Lampung Timur (Netizenku.com):
DPRD Kabupaten Lampung Timur melakukan buka puasa bersama Wakil Bupati, Zaiful Bokhari dan jajaran Forkopimda Lamtim, di ruang sidang DPRD Kabupaten Lampung Timur, Selasa (21/5).
Ketua DPRD Kabupaten Lampung Timur, Ali Johan Arif menyampaikan, berbuka puasa ini adalah salah satu upaya menjaga kebersamaan. Kemudian rasa terimakasih dan penghargaan setinggi-tingginya terkait pesta demokrasi yang telah usai dengan tertib dan aman.
\”Saya atas nama rakyat Lampung Timur mengucapkan terimakasih dan penghargaan setinggi-tingginya, alhamdulillah pesta demokrasi telah usai tentunya kita bersama-sama berdoa para pemimpin bangsa ini bisa menjaga kenyamanan, ketertiban dan kerukunan bangsa Indonesia yang telah kita rintis sejak merdeka dan kita jaga bersama-sama,\” ungkapnya.
Sementara Wakil Bupati Lampung Timur, Zaiful Bokhari menjelaskan, bahwa kegiatan buka bersama ini merupakan kegiatan yang sangat baik dalam rangka membangun kebersamaan antara legislatif dan eksekutif.
\”Kita berharap melalui momentum ini saya menyampaikan rasa terimakasih kepada seluruh masyarakat yang telah menjaga persatuan dan kesatuan di Bumei Tuwah Bepadan ini.
Dimana seluruh masyarakat yang ada telah bersama-sama menjaga persatuan dan kesatuan di Lampung Timur, sehingga tercipta suasana yang tenang dan sejuk selama bulan Ramadan ini,\” ungkapnya.
(Nainggolan)