DPT Pilkada Serentak 2020 di Lampung Capai 3,9 Juta

Redaksi

Jumat, 16 Oktober 2020 - 23:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandarlampung (Netizenku.com): Sebanyak 8 KPU Kabupaten/Kota se-Provinsi Lampung yang melaksanakan Pilkada Serentak tahun 2020 telah menyelesaikan tahapan Rapat Pleno Terbuka Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) dan Penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) di daerahnya masing-masing.

Adapun jumlah pemilih hasil penetapan DPT di 8 KPU Kabupaten/Kota yaitu 3.909.445 terdiri dari pemilih laki-laki 1.990.241 dan pemilih perempuan berjumlah 1.919.204 dengan perincian dari masing-masing KPU Kabupaten/Kota sebagai berikut :

1. DPT Kota Metro yaitu 115.844 pemilih, terdiri dari pemilih laki-laki 57.404 dan pemilih perempuan 58.440 yang tertuang dalam Berita Acara Nomor : 147/PL.02.1-BA/1872/KPU-Kot/X/2020 tertanggal 12 Oktober 2020.

2. DPT Bandarlampung yaitu 647.278 pemilih, terdiri dari pemilih laki-laki 324.429 dan pemilih perempuan 322.849 yang tertuang dalam Berita Acara Nomor : 528/PL.02.1-BA/1871/KPU-Kot/X/2020 tertanggal 12 Oktober 2020

Baca Juga  Penetapan DPT Pilwakot Bandarlampung Berujung Pemanggilan 16 PPK

3. DPT Lampung Timur yaitu 770.477 pemilih, terdiri dari pemilih laki-laki 392.129 dan pemilih perempuan 378.348 yang tertuang dalam Berita Acara Nomor : 98/PK.02.1-BA/1807/X/2020 tertanggal 12 Oktober 2020

4. DPT Pesawaran yaitu 318.793 pemilih, terdiri dari pemilih laki-laki 163.698 dan pemilih perempuan 155.095 yang tertuang dalam Berita Acara Nomor : 136/PL.02.1-BA/1809/KPU-Kab/X/2020 tertanggal 13 Oktober 2020

5. DPT Way Kanan yaitu 323.068 pemilih, terdiri dari pemilih laki-laki 165.413 dan pemilih perempuan 157.655 yang tertuang dalam Berita Acara Nomor : 140/PL.02.1-BA/1808/KPU-Kab/X/2020 tertanggal 13 Oktober 2020

6. DPT Pesisir Barat yaitu 107.150 pemilih, terdiri dari pemilih laki-laki 56.099 dan pemilih perempuan 51.051 yang tertuang dalam Berita Acara Nomor : 68/PL.02.1-BA/1813/KPU-Kab/X/2020 tertanggal 13 Oktober 2020

7. DPT Lampung Tengah yaitu 922.468 pemilih, terdiri dari pemilih laki-laki 471.823 dan pemilih perempuan 450.645 yang tertuang dalam Berita Acara Nomor : 330/PL.02.1-BA/1802/KPU-Kab/X/2020 tertanggal 15 Oktober 2020

Baca Juga  Yuk Registrasi Daftar Pemilih Lewat Aplikasi Android

8. DPT Lampung Selatan yaitu 704.367 pemilih, terdiri dari pemilih laki-laki 359.246 dan pemilih perempuan 345.121 yang tertuang dalam Berita Acara Nomor : 79/PL.02.1-BA/1801/KPU-Kot/X/2020 tertanggal 16 Oktober 2020.

Penetapan DPT di 8 KPU Kabupaten/Kota adalah hasil dari rangkaian panjang tahapan pemutakhiran data dan penyusunan daftar pemilih yang dimulai dengan tahapan pencocokan dan penelitian (coklit) oleh Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) penyusunan daftar pemilih hasil pemutakhiran yang kemudian ditetapkan sebagai DPS, tahapan pengumuman dan uji publik DPS untuk meminta masukan dan tanggapan masyarakat dan stakeholder yang ada, kemudian penyusunan DPSHP yang kemudian ditetapkan sebagai DPT oleh masing-masing KPU Kabupaten/Kota.

Baca Juga  Oking Setorkan Berkas 25 Bacaleg ke KPUD Pesibar

Penetapan DPT adalah sebagai kerja kolektif semua pihak untuk menghadirkan daftar pemilih yang akurat, mutakhir, dan berkualitas dalam pelaksanaan perhelatan Pilkada Serentak Tahun 2020.

\”Kami sebagai penyelenggara pemilihan mengucapkan banyak terima kasih kepada semua lapisan masyarakat, panitia pengawasan pemilihan di semua tingkatan, partai politik dan tim pasangan calon, dinas Kependudukan dan catatan sipil dan stakeholder lainnya yang telah berpartisipasi aktif dalam menyukseskan tahapan pemutakhiran data dan penyusunan daftar pemilih,\” kata Komisioner KPU Lampung, Agus Riyanto, Jumat (15/10) malam.

DPT yang telah ditetapkan oleh KPU Kabupaten/Kota akan diberikan kepada Bawaslu Kabupaten/Kota, Tim Paslon serta akan diumumkan kembali kepada masyarakat di balai-balai desa/kelurahan oleh Panitia Pemungutan Suara (PPS) sampai hari pemungutan suara, 9 Desember 2020. (Josua)

Berita Terkait

Presiden Prabowo Wanti-wanti Mendikti Agar Mahasiswa Tidak Terhasut
PAN Kembali Bantu Korban Banjir Bandar Lampung
Irham Jafar: 4 Pilar Kebangsaan Penting untuk Melawan Pergeseran Nilai
PSU Pilkada Pesawaran di Tengah Keterbatasan Anggaran, Ini Solusi dari Pak Sam
Sengketa Pilkada Pesawaran Berakhir, MK Putuskan Ini!!!
PAN Terus Pantau Banjir Bandar Lampung
PAN Kembali Kunjungi Korban Banjir
Gelisahku, Mungkin Kegelisahan Pj Gubernur Samsudin Juga

Berita Terkait

Kamis, 24 April 2025 - 16:51 WIB

Jemput Program Pusat, Parosil Dorong OPD Gerak Cepat

Rabu, 23 April 2025 - 20:46 WIB

Jemput Program Pusat, Parosil Boyong Stafnya ke Jakarta

Rabu, 23 April 2025 - 15:25 WIB

Parosil Temui Andi Arief, Dorong Pemerataan Listrik dan CSR di Lampung Barat

Senin, 21 April 2025 - 20:27 WIB

PLN Liwa Tak Hadiri Undangan Bupati, Ini Penjelasan Kepala ULP

Senin, 21 April 2025 - 17:52 WIB

Parosil Sesalkan Ketidakhadiran PLN dalam Pertemuan Bahas CSR di Lampung Barat

Senin, 21 April 2025 - 14:45 WIB

Parosil Luncurkan Beasiswa Kedokteran Gigi untuk Lulusan SMA di Lampung Barat

Kamis, 17 April 2025 - 01:41 WIB

Parosil: Saya Dukung Pengosongan Hutan Lindung dari Perambah

Rabu, 16 April 2025 - 19:41 WIB

Pelepasan Siswa SMAN 1 Liwa, 95 Lulusan Diterima di PTN

Berita Terbaru

Bupati Tubaba, Novriwan Jaya dalam kegiatan Tubaba Bersholawat, Sabtu (26/4/2025), Foto: Arie/NK.

Tulang Bawang Barat

Pemkab Perkuat Karakter Masyarakat Lewat Tubaba Bersholawat

Minggu, 27 Apr 2025 - 19:02 WIB

Ketua DPD MAPANCAS Lampung, Sugirin Tjastoni, Foto: Istimewa.

Lampung

Langkah Cerdas Mirza Lewat Pemutihan Pajak

Minggu, 27 Apr 2025 - 18:26 WIB

Ketua DPD MAPANCAS Lampung, Sugirin Tjastoni, Foto: Istimewa.

Lampung

Gubernur Mirza Hadirkan Gairah Baru Sepak Bola Lampung

Minggu, 27 Apr 2025 - 18:15 WIB

Alumnus kader HMI, Eri Romadhon, Foto: Istimewa.

Bandarlampung

Banjir Berulang, Alumnus HMI Angkat Bicara

Minggu, 27 Apr 2025 - 18:03 WIB

Pemuda berinisial AM saat diringkus Polres Pringsewu, Sabtu (26/4/2025), Foto: Reza/NK.

Pringsewu

Polres Pringsewu Tangkap Pemuda Pelaku Asusila Terhadap Anak

Minggu, 27 Apr 2025 - 15:45 WIB