Bupati Lamtim Ajak IPM Sosialisasikan Program Pemerintah

Redaksi

Minggu, 6 Oktober 2019 - 18:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung Timur (Netizenku.com): Bupati Lampung Timur, Zaiful Bokhari, hadiri pelantikan Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Muhammadiyah Lampung Timur Periode 2019-2021, di SMA Muhammadiyah Way Jepara, Kecamatan Way Jepara, Minggu (6/10).

Zaiful mengatakan, atas pelantikan tersebut, selaku bupati Lampung Timur berharap ke depan pengurus yang baru dapat berkiprah mengembangkan amanah-amanah bersama Pemerintah.

\”Karena kita ketahui, Muhammadiyah tidak henti-hentinya dalam rangka memberikan pembelajaran dan mencerdaskan kehidupan berbangsa dan bernegara sehingga kita patut bangga dengan jajaran Muhammadiyah karena tetap konsisten sejak berdiri hingga saat ini berjuang dan berdakwah untuk saudara-saudara kita khususnya yang ada di Lampung Timur,\” ungkapnya.

Baca Juga  603 ASN Lamtim Naik Pangkat

Tak lupa pula pada momen itu Zaiful mengajak pengurus IPM Lampung Timur yang baru untuk bersama-sama menyosialisasikan program-program yang Pemerintah Lampung Timur miliki.

\”Saya juga mengajak adik-adik sekalian karena banyak program dari pemerintah yang sedang kami jalankan seperti terkait pengobatan gratis dan ambulance gratis untuk itu saya mengajak adik-adik para pengurus dari IPM untuk bisa menyosialisasikan program ini, karena ini sangat membantu warga kita di Lampung Timur,\” ungkapnya.

Baca Juga  Zaiful Bokhari Terima SK Plt Bupati Lampung Timur dari Gubernur

Di tempat yang sama, Pimpinan Wilayah Ikatan Pelajar Muhammadyah Lampung, Aka Saputra juga mengucapkan selamat kepada jajaran IPM Lampung Timur yang baru.

\”Semangat untuk jajaran IPM Lampung Timur periode 2019-2021 yang telah sah dilantik untuk meneruskan perjuangan IPM, karena sejatinya IPM adalah pelebaran sayap dari Muhammadiyah itu sendiri dan kita membantu ayahanda dan ibunda kita dalam pergerakan memperjuangkan nilai-nilai agama Islam dan nilai-nilai Kemuhammadiyahan yang harus kita tebarkan dalam kehidupan kita,\” ungkapnya.

Baca Juga  LMP Minta Bupati Evaluasi Kinerja Sekda

Diketahui, sebanyak 32 orang putra dan putri pelajar Muhammadiyah Se-Kabupaten Lampung Timur dilantik berdasarkan surat keputusan Nomor :009-KEP/B.1-VIII/PW IPM-016/2019. Untuk Ketua Umum Ikatan Pelajar Muhammadiyah Lampung Timur periode 2019-2021 di amanahkan untuk Firdaus Armansyah.(Nainggolan)

Berita Terkait

Anggota DPR RI Irham Jafar Tinjau UPPO di Bandar Agung
Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela Gelar Acara Meriah untuk Masyarakat
Kelompok MAMITE Masih Jadi Momok Inflasi di Lampung
Warung Sehat Inovasi Kimia Farma dan BUMDes Lamtim
Arinal: Sinergi Pemerintah-Masyarakat Alpukat Siger Giri Mulyo Berbuah Manis
SIEJ Simpul Lampung-Balai TNWK Gelar Diskusi Perlindungan Gajah Sumatera
Dewan Dakwah Siap Bangun Perkampungan Keluarga Yatim
OJK Gelar Inklusi Keuangan Syariah di Lampung Timur

Berita Terkait

Kamis, 20 Maret 2025 - 01:31 WIB

Catat! Ini Produsen dan Penyalur Minyakita Terdaftar di Lampung

Rabu, 19 Maret 2025 - 21:46 WIB

KPU Lampung: Uji Publik Calon Pengganti PSU Pesawaran Berlangsung Hanya Sampai Besok!

Rabu, 19 Maret 2025 - 20:13 WIB

Berbagi di Bulan Suci Ramadan, PGN Beri Santunan CSR 10.541 Anak Yatim

Rabu, 19 Maret 2025 - 14:55 WIB

BRI Regional Office Bandarlampung Santuni 200 Anak Yatim Piatu di Bulan Ramadan

Senin, 17 Maret 2025 - 14:00 WIB

Ramadan, BRI Regional Office Bandarlampung Berbagi Bahagia di Panti

Senin, 17 Maret 2025 - 03:14 WIB

Lampung Kejar Target Tak Ada Jalan Berlubang saat Lebaran

Senin, 17 Maret 2025 - 02:24 WIB

Satker Mitra Kerja Dilarang Berikan Gratifikasi ke Pegawai Kanwil DJPb Provinsi Lampung

Sabtu, 15 Maret 2025 - 20:09 WIB

Kontribusi Nyata Energi, PGE Ulubelu Bak Pahlawan Tak Terlihat

Berita Terbaru

E-Paper

Lentera Swara Lampung | 120 | Kamis, 20 Maret 2025

Rabu, 19 Mar 2025 - 23:01 WIB

Tulang Bawang Barat

Panen Raya, Novriwan Terapkan Sistem Pertanian Berkelanjutan

Rabu, 19 Mar 2025 - 20:43 WIB