Jalan Umbar–Putih Doh Akhirnya Mulus, Bukti Nyata Pembangunan Lampung Menyentuh Desa

Ilwadi Perkasa

Minggu, 31 Agustus 2025 - 04:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanggamus – Setelah bertahun-tahun hanya menjadi keluhan masyarakat, jalan provinsi yang menghubungkan Umbar–Putih Doh di Kabupaten Tanggamus kini mulus dan layak dilalui. Proyek perbaikan sepanjang empat kilometer yang dikerjakan Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi (BMBK) Provinsi Lampung itu resmi rampung pada tahun anggaran 2025, ditandai dengan serah terima pertama atau Provisional Hand Over (PHO) pada Rabu (21/8/2025).

Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Dinas BMBK Lampung, Saswito Wibowo, menegaskan proyek ini dikerjakan secara serius dalam dua segmen. “Sekitar 3,75 kilometer diaspal, sedangkan 250 meter sisanya menggunakan konstruksi rigit beton,” ujar Saswito, atau yang akrab disapa Mas Bowo, dalam keterangan pers, Jumat (28/8/2025).

Baca Juga  Mangkir Dua Kali dari Panggilan, Kakon Atar Lebar Diciduk Tipikor Polres Tanggamus

Menurutnya, jalur Umbar–Putih Doh bukan sekadar akses transportasi biasa. Jalan ini merupakan urat nadi yang menghubungkan desa dengan pusat aktivitas ekonomi dan juga destinasi wisata. “Selain memperlancar pertanian, panorama di jalur ini sangat indah. Karena itu kami berharap masyarakat ikut menjaga jalan yang sudah dibangun,” katanya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kondisi ini kontras dengan beberapa tahun lalu. Jalan penuh lubang, badan jalan bergelombang, bahkan kendaraan sering mogok di tengah jalan, terlebih saat musim hujan. Keluhan masyarakat pun berulang hampir setiap tahun, seolah menjadi cerita klasik tanpa solusi.

Baca Juga  APDESI Tanggamus Siap Ikuti Aksi Damai Nasional di Jakarta

Sulaiman, warga Putih Doh, masih ingat betul kondisi memprihatinkan itu. “Dulu rusak parah sekali, bertahun-tahun tidak pernah tersentuh pembangunan,” ungkapnya. Kini, ia merasa lega karena perubahan benar-benar dirasakan. “Alhamdulillah, sejak Gubernur baru, jalan sudah diperbaiki,” ucapnya penuh syukur.

Perbaikan ini segera berdampak pada aktivitas warga. Distribusi hasil pertanian berjalan lancar, biaya transportasi berkurang, dan anak-anak lebih mudah berangkat ke sekolah. “Transportasi perdagangan jadi lancar, anak sekolah juga tidak terkendala lagi karena jalannya bagus,” tambah Sulaiman.

Baca Juga  TTE Masuk Pekon: Tugu Rejo Jadi Pelopor Digitalisasi Administrasi di Semaka

Masyarakat pun berharap pembangunan tak berhenti di satu titik saja. Akses di wilayah pegunungan masih membutuhkan perhatian agar manfaat pembangunan dapat dirasakan lebih merata. “Semoga pembangunan terus berlanjut supaya semua warga bisa merasakan manfaatnya. Pokoknya kami sangat berterima kasih pada Gubernur Lampung,” tutupnya.

Pembangunan jalan Umbar–Putih Doh menjadi bukti bahwa pembangunan infrastruktur di Lampung kini semakin menyentuh desa, menjawab kebutuhan dasar masyarakat sekaligus membuka ruang baru bagi pertumbuhan ekonomi lokal.

Berita Terkait

Jembatan Gantung Garuda Bantuan Presiden Republik Indonesia
Polres Tanggamus Tetapkan Dua Tersangka Pembunuhan Berencana di Pugung
Mangkir Dua Kali dari Panggilan, Kakon Atar Lebar Diciduk Tipikor Polres Tanggamus
Belanja Advertorial DPRD Tanggamus 2025 Dipastikan Tidak Dicairkan
APDESI Tanggamus Siap Ikuti Aksi Damai Nasional di Jakarta
TTE Masuk Pekon: Tugu Rejo Jadi Pelopor Digitalisasi Administrasi di Semaka
IWO Luncurkan ‘Gerakan 20 Ribu Rupiah’ Bantu Anggota Terdampak Banjir Bandang di Aceh, Sumut, dan Sumbar
Pekon Margodadi Gandeng AMSI Lampung Gelar Pelatihan SID dan Jurnalistik

Berita Terkait

Jumat, 16 Januari 2026 - 11:46 WIB

Papa Rock n Roll Gelar Tubaba Berirama, UMKM Berjaya

Kamis, 8 Januari 2026 - 17:03 WIB

ADD Tubaba 2026 Menyusut, Siltap Kepala Tiyuh dan Aparatur Ikut Terpangkas

Kamis, 8 Januari 2026 - 16:07 WIB

Kementerian PUPR Survei Lahan Usulan Sekolah Rakyat di Tubaba

Rabu, 7 Januari 2026 - 19:34 WIB

Kejari Tubaba Naikkan Kasus Dugaan Penyimpangan Dana Revolving Sapi ke Pidsus

Rabu, 7 Januari 2026 - 13:30 WIB

Sejumlah Pejabat Resmi Dilantik, Bupati Tubaba Minta ASN Bekerja Profesional

Kamis, 1 Januari 2026 - 11:58 WIB

Kapolres Tubaba Ungkap Capaian Penanganan Kamtibmas Selama 2025

Minggu, 28 Desember 2025 - 10:44 WIB

Pemerintah Tiyuh Pulung Kencana Salurkan BLT Dana Desa Tahap IV

Sabtu, 27 Desember 2025 - 22:35 WIB

Capai Rp1,35 Miliar, Tiyuh Panaragan Realisasikan Program Dana Desa 2025

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Papa Rock n Roll Gelar Tubaba Berirama, UMKM Berjaya

Jumat, 16 Jan 2026 - 11:46 WIB

Lampung Selatan

Bupati Egi Resmikan Jalan Kota Baru–Sinar Rejeki

Kamis, 15 Jan 2026 - 21:42 WIB

Lampung

Pemprov Lampung Perkuat Pengawasan Daerah di Rakorwasda 2026

Kamis, 15 Jan 2026 - 13:03 WIB