SMK SMTI Bandarlampung Sekolah Rujukan Pembangunan Zona Integritas bagi MAN 1 Tanggamus dan MTsN 2 Pesawaran

Luki Pratama

Selasa, 11 Juni 2024 - 11:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SMK SMTI Bandar Lampung Berbagi Pengalaman Membangun Zona Integritas dengan MAN 1 Tanggamus dan MTSN 2 Pesawaran.

SMK SMTI Bandar Lampung Berbagi Pengalaman Membangun Zona Integritas dengan MAN 1 Tanggamus dan MTSN 2 Pesawaran.

Bandarlampung (Netizenku.com): SMK SMTI Bandar Lampung, sebagai salah satu sekolah vokasi terbaik di bawah naungan Kementerian Perindustrian RI, dengan bangga menerima kunjungan kehormatan dari MTSN 2 Pesawaran pada hari Senin (3/6) dan MAN 1 Tanggamus (10/6).

Kunjungan ini bertujuan untuk studi tiru pembangunan zona integritas di SMK SMTI Bandar Lampung, yang telah meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dari Kementerian PANRB sejak tahun 2021.

Rombongan MAN 1 Tanggamus, yang dipimpin oleh Kepala Madrasah, Gunawan Susanto, S.Pd, disambut hangat oleh Kepala SMK SMTI Bandar Lampung, Farid Hardiana, S.E.,M.Ak, beserta jajaran tim pembangunan Zona Integritas SMK SMTI Bandar Lampung.

Baca Juga  Itera Pilot Project Ujian Mandiri Berbasis Komputer

Farid menyatakan kebanggaannya dapat menjadi tuan rumah dan berbagi praktik baik yang telah diterapkan di SMK SMTI Bandar Lampung.

“Kami sangat senang dapat berbagi pengalaman dan strategi yang telah kami terapkan dalam membangun zona integritas di SMK SMTI Bandar Lampung. Semoga kunjungan ini memberikan inspirasi dan bekal yang berguna bagi MAN 1 Tanggamus dalam menciptakan lingkungan sekolah yang berintegritas,” ujarnya ketika menyampaikan sambutan.

Selama kunjungan, delegasi dari MAN 1 Tanggamus diajak berkeliling untuk melihat langsung berbagai fasilitas dan inovasi yang mendukung penerapan zona integritas di SMK SMTI Bandar Lampung.

Baca Juga  Hidir Ibrahim: Sebagai Alumni PMII Saya Bangga, dan Berkomitmen Membantu Kaderisasi

Mereka juga mengikuti sesi diskusi dan presentasi mengenai prinsip-prinsip integritas, transparansi, akuntabilitas, dan peningkatan kualitas layanan pendidikan yang telah diterapkan di sekolah tersebut.

Kepala MAN 1 Tanggamus, Gunawan Susanto, S.Pd, menyampaikan rasa terima kasih atas sambutan dan kesediaan SMK SMTI Bandar Lampung berbagi pengetahuan.

“Kami sangat berterima kasih atas kesempatan ini. Pengalaman yang kami peroleh dari SMK SMTI Bandar Lampung akan menjadi modal berharga bagi kami untuk membangun zona integritas di MAN 1 Tanggamus Kami berharap dapat segera mengimplementasikan berbagai strategi yang telah kami pelajari di sini,” ungkap Gunawan Susanto.

Baca Juga  Din Syamsuddin Tekankan Pentingnya Silaturrahim

Pembangunan zona integritas di lingkungan sekolah menjadi salah satu fokus utama MAN 1 Tanggamus tahun ini.

Dengan kunjungan studi tiru ini, diharapkan dapat mempercepat proses pencapaian tujuan tersebut, sehingga dapat menciptakan lingkungan pendidikan yang bersih, transparan, dan akuntabel.

Selain MAN 1 Tanggamus, SMK SMTI Bandar Lampung juga menerima kunjungan dari MTSN 2 Pesawaran pada hari yang sama. Kunjungan ini dipimpin oleh Kepala Madrasah, Saripudin, S.Pd.

Kedua madrasah tersebut termasuk dalam 25 Madrasah yang ditetapkan Kanwil Kementerian Agama provinsi Lampung untuk membangun zona integritas di tahun 2024 ini. (Luki) 

 

 

Berita Terkait

Presiden Prabowo Wanti-wanti Mendikti Agar Mahasiswa Tidak Terhasut
Ada yang Beda pada Program Makan Bergizi Gratis Selama Ramadhan
Komite TKIT Fitrah Insani 2 Bagikan Sembako Hasil Tabungan Bank Sampah
Lampung Siap Sambut Wisatawan Liburan Akhir Tahun, Bobby Bocorkan Strateginya
Ini Dia Standar Hidup Layak di Lampung, Silakan Cek Pengeluaran Anda “Di Atas atau Masih di Bawah”
PWRI Lampung Gelar Pelatihan Jurnalistik Bangun Profesionalisme Wartawan
IPM Lampung Timur dan Kota Metro ‘Lampu Kuning’
IPM Provinsi Lampung 2024 Sebesar 73,13 Tumbuh Terjaga 0,65-0,69 Poin

Berita Terkait

Kamis, 13 Maret 2025 - 23:08 WIB

Jelang Arus Mudik, Mendagri Soroti Kondisi Jalan di Lampung, Perbaiki!

Jumat, 21 Februari 2025 - 20:07 WIB

Purnama Wulan Sari Mirzani Djausal Dilantik sebagai Ketua TP. PKK dan Ketua TP. Posyandu Provinsi Lampung

Jumat, 21 Februari 2025 - 09:18 WIB

Serangan Digital pada Media Siber Bentuk Lain Kekerasan terhadap Pers

Kamis, 20 Februari 2025 - 20:34 WIB

Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal Resmi Terima Jabatan, Tekankan Kolaborasi untuk Kemajuan Daerah

Kamis, 20 Februari 2025 - 19:10 WIB

Presiden Republik Indonesia Lantik Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung Periode 2025-2030

Rabu, 19 Februari 2025 - 22:20 WIB

Gubernur Lampung Terpilih dan Wakil Gubernur Terpilih Ikuti Gladi Prosesi Pelantikan

Sabtu, 21 Desember 2024 - 07:19 WIB

Pj. Gubernur Lampung Samsudin Dampingi Mensos Gus Ipul Dalam Perayaan HKSN 2024 di Pringsewu

Rabu, 11 Desember 2024 - 13:31 WIB

Lampung Raih Penghargaan Provinsi Pembina KKP HAM 2024 pada Puncak Peringatan Hari HAM Sedunia Ke-76

Berita Terbaru

Diskusi bersama Bung Mirza di masa kampanye. (foto: dok pribadi)

Celoteh

Kebohongan Resmi dan Keterangan Palsu

Senin, 24 Mar 2025 - 05:01 WIB

Gubernur Mirza didampingi Kepala BPKAD Marindo Kurniawan dan Koordinator Pemred Club, Herman Batin Mangku, saat berbuka bersama di hotel Akar, Sabtu (22/3/2025).

Lampung

Gubernur Mirza “Titip” 3 Poin pada Pemred Club

Minggu, 23 Mar 2025 - 00:48 WIB