Rail Clinic PT KAI Gratiskan Pelayanan Kesehatan Warga Blambangan Umpu

Redaksi

Rabu, 21 Agustus 2019 - 19:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandarlampung (Netizenku.com): PT Kereta Api (KAI) Divre IV Tanjungkarang, memanfaatkan rail clinic untuk memberikan layanan kesehatan gratis kepada masyarakat di Stasiun Kereta Api Blambangan Umpu, Waykanan, Rabu (21/8).

Menurut manager Humas PT KAI IV Tanjungkarang, Sapto Hartoyo, layanan kesehatan itu antara lain pemeriksaan umum, poli gigi, cek kehamilan, poli mata, pemeriksaan laboratorium, serta pelayanan kefarmasian.

Dalam kegiatan ini, KAI menyebarkan 250 undangan melalui pemerintah desa setempat. \”Tetapi bagi masyarakat yang tidak menerima undang tetap kami layani,\” jelasnya.

Selain pengobatan gratis, KAI juga membagikan kaca mata gratis, peralatan sekolah berupa tas, buku dan alat tulis kepada 30 anak sekolah dasar.

Baca Juga  Wagub Jihan Buka Gubernur Futsal Cup 2025

Pemerintah dan masyarakat Waykanan mengapresiasi kegiatan yang dilakukan KAI di daerahnya. Hal ini antara lain disampaikan Sekda Waykanan Saipul, yang menyebut kegiatan itu sebagai wujud kepeduian KAI terhadap masyarakat.

Bakti sosial melalui program kepedulian sosial atau Corporate Social Responsibility (CSR) yang diadakan KAI, kata dia, perlu digalakan, mengingat masih banyak masyarakat yang membutuhkan uluran tangan untuk meringankan beban hidup.

Khusus bantuan dari KAI ini terhadap masyarakat yang tinggal di sekitar bantaran rel kereta api, diperlukan bagi kedua belah pihak.

Baca Juga  Pemprov Lampung Ikuti Rakor Inflasi Nasional

Pada satu sisi, perusahaan berada di tengah masyarakat tentu memerlukan dukungan masyarakat. Masyarakat di sekitar pun merasa nyaman berada disekitar perusahaan bila mendapat perhatian dari perusahaan.

\”Jalinan positif itu akan tercipta bila sama-sama memahami tugas dan tanggungjawab masing-masing,\” ujar Saipul lagi.

Diakhir sambutan mewakili Bupati Raden Adipati Surya, Sekda mengucapkan terima kasih kepada KAI yang mengadakan bakti sosial di wilayahnya. Bantuan ini tentunya meringankan beban pemerintah dalam pemenuhan kebutuhan masyarakat.

Pada kesempatan yang sama, Deputy EVP PT KAI Divre IV Tanjungkarang, Beni Herbimawan mengatakan, kegiatan ini merupakan yang kesembilan dari 16 bakti sosial yang diprogramkan selama 2019.

Baca Juga  Pemprov Lampung Perkuat Upaya Cegah Terorisme

Kegiatan bakti sosial pengobatan gratis, merupakan salah satu bentuk CSR PT KAI di bidang kesehatan masyarakat, yakni memberikan cek kesehatan dan pengobatan gratis kepada warga sekitar pinggir rel.

Tujuan program yang diselenggarakan sejak 2017, itu selain untuk menyehatkan masyarakat yang jauh dari fasilitas kesehatan juga untuk mensosialisasikan adanya potensi bahaya jika masyarakat beraktifitas di sekitar rel. (Leni)

Berita Terkait

Dua Calon Daftar Ketua KONI Lampung
Mantan Wakil Walikota Angkat Bicara Terkait Perkara Kadisdik
Dukung Ketahanan Pangan, Mukhlis Basri Tanam Anggur di Lampung
Diduga Pakai APBD untuk Kampanye, Anggota DPRD Lampung Dilaporkan
Satelit Lampung-1, Langkah Besar Lampung Menuju Peradaban Modern
Satelit Lampung-1 Siap Mengudara, Mirza Teken Kerja Sama di Tiongkok
PGN Lampung Dorong UMKM Gunakan Energi Bersih dan Hemat Biaya
Apindo Gelar FGD, Bahas Optimalisasi Peran Pelabuhan Panjang dalam Ekspor-Impor

Berita Terkait

Sabtu, 14 Juni 2025 - 20:12 WIB

Wagub Jihan Puji Keindahan Pasar Tematik Wisata Danau Ranau

Rabu, 11 Juni 2025 - 22:35 WIB

Bupati Lambar Kunjungi PT Star Energy Geothermal Salak

Selasa, 10 Juni 2025 - 20:37 WIB

Pasar Tematik Wisata Lumbok Seminung Segera Diresmikan

Selasa, 3 Juni 2025 - 12:05 WIB

Malam Terakhir TMMD, Satgas Lembur Tuntaskan Pekerjaan

Senin, 2 Juni 2025 - 20:16 WIB

Bupati Lambar Minta Pedagang Pasar Tematik Tak Aji Mumpung

Jumat, 30 Mei 2025 - 16:37 WIB

Lolos Kedokteran Gigi, Anak Pensiunan ASN Raih Beasiswa Bupati Lambar

Kamis, 29 Mei 2025 - 09:44 WIB

Rohaya Dapat Beasiswa Program Bupati, Parosil: Selamat!

Rabu, 28 Mei 2025 - 22:30 WIB

Lolos Kedokteran Unsri, Rohaya Dapat Beasiswa dari Bupati Lambar

Berita Terbaru

Wagub Jihan saat melakukan penekanan tombol sebagai tanda peresmian Pasar Tematik Wisata Jelajah Danau Ranau, Lumbok Seminung, Sabtu (14/6/2025), Foto: Iwan/NK.

Lampung Barat

Wagub Jihan Puji Keindahan Pasar Tematik Wisata Danau Ranau

Sabtu, 14 Jun 2025 - 20:12 WIB

Lampung Selatan

ASN Lampung Selatan Kompak Donor Darah

Jumat, 13 Jun 2025 - 21:12 WIB

Tulang Bawang Barat

Polres Tubaba Tangkap Pelaku Kekerasan Seksual Terhadap Anak Kandung

Jumat, 13 Jun 2025 - 15:10 WIB

Tulang Bawang Barat

Polres Tubaba Gelar Penyuluhan Hukum

Jumat, 13 Jun 2025 - 14:26 WIB

Rumah Soleh, warga Pesawaran yang ambruk akibat diguyur hujan deras semalaman, Jumat (13/6/2025), Foto: Soheh/NK.

Pesawaran

Diguyur Hujan Semalaman, Rumah Warga Pesawaran Ambruk

Jumat, 13 Jun 2025 - 11:43 WIB