PWRI Lampung Gelar Pelatihan Jurnalistik Bangun Profesionalisme Wartawan

Ilwadi Perkasa

Rabu, 20 November 2024 - 20:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 Sekretaris Dinas Kominfo dan Statistik Provinsi Lampung,  Dr. Elip Heldan AP., M.Si, saar membuka  pelatihan jurnalistik yang digelar Persatuan Wartawan Republik Indonesia Lampung di Hotel Marcopolo, Rabu (20/11/2024).

Sekretaris Dinas Kominfo dan Statistik Provinsi Lampung, Dr. Elip Heldan AP., M.Si, saar membuka pelatihan jurnalistik yang digelar Persatuan Wartawan Republik Indonesia Lampung di Hotel Marcopolo, Rabu (20/11/2024).

Bandarlampung (Netizenku.com): Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Persatuan Wartawan Republik Indonesia (PWRI) Provinsi Lampung menggelar pelatihan jurnalistik yang diselenggarakan Rabu-Kamis, 20-21 November 2024 di Hotel Marcopolo, Bandarlampung.

Pelatihan jurnalistik dibuka oleh Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Kominfotik) Provinsi Lampung, Achmad Saefulloh S.H., yang diwakili oleh Dr. Elip Heldan AP., M.Si., Sekretaris Dinas Kominfo dan Statistik Provinsi Lampung.

Kegiatan ini diikutI 75 peserta dari seluruh Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PWRI Se-Provinsi Lampung. Dihadiri Ketua DPD PWRI Lampung Darmawan SH., MH, Sekretaris Hanif Zikri dan Bendahara Umum H. Zeffry.

Baca Juga  Reservasi Tiket KA Seminung dan Way Umpu Bisa H-7 dengan KAI Access

Dalam sambutannya Dr. Elip Heldan mengatakan menyambut kegiatan pelatihan jurnalistik ini.

“Atas nama Pemerintah Provinsi Lampung, saya menyambut baik penyelenggaraan pelatihan jurnalistik yang diselenggarakan oleh PWRI Provinsi Lampung. Kegiatan ini merupakan langkah strategis dalam meningkatkan kualitas jurnalistik didaerah kita,” kata Elip.

Sekdis Kominfotik Provinsi Lampung ini mengatakan bahwa jurnalis memiliki peran yang sangat strategis dalam kehidupan berbangsa dan bernegara sebagai jembatan penghubung pada masyarakat.

“Wartawan adalah jembatan antara pemerintah dan masyarakat. Melalui tulisan, berita dan laporan dari wartawan, masyarakat mendapatkan informasi yang akurat dan dapat dipertanggungjawabkan. Informasi yang berkualitas akan mendorong terbentuknya opini publik yang cerdas dan kritis,” ucapnya.

Baca Juga  Aliansi Forum Mahasiswa Kawal Pemilihan Rektor UIN Raden Intan

Elip berharap dari pelatihan para peserta dapat meningkatkan kemampuan terutama kualitas jurnalistiknya.

“Jadilah jurnalis yang tidak hanya menyampaikan informasi, tetapi juga menginspirasi dan memberikan dampak positif bagi masyarakat. Saya berharap melalui pelatihan ini, para jurnalis di provinsi Lampung dapat semakin profesional dan kompeten dalam menjalankan tugasnya.” tutupnya.

Ditempat yang sama, Ketua Pelaksana Pelatihan Jurnalistik DPD PWRI Lampung tahun 2024, Pinnur Selalau, dalam sambutannya menyampaikan terimakasih kepada para tamu undangan yang telah hadir dalam pembukaan dimulainya pelatihan Jurnalistik tersebut.

Baca Juga  Buka Bersama, Dirut PTPN 7 Curhat Pasang-Surut Perjalanan Perusahaan

“Saya secara pribadi dan mewakili segenap panitia mengucapkan rasa terima kasih kepada semua tamu undangan atas kehadirannya dalam acara ini,” ujar Pinnur.

Selain dihadiri oleh Kadis Kominfotik Provinsi Lampung, pembukaan kegiatan pelatihan Jurnalistik DPD PWRI Lampung itu, dihadiri juga oleh Kapolda Lampung yang diwakili oleh Kasubdit PID Bid Humas Polda Lampung, Yulizar Fahrulrozi Triassaputra S.H., M.H.

Untuk hari pertama pelatihan jurnalistik diisi oleh dua pemateri, yakni Juniardi S.IP., M.H. dari Sinarlampung.co, dan Ilwadi Perkasa dari Lentera Swara Lampung. (*)

Berita Terkait

Penjabat Gubernur Lampung Lepas Peserta GENCARKAN Run 2024
Pj. Gubernur Lampung Samsudin Buka Kejuaraan Nasional Panahan Berkuda Piala Gubernur 2024
Partisipasi Pemilih Disabilitas Masih Rendah, Ini Penyebabnya
Pemerintah Provinsi Lampung Percepat Pembangunan Kawasan Kotabaru
Pj Sekda Provinsi Lampung Buka Workshop Penguatan Sistem Akuntabilitas Kinerja Pemerintah (SAKP)
Peringati HUT Ke-25 DWP Provinsi Lampung dan Hari Ibu, Pj. Ketua DWP Gelar Bakti Sosial
Semarak Lomba HUT Ke-25 Dharma Wanita Persatuan Provinsi Lampung, Ajang Silaturahmi dan Kekompakan sesama Anggota
Pj. Sekdaprov Lampung Buka Rakor TKPK 2024, Sinergi dan Inovasi untuk Tekan Kemiskinan

Berita Terkait

Kamis, 28 November 2024 - 14:23 WIB

Telkomsel Perluas Jangkauan Jaringan 4G/LTE di Pulau Legundi dengan Teknologi Rural Star

Sabtu, 16 November 2024 - 21:18 WIB

IPM Provinsi Lampung 2024 Sebesar 73,13 Tumbuh Terjaga 0,65-0,69 Poin

Senin, 7 Oktober 2024 - 22:17 WIB

Setop Peredaran Berita Hoaks, Kadiskominfo Tubaba Ingatkan Pasal Pidana Ini

Senin, 30 September 2024 - 03:00 WIB

Kartu Petani Berjaya Berkontribusi Ubah Desa Tertinggal Menjadi Desa Berkembang

Sabtu, 28 September 2024 - 20:07 WIB

PT ASDP Indonesia Ferry Bakauheni Bantu Bangun MI Al-Ikhlas Pasca Terbakar

Jumat, 27 September 2024 - 19:06 WIB

Calon Bupati Petahana Lamsel, Kampanye di Desa Maja Kalianda

Kamis, 26 September 2024 - 14:40 WIB

Winarni, Perempuan Tangguh Inspiratif dari Desa Waygalih

Kamis, 26 September 2024 - 14:36 WIB

Nanang Ermanto: Tidak Mau Janji Muluk Tapi Utamakan Kesejahteraan Rakyat

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Tubaba Lakukan Optimalisasi Pelayanan Pengaduan Masyarakat SP4N Lapor

Minggu, 8 Des 2024 - 19:16 WIB