasangan yang digadang Partai Gerindra itu, menaruh perhatian besar terhadap insan pers dan media.

“Kami tentu sangat mengharapkan kualitas jurnalistik di Lampung terus meningkat, agar dapat berkolaborasi dan lebih efektif dalam menginformasikan berbagai program pemerintah hingga ke pelosok-pelosok pedesaan,” pungkas perempuan berstatus dokter tersebut. (*)

Berita Terkait

Tunggu Tanggal Mainnya
DPP PROJO Berikan Dukungan Penuh kepada Pasangan Mirza-Jihan untuk Pilgub Lampung 2024
Tok! Pilkada Lambar PM-Mad Hasnurin Resmi Lawan Kotak Kosong
35 anggota DPRD Kabupaten Lampung Barat Resmi Dilantik
Kemiskinan di Lampung PR Besar Gubernur Terpilih
Dua Cagub Jalani Tes Kesehatan, Ini Tahapan Berikutnya!
KPU Ingatkan Petahana Harus Cuti, Apa Kabar Bunda Eva?
Arinal Masih Ketua Golkar Lampung, Seno Bagaskoro: PDIP Bukan Partai ‘Domplengan’

Berita Terkait

Kamis, 5 September 2024 - 16:55 WIB

Hari Jadi Polwan ke-76, Polres Tanggamus Gelar Syukuran

Rabu, 4 September 2024 - 13:08 WIB

Putra Asli Tanggamus Tedi Kurniawan Siap Perjuangkan Aspirasi Masyarakat

Selasa, 3 September 2024 - 18:44 WIB

Satlantas Polres Tanggamus Rutin Antisipasi Kemacetan Jam Rawan

Senin, 2 September 2024 - 21:08 WIB

Ungkapan Syukur, Ketua DPD PAN Tanggamus Santuni 100 Anak Yatim Piatu di Gisting

Kamis, 29 Agustus 2024 - 16:33 WIB

DAMAR Daftar Ke KPU Tanggamus: Bawa Pimpinan Parpol Pengusung dan Unsur Pendukung 

Kamis, 29 Agustus 2024 - 11:09 WIB

Sah..!!! Moh Saleh Asnawi-Agus Suranto Daftarkan Diri ke KPU

Kamis, 29 Agustus 2024 - 11:02 WIB

Ini Kata Paslon Moh Saleh Asnawi-Agus Suranto Saat Melangkah ke KPU Tanggamus

Selasa, 20 Agustus 2024 - 15:06 WIB

Tanggamus Gelar Desiminasi Audit Kasus Stunting Tingkat Kabupaten

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Satlantas Tubaba Bagikan Sembako bagi Warga Kurang Mampu

Selasa, 10 Sep 2024 - 19:50 WIB

Atlet Hapkido Lampung mempersembahkan 3 medali perunggu di PON Aceh-Sumut 2024, Selasa (10/9/2024). (Ist/NK)

Nasional

PON XXI, Lampung Masih Jaga Asa Target 10 Besar Klasemen Akhir

Selasa, 10 Sep 2024 - 15:37 WIB

Pesawaran

DPD Golkar Pesawaran Siap “Rusak” Menangkan Pasangan Arisan

Selasa, 10 Sep 2024 - 14:43 WIB