Kampanye Unik Caleg PKS

Redaksi

Jumat, 8 Maret 2019 - 18:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandarlampung (Netizenku.com): Biasanya, saat kampanye pemilu seperti ini, antar calon anggota legislatif (caleg) saling bersaing dalam merebut simpati warga. Baik itu persaingan antar partai maupun persaingan sesama caleg di partai yang sama.

Namun ada yang unik di Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Bandarlampung, sesama caleg di dapil yang sama saling bantu dalam kampanye.

Seperti yang dilakukan Selda Irtati dan Andriani, caleh yang  berasal dari dapil yang sama, yaitu dapil 3 yang meliputi wilayah Kedaton, Labuhan Ratu dan Way Halim, melakukan kampanye bersama sama di Kelurahan Jagabaya, Way Halim, Jumat (8/3).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Mereka melakukan kampanye dalam bentuk \”cooking class\” atau kelas memasak. Dalam sesi sambutan, baik Selda maupun Andriani saling memperkenalkan diri mereka dan mengajak masyarakat untuk memilih PKS pada tanggal 17 April besok.

Baca Juga  Jelang Porprov Lampung, KONI Balam Bentuk 3 Tim Monitoring Pelatda

\”Kami ini sudah lama bersahabat, jadi ketika PKS meminta kami untuk jadi caleg, kami kampanyenya sama sama, saling bantu\”, kata Selda.

Hal senada juga diungkapkan Andriani, ketika Selda ada kampanye di daerah rumah tinggalnya di Kedaton, \”Saya ikut turun membantu. Nah sekarang kampanye di daerah saya (Jagabaya), Selda turun tangan bantu saya\”, tutur Andriani.

Semakin unik lagi, ketika sesi kelas memasak dimulai ternyata pengajarnya juga caleg PKS tapi dari dapil yang berbeda, yaitu Yohana Rakhmawati Tanzi, dari dapil 2 Bandarlampung.

Baca Juga  Harlah ke-5, Lampung Ngopi Gelar Rangkaian Kegiatan Safari Literasi

Yohana yang sudah lama berkecimpung di dunia masak-memasak khususnya kue, berkomitmen membagi keahlian memasak bukan hanya untuk calon konstituennya di dapil 2 saja, tapi juga membantu kampanye caleg PKS didapil lain.

\”Ini merupakan komitmen saya, saya sudah niatkan untuk berbagi ilmu, jadi teman teman caleg PKS kalau mengadakan kegiatan cooking class biasanya pematerinya saya\”, ujar Bunda Tan, panggilan akrab Yohana.

Kegiatan kelas memasak semakin seru dengan kedatangan caleg DPRD Provinsi Lampung Syarif Hidayat, ketika diberi kesempatan memperkenalkan diri, Syarif malah memandu kelas memasak dengan memberi instruksi untuk menuangkan gula dan mentega. Tentu saja tidak sampai selesai, karena itu hanya untuk mencairkan suasana saja.

Baca Juga  Usai Pilkada, Pemkot Buka Penerimaan PNS

Sekitar 30-an ibu-ibu hadir dalam kegiatan tersebut. Masih dalam kesempatan yang sama Syarif juga memberikan edukasi cara mencoblos kepada ibu ibu. Syarif langsung menunjukkan ukuran kertas suara berukuran besar kepada ibu ibu dan memberitahu agar tidak kaget kalau kertas suaranya besar.

Syarif juga memberitahu arti warna pada masing masing kertas suara. Abu-abu untuk memilih presiden, merah untuk memilih DPD, kuning untuk memilih DPR RI, biru untuk memilih DPRD provinsi dan hijau untuk memilih DPRD kota. (Rls)

Berita Terkait

PMII Cabang Bandarlampung Segera Gelar Pelantikan
Junanto Herdiawan Dikukuhkan Sebagai Kepala BI Provinsi Lampung
Smartfren Perkuat Jaringan Sambut Ramadan dan Idul Fitri 1445H
Gerakan PMII Bandarlampung Yang Tidak Dipimpin Dapid Itu Palsu
Komitmen Tanpa Batas, BPJS Kesehatan Berikan Layanan JKN Selama Libur Lebaran
Kanwil Kemenkumham Lampung Ngobras Perkuat Sinergi dan Kolaborasi
PGN Catatkan Pendapatan USD3,65 Miliar Sepanjang 2023
Tradisi Ziarah Kubur Buat “Untung” Pedagang Bunga

Berita Terkait

Rabu, 27 Maret 2024 - 18:57 WIB

Berkas Lengkap, Lima Tersangka Narkoba Dilimpahkan ke JPU

Rabu, 27 Maret 2024 - 18:53 WIB

Kapolres Pringsewu Cek Unit Pelayanan Publik

Selasa, 26 Maret 2024 - 14:49 WIB

Marindo Lantik Kadis Dukcapil Pringsewu

Kamis, 21 Maret 2024 - 18:07 WIB

Fauzi dan Taufik Qurohim Pasangan Ideal Pilkada Pringsewu

Kamis, 21 Maret 2024 - 18:01 WIB

Jaksa Menyapa: Perlindungan Hukum Terhadap Pecandu Narkotika

Senin, 18 Maret 2024 - 21:38 WIB

Lima Remaja Diamankan Polisi dan Warga Saat Hendak Perang Sarung

Senin, 18 Maret 2024 - 21:33 WIB

Pemkab Pringsewu Awali Safari Ramadan 1445 H di Pagelaran

Minggu, 17 Maret 2024 - 15:22 WIB

DBD Meningkat, Marindo Terbitkan SE Gotong Royong

Berita Terbaru

Ketua PMII Bandarlampung, Dapid Novian Mastur.

Bandarlampung

PMII Cabang Bandarlampung Segera Gelar Pelantikan

Jumat, 29 Mar 2024 - 17:11 WIB

Tulang Bawang Barat

Tubaba Akan Beri Bantuan Unggas Untuk Keluarga Beresiko Stunting

Kamis, 28 Mar 2024 - 16:28 WIB

Tulang Bawang Barat

Pemkab Tubaba Siap Salurkan THR Kepada 3256 Penerima

Kamis, 28 Mar 2024 - 14:10 WIB