Mitigasi Konflik Manusia dan Gajah Lewat Kelompok Tani

Redaksi

Kamis, 3 Juni 2021 - 19:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pertemuan Kelompok Wanita Tani Desa Tegal Yoso, Kecamatan Purbolinggo, Lampung Timur di TPA Darul Quran desa setempat, Kamis (3/6). Foto: Dokumentasi

Pertemuan Kelompok Wanita Tani Desa Tegal Yoso, Kecamatan Purbolinggo, Lampung Timur di TPA Darul Quran desa setempat, Kamis (3/6). Foto: Dokumentasi

Bandarlampung (Netizenku.com): Sedikitnya 30 orang wanita tani Desa Tegal Yoso, Kecamatan Purbolinggo, Lampung Timur melakukan pertemuan di TPA Darul Quran desa setempat, Kamis (3/6).

Para srikandi ini berkumpul untuk menyatukan pendapat dan sebagai wadah belajar bersama antar anggotanya.

Pertemuan ini difasilitasi oleh Konsorsium Yayasan Konservasi Way Seputih (YKWS) Bandarlampung dan Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi) Lampung dalam rangka memotivasi warga Desa Tegal Yoso melakukan mitigasi interaksi negatif dengan gajah.

YKWS melalui siaran pers yang diterima Netizenku.com, Kamis (3/6), menjelaskan berdasarkan mapping dalam peta tematik, lokasi interaksi negatif diketahui berada pada wilayah jelajah gajah yang ada di Dusun 4, 5 dan 6 meliputi luasan lebih dari 40 persen lahan di Desa Tegal Yoso.

“Hal ini berarti bahwa pengaruh interaksi yang negatif akan signifikan apabila terjadi gangguan gagal panen,” kata YKWS dalam siaran persnya.

Upaya mitigasi yang telah dilakukan yaitu melalui patroli secara rutin namun belum dapat menyelesaikan gangguan secara tuntas. Sehingga terjadi kerusakan akibat kelengahan pencegahan melalui patroli dan hal ini tidak mendapatkan ganti rugi oleh Pemerintah setempat.

Baca Juga  Lansia dan Disabilitas di Lampung Timur Mulai Dapat PKH

Berkenaan dengan kondisi ini, maka konsorsium menginisiasi pembentukan kelompok wanita tani sebagai wadah belajar anggota untuk berkreasi dalam upaya mitigasi gangguan gajah tersebut.

Siti Zaleha SP sebagai Petugas Penyuluh Lapangan Pertanian Desa Tegal Yoso memberikan pembekalan dalam pembentukan/pengaktifan kembali kelompok wanita tani.

“Alhamdulillah, pertemuan ini menyepakati terbentuknya Kelompok Wanita Tani Sinar Mentari Sejahtera dan reaktifasi kembali Kelompok Wanita Tani Kebumen Cinta Lestari yang keanggotaannya bertambah 10 orang menjadi 34 orang,” ujar Siti Zaleha.

Baca Juga  Terkait Dugaan Tambang Ilegal, DLH Bandarlampung: Kita pelajari dulu

Kedua kelompok wanita tani tersebut sepakat memenuhi tertib administrasi kelembagaan sebagai persyaratan registrasi di Kementerian Pertanian.

Pada sesi penutupan disampaikan testimoni keuntungan budidaya sayuran yang sudah dilakukan oleh Suradi selalu Kasi Pembangunan Desa Tegal Yoso yang sekaligus menutup acara secara resmi.

Desa Tegal Yoso berbatasan dengan Way Kambas dan sering dilintasi gajah-gajah liar dari Taman Nasional Way Kambas. (Josua)

Berita Terkait

Warung Sehat Inovasi Kimia Farma dan BUMDes Lamtim
Arinal: Sinergi Pemerintah-Masyarakat Alpukat Siger Giri Mulyo Berbuah Manis
SIEJ Simpul Lampung-Balai TNWK Gelar Diskusi Perlindungan Gajah Sumatera
Dewan Dakwah Siap Bangun Perkampungan Keluarga Yatim
OJK Gelar Inklusi Keuangan Syariah di Lampung Timur
Hari Bakti PUPR ke-77, Gubernur Lakukan Penanaman Pohon dan Tinjau Bendungan Marga Tiga
Gubernur Serahkan Tali Asih untuk Warga Lamtim
Pemprov Salurkan 6 Ribu Liter Minyak Goreng dan Sembako di Lamtim

Berita Terkait

Kamis, 16 Mei 2024 - 19:35 WIB

Tunjang Ketahanan dan Swasembada Pangan, Dendi Tanam Kedelai

Kamis, 16 Mei 2024 - 15:25 WIB

Dendi Tekankan Penyelenggara Pemilu Jaga Netralitas

Rabu, 15 Mei 2024 - 18:04 WIB

Ketua TP PKK Pesawaran Hadiri Acara Puncak HUT ke-44 Dekranas

Selasa, 14 Mei 2024 - 18:19 WIB

BPK RI Beri Opini WTP Laporan Keuangan Pesawaran Tahun 2023

Senin, 13 Mei 2024 - 16:24 WIB

DPRD Pesawaran Nilai Polemik Lahan 329 H Persoalan Simpel

Minggu, 12 Mei 2024 - 17:46 WIB

Masyarakat Rejosari Gotong Royong Bongkar Gedung Balai Pekon untuk Renovasi

Minggu, 12 Mei 2024 - 12:58 WIB

Melawan, Pelaku Jambret Dihadiahi Timah Panas Tekab 308 Polres Pesawaran

Jumat, 10 Mei 2024 - 19:14 WIB

Polres Pesawaran Koordinasi Penangkapan Buaya di Teluk Pandan

Berita Terbaru

Pringsewu

APDESI Pringsewu MoU dengan Advokat Nurul Hidayah

Sabtu, 18 Mei 2024 - 21:29 WIB

Pringsewu

Curi Alat Pres Genteng, Dua Warga Tanggamus Diamuk Massa

Sabtu, 18 Mei 2024 - 15:40 WIB

Kepala BPKAD Kota Bandarlampung, M Nur Ramdhan, didampingi Sekretaris BPKAD Zakky Irawan dan Humas Kota Bandarlampung Ali Rozi. (Foto: Agis)

Lainnya

Pemkot Siap Hadapi Tudingan LCW Soal Dugaan Tipikor

Sabtu, 18 Mei 2024 - 14:54 WIB