MK Tolak Gugatan PHP Pesibar, Agus Istiqlal Sujud Syukur

Redaksi

Kamis, 18 Maret 2021 - 14:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Krui (Netizenku.com): Calon Bupati Pesisir Barat, Agus Istiqlal, mengucapkan alhamdulillah atas putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang menolak gugatan Perselisihan Hasil Pilkada (PHP) yang diajukan calon pasangan urut nomor 02 Arya Lukita-Erlina.

\”Sujud syukur atas keputusan MK yang menolak gugatan pasangan calon bupati dan wakil bupati nomor urut 02, tentu kemenangan saya bersama calon Wakil Bupati, Zulqoini Syarif, merupakan kemenangan masyarakat Pesisir Barat,\” kata Agus, Kamis (18/3).

Untuk itu Agus berharap, sembari menunggu KPU menetapkan pasangan calon terpilih, seluruh elemen masyarakat untuk melupakan perbedaan pada saat perhelatan politik, akibat perbedaan pilihan, mari bersatu untuk membangun Pesisir Barat.

Baca Juga  Jelang Beroperasinya Bandara Taufik Kiemas, Pemkab Pesibar Audiensi dengan Masyarakat

\”Saya akan menjadi bupati seluruh masyarakat Pesisir Barat, perbedaan pilihan dan dukungan itu merupakan demokrasi, karena pada Pilkada itu sendiri ada tiga pasang calon, mari kita rajut kembali persatuan dan kesatuan untuk kedamaian dan kemajuan daerah yang kita cintai ini,\” ajak calon petahana tersebut.

Agus mengajak seluruh elemen masyarakat dan pasangan calon lain untuk menghormati keputusan sembilan hakim MK, tentu mereka (MK,red) sudah mengkaji fakta-fakta di persidangan, dan keputusan majelis hakim itu akan ditindaklanjuti oleh KPU dengan menetapkan pasangan calon terpilih.

Baca Juga  22 Tenaga Kesehatan Nusantara Diturunkan ke Pesibar

\”Keputusan hakim MK tentu berdasarkan fakta-fakta persidangan, saksi, dan alat bukti, maka kita semua harus menghormati putusan tersebut, dan kami sebagai pasangan calon dengan suara terbanyak mengucapkan rasa syukur dan terima kasih atas doa dan pilihan masyarakat,\” katanya.

Diketahui, putusan majelis hakim MK dalam gugatan permohonan perkara PHP di Pesisir Barat dibacakan secara virtual, Kamis (18/3). Dalam sidang putusan ini, MK pertama membacakan putusan bernomor 39/PHP.BUP-XIX/2021 Kabupaten Pesisir Barat, Provinsi Lampung.

Bahwa, eksepsi termohon dan pihak terkait berkenan dengan kedudukan pemohon beralasan menurut hukum dan menyatakan pemohon tidak memiliki kedudukan hukum, menyatakan permohonan pemohon tidak dapat diterima.

Baca Juga  Dihantam Hujan Deras, Tiga Ruang Kelas SDN 1 Ulok Mukti Ambruk

Lalu, dalil pemohon terkait intimidasi, Bawaslu Pesisir Barat telah menerima laporan dan melakukan penelusuran bersama Gakkumdu tapi tidak ada bukti yang kuat. Pemohon tidak bisa membuktikan itu benar terjadi.

Sedangkan dalil adanya politik uang, majelis berpendapat bahwa hal itu sudah diselesaikan oleh Bawaslu Pesisir Barat. Apalagi uraian pemohon dan keterangan saksi tidak memberikan bukti yang kuat adanya pelanggaran oleh paslon 03 Agus Istiqlal-Zulqoni. (Iwan/len)

Berita Terkait

Sentra Gakkumdu Pesisir Barat Resmi Dilaunching
PLN Jaga Pasokan Listrik Hingga Pulau Terluar Lampung
Ketua PPI Pesibar Lantik Pengurus Paskibra Pesisir Utara
Polres Pesisir Barat Amankan Kedatangan Logistik Pemilu
Arinal Djunaidi Buka Lampung Sundanese Arts Festival VII Tahun 2023
Pesisir Barat Promosikan Pariwisata Melalui Ija Mik Way Sindi Festival 2023
Penutupan Krui Fair 2023 akan Dimeriahkan Andika Mahesa
Peselancar Pekon Tanjung Setia Pertahankan Predikat Juara Umum

Berita Terkait

Kamis, 7 November 2024 - 18:41 WIB

Pringsewu-BPKP Lampung Workshop Pengelolaan Keuangan dan Pembangunan Pekon

Rabu, 6 November 2024 - 19:39 WIB

Gelapkan Uang Ratusan Juta, Tukang Las di Pringsewu Ditangkap Polisi

Rabu, 6 November 2024 - 19:23 WIB

Fauzi-Laras Janjikan NIPD untuk Perangkat Desa Lebih Bahagia

Selasa, 5 November 2024 - 18:59 WIB

Pj Bupati Pringsewu Serahkan Bantuan Korban Angin Puting Beliung

Senin, 4 November 2024 - 17:28 WIB

43 Personel Polres Pringsewu Terima Penghargaan Atas Prestasi Gemilang

Senin, 4 November 2024 - 17:23 WIB

Wakapolres Pringsewu Dorong Pelajar Fokus pada Prestasi

Senin, 4 November 2024 - 16:57 WIB

Penjabat Bupati Pringsewu Lantik Kadis Pendidikan dan Kebudayaan

Minggu, 3 November 2024 - 12:12 WIB

Pringsewu DX Club Gelar POTA di Wisata Taman Kuda Kediri

Berita Terbaru

DPN Persadin menggelar seminar nasional tentang pemberantasan Korupsi di Menara Bidakara Jakarta. (Ist/Nk)

Lampung

Oking Ganda Miharja: Wakil Tuhan Kok Korupsi

Jumat, 8 Nov 2024 - 08:41 WIB