Arinal Lepas Jamaah Haji Lampung Penuh Haru

Redaksi

Rabu, 10 Juli 2019 - 17:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandarlampung (Netizenku.com): Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi melepas  jamaah haji Provinsi Lampung di Asrama Haji Provinsi Lampung, Rabu (10/7/2019).

Dalam sambutannya Gubernur mengatakan sangat terharu dalam pelepasan haji kali ini, karena ia teringat 8 tahun silam pernah diminta Gubernur untuk mengurus keberangkatan haji. Dan saat ini Jamaah Haji Lampung tidak lagi berangkat ke Jakarta menggunakan jalur darat.

Selain itu, doa para jamaah juga membuat dia merasa sangat didukung dalam melaksanakan amanah sebagai Gubernur Lampung

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Arinal meminta kepada jamaah untuk menjaga nama baik Indonesia dan Provinsi Lampung pada khususnya. Ia berjanji akan sesegera mungkin menyelesaikan embarkasi penuh Lampung. \”Minggu depan saya akan bertemu dengan pihak angkasa pura untuk membicarakan proses embarkasi penuh Bandara Internasional Radin Inten II,\” ucapnya.

Baca Juga  Keluarga Besar Sumatera Barat Akan Gelar Musyawarah Provinsi XIV

Tak hanya itu, Arinal juga mengingatkan kepada jamaah haji agar senantiasa menjaga kesopanan, tata krama dana etika ketika berada di Arab Saudi. \”Mudah-mudah keberangkatan gelombang pertama ini menjadi contih yang baik bagi yang lainnya, sehingga kita bisa menunjukkan, jamaah haji kita adalah jamaah haji yang bermartabat, dan tentunya kita semua berharap mereka mendapatkan haji yang mabrur,\” jelas Arinal.

Baca Juga  BBPOM Lampung: Pasar Tani Kemiling Nominator Pasar Aman Nasional

Sementara itu, Kepala Kantor Wilayah Departemen Agama Provinsi Lampung, Suhaili mengatakan, total kuota haji  Lampung adalah 7.423 jamaah yang dibagi dalam 2 gelombang. \”Gelombang pertama terdiri dari 5 kloter dan gelombang kedua 14 kloter. Nah hari ini yang akan berangkat adalah gelombang pertama kloter 5 dari Lampung Tengah sebanyak 410 jamaah,\” paparnya.

Suhaili juga melaporkan, pada penyelenggaraan haji kali ini, jamaah tertua berasal dari Pringsewu berusia 97 tahun atas nama Marliyah dan jamaah termuda berasal dari Lampung Utara berusia 18 tahun atas nama Asmad.

Baca Juga  Oktober, Novotel Lampung Gelar \'Special Food Promotion\' Sebulan Penuh

Ia juga menuturkan, pelaksanaan haji tahun 2019 ini memperoleh banyak kemudahan bahkan ketika jamaah sudah berada di Arab Saudi.

\”Jamaah haji nantinya akan dibagi dalam sistem zonasi, dimana jamaah dari Lampung akan berada dalam zona Raudhaha, tidak tercampur dengan jamaah dari wilayah lain, harapannya, koordinasi disana nantinya juga akan lebih baik. Tenda-tenda yang sediakan disan juga sudah memiliki fasilitas AC. Jamaah juga tidak lagi harus membawa alas seperti tikar, karena sudah disiapkan semuanya,\” tutur Suhaili (Aby)

Berita Terkait

Junanto Herdiawan Dikukuhkan Sebagai Kepala BI Provinsi Lampung
Smartfren Perkuat Jaringan Sambut Ramadan dan Idul Fitri 1445H
Gerakan PMII Bandarlampung Yang Tidak Dipimpin Dapid Itu Palsu
Komitmen Tanpa Batas, BPJS Kesehatan Berikan Layanan JKN Selama Libur Lebaran
Kanwil Kemenkumham Lampung Ngobras Perkuat Sinergi dan Kolaborasi
PGN Catatkan Pendapatan USD3,65 Miliar Sepanjang 2023
Tradisi Ziarah Kubur Buat “Untung” Pedagang Bunga
MAN 2 Bandar Lampung Raih Penghargaan Inovasi Konversi Motor Listrik

Berita Terkait

Kamis, 28 Maret 2024 - 16:28 WIB

Tubaba Akan Beri Bantuan Unggas Untuk Keluarga Beresiko Stunting

Kamis, 28 Maret 2024 - 14:10 WIB

Pemkab Tubaba Siap Salurkan THR Kepada 3256 Penerima

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:43 WIB

Pemkab Tubaba Siap Salurkan Dana Hibah Parpol Pileg 2019

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:14 WIB

PUPR Tubaba Wujudkan Konektivitas Jalan Mantap Antar Wilayah

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:02 WIB

Jelang Idul Fitri Pemkab Tubaba Gelar GPM

Kamis, 28 Maret 2024 - 12:21 WIB

Target PAD Tubaba Over 100,15 Persen

Kamis, 28 Maret 2024 - 10:11 WIB

Tubaba Tingkatkan Taraf Hidup Lewat Rumah Layak Huni

Rabu, 27 Maret 2024 - 21:40 WIB

Tubaba Berhasil Tekan Laju Inflasi Daerah

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Tubaba Akan Beri Bantuan Unggas Untuk Keluarga Beresiko Stunting

Kamis, 28 Mar 2024 - 16:28 WIB

Tulang Bawang Barat

Pemkab Tubaba Siap Salurkan THR Kepada 3256 Penerima

Kamis, 28 Mar 2024 - 14:10 WIB

Pringsewu

Pj Bupati Pringsewu Panen Perdana Padi Organik Teknologi BBM

Kamis, 28 Mar 2024 - 14:05 WIB