Parosil akan Luncurkan Serangan 26 Maret 2020

Redaksi

Rabu, 25 Maret 2020 - 12:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Liwa (Netizenku.com): Salah satu gagasan besar Bupati Lampung Barat, Parosil Mabsus, dalam mencegah penyebaran Corona Virus Desease (Covid-19), yang saat ini menghantui masyarakat dunia, yakni Serangan 26 Maret 2020.

Dikatakan orang nomor satu di Lampung Barat tersebut, dirinya mengajak seluruh elemen masyarakat, bergerak serentak, melakukan \”Serangan 26 Maret 2020\”, yakni penyemprotan di seluruh wilayah Lampung Barat.

\”Besok mari kita bergerak serentak melakukan penyemprotan cairan disinfektan, yang sasarannya tempat ibadah, fasilitas umum, lingkungan tempat tinggal, karena prinsip kita lebih mulia mencegah dari pada mengobati,\” kata Parosil.

Parosil juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada jajaran Polres Lampung Barat dan Kodim 0422, yang tanpa lelah, setiap hari melakukan aksi baik yang sifatnya penyuluhan, bersih-bersih dan penyemprotan cairan disinfektan.

\”Saya berikan apresiasi kepada pak Kapolres dan Pak Dandim, dengan seluruh jajaran yang setiap hari melakukan aksi pencegahan penyebaran virus Covid-19, dengan berbagai cara,\” kata dia.

Beberapa program yang sudah dilaksanakan dalam menghadapi ancaman virus Corona tersebut, kata Parosil, salah satunya menyiapkan ruang isolasi khusus di RSUD Alimuddin Umar, sehingga apabila ada warga yang terpapar virus Corona, sudah dapat langsung ditangani.

Baca Juga  Sambut Ramadhan, Lambar Gelar Pengajian dan Doa Bersama

\”Selama ini RSUD Alimuddin Umar sudah ada ruang karantina dengan kapasitas 10 tempat tidur. Tetapi sebagai persiapan apabila ada kejadian luar biasa, GSG Piekulun RSUD Alimuddin Umar disulap menjadi ruang isolasi dengan kapasitas 30 tempat tidur,\” jelasnya.

Antisipasi yang juga telah dijalankan kata Parosil yang juga ketua DPC PDI Perjuangan Lampung Barat, pihaknya dibantu personil TNI dan Polri menyiapkan tenaga medis, yang di tempatkan di wilayah perbatasan, yang bertugas mengecek langsung suhu tubuh masyarakat yang akan masuk ke Lampung Barat.

Baca Juga  Parosil Apresiasi Karateka Lambar Raih Emas pada Ajang Sea Games

\”Alhamdulillah sampai saat ini belum ada masyarakat Lampung Barat yang terpapar apalagi yang positif terserang virus Covid-19, maka salah satu yang kita lakukan untuk pencegahan dengan menempatkan petugas di perbatasan dengan Lampung Utara, Pesisir Barat, Tanggamus, Sumatera Selatan dan Way Kanan, jadi semua yang masuk ke wilayah kita akan di cek suhu tubuh,\” ujarnya. (Iwan)

Berita Terkait

Dua Tokoh Ambil Formulir Pendaftaran Calon Kepala Daerah di PDI Perjuangan
Warga Tembelang Temukan Jejak Harimau Sumatera Kelilingi Kandang Sapi
PS Siliwangi-TP Sriwijaya Dukung Mukhlis Basri Maju Pilgub Lampung
48 Siswa SMA Negeri 1 Liwa Lolos SNBP
Tribal Bandarlampung Jelajahi Jalur Trajang Lambar, Ini Rutenya
Edi Novial-Mad Hasnurin, Sepakat Nyawa Manusia Lebih Berharga dari Harimau
Teror Harimau di Suoh, MB Minta Penanganan Cepat
Bambang Kusmanto Kantongi Suara Terbanyak Dapil Lambar 1

Berita Terkait

Rabu, 17 April 2024 - 20:41 WIB

Pj Bupati Tubaba Ziarah ke Makam para Raja

Rabu, 17 April 2024 - 14:25 WIB

Pj Bupati Tubaba Tinjau Kesiapan Pelayanan Puskemas

Rabu, 3 April 2024 - 14:54 WIB

Trend Positif, Tubaba Komitmen Tingkatkan Capaian Pembangunan

Selasa, 2 April 2024 - 18:27 WIB

Pj Bupati Tubaba Safari Ramadan di Masjid Al-Muttaqin Gunung Terang

Jumat, 29 Maret 2024 - 21:14 WIB

Kwarcab Pramuka Tubaba Gelar Ceramah Ramadan dan Buka Bersama

Kamis, 28 Maret 2024 - 16:28 WIB

Tubaba Akan Beri Bantuan Unggas Untuk Keluarga Beresiko Stunting

Kamis, 28 Maret 2024 - 14:10 WIB

Pemkab Tubaba Siap Salurkan THR Kepada 3256 Penerima

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:56 WIB

DPRD Tubaba akan Hearing Terkait LKPJ Bupati Terhadap APBD 2023

Berita Terbaru

Ilustrasi THR. Foto: Ist.

Lampung

Disnaker Lampung Catat 13 Pengaduan Ikhwal THR

Jumat, 19 Apr 2024 - 19:59 WIB