Suwandi Bantah Ada Permainan pada Tender Proyek Fisik di Lamtim

Redaksi

Selasa, 14 Juli 2020 - 15:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung Timur (Netizenku.com): Rekanan menduga ada permainan dalam proses lelang (tender) proyek fisik di Kabupaten Lampung Timur (Lamtim). Hal itu diungkapkan Bobi Sandi, selaku Direktur CV Putra Bersaudara, Selasa, (13/7).

Bobi Sandi mengatakan, transparansi pelaksanaan lelang yang dilakukan oleh Pemkab Lamtim pada tahun ini diduga banyak permainan. Lantaran pada Maret 2020 lalu, perusahaannya sedang ikut proses pelelangan untuk pekerjaan peningkatan ruas jalan Raman Aji, Kota Raman dengan nilai Rp1,2 miliar.

Diutarakannya, awalnya saat pendaftaran ada 23 perusahaan yang mendaftar, namun hanya 4 perusahaan yang berhak ikut lelang. Kemudian dari 4 perusahaan tersebut, pihaknya merupakan peringat pertama. Namun, yang jadi pemenang adalah perusahaan peringkat ke 4.

\”Karena kami tidak dapat penjelasan terkait penetapan pemenang dari pihak Pokja, maka kami lakukan sanggahan, lalu lelang proyek tersebut dibatalkan. Kemudian dilakukan lelang ulang, pada lelang kedua kami ikut juga namun dibatalkan kembali dengan alasan tidak ada yang lulus verifikasi. Karena lelang kedua batal, dilakukan lagi lelang ulang untuk ke tiga kalinya. Ternyata dibatalkan lagi, karena dinyatakan tidak ada yang lulus evaluasi administrasi,\” urainya.

Masih dikatakannya, dalam hal pembatalan lelang yang dilakukan para Pokja seharusnya ada pemberitahuan, jangan tanpa alasan yang jelas. Sehingga pihaknya menduga ada indikasi proyek itu akan diarahkan untuk penunjukan langsung.

\”Semestinya para pihak pelaksana lelang proyek tersebut dapat lebih transparan, yang kuat dugaan kami ada permainan dan yang akhirnya proyek tersebut akan diarahkan ke penunjukan langsung (PL). Kami berharap, pelaksanaan lelang proyek di Lamtim dapat lebih transaparan,\” harap Bobi.

Baca Juga  Zaiful Lepas 64 Jemaah Umroh Kloter ke-2 Lampung Timur

Sementara itu, Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Sekretariat Kabupaten Lamtim, Suwandi, mengatakan semua tahapan proses lelang telah dilaksanakan sesuai prosedur. Berkaitan adanya pembatalan lelang atau tender ulang yang ada tersebut, itu dilakukan karena ada hasil evaluasi perusahaan yang ikut lelang yang mungkin syarat yang tidak terpenuhi.

\”Mungkin bisa saja perusahaan yang ikut lelang tahap pertama dan ke dua persyaratannya tetap sama. Namun, untuk lelang ulang ke 3 ada perubahan terkait persyaratan. Itu sebagaimana tertuang pada Peraturan Menteri PUPR Nomor 14 tahun 2020 tentang standar dan pedoman pengadaan jasa konstruksi melalui penyedia tahun 2020. Kalau mengacu Permen PUPR itu diberlakukan untuk pelelangan yang dilaksanakan di atas tanggal 19 Mei 2020. Sedangkan, pelalangan tahap awal masih mengacu Permen PUPR Nomor 7 tahun 2019,\” ungkapnya.

Baca Juga  Masyarakat Mekar Sari, Kecam Panitia Pilkades Loloskan Bacalon Berijazah Palsu

Masih dikatakannya, sedangkan rencana untuk penunjukan langsung, itu tidak mungkin. Karena penunjukan langsung itu harus memenuhi sejumlah persyaratan antara lain tidak cukup waktu. Sedangkan saat ini pelaksanaan lelangnya masih cukup waktu.

\”Saat ini ada 5 proyek yang sedang lelang ulang. Lelang ulang tersebut sudah dimulai dari tanggal 13 hingga 17 Juli 2020 ini. Jadi kalau untuk penunjukan langsung itu tidak benar, buktinya sekarang sudah lelang ulang lagi,\” ungkapnya. (Nainggolan/len)

Berita Terkait

Warung Sehat Inovasi Kimia Farma dan BUMDes Lamtim
Arinal: Sinergi Pemerintah-Masyarakat Alpukat Siger Giri Mulyo Berbuah Manis
SIEJ Simpul Lampung-Balai TNWK Gelar Diskusi Perlindungan Gajah Sumatera
Dewan Dakwah Siap Bangun Perkampungan Keluarga Yatim
OJK Gelar Inklusi Keuangan Syariah di Lampung Timur
Hari Bakti PUPR ke-77, Gubernur Lakukan Penanaman Pohon dan Tinjau Bendungan Marga Tiga
Gubernur Serahkan Tali Asih untuk Warga Lamtim
Pemprov Salurkan 6 Ribu Liter Minyak Goreng dan Sembako di Lamtim

Berita Terkait

Rabu, 17 April 2024 - 13:25 WIB

Bupati Pesawaran Klaim Tidak Anti Kritik

Jumat, 12 April 2024 - 19:31 WIB

Hujan Deras Guyur Pesawaran, Beberapa Wilayah Tergenang Banjir

Kamis, 4 April 2024 - 21:12 WIB

Pemkab Pesawaran Kembali Adakan Gerakan Pangan Murah

Rabu, 3 April 2024 - 19:02 WIB

Bupati Pesawaran Kunjungi Kementan RI, Ini Usulannya

Rabu, 27 Maret 2024 - 21:01 WIB

Dendi Harap Pemprov Lampung Terus Perhatian ke Pemkab Pesawaran

Rabu, 27 Maret 2024 - 18:49 WIB

Kapolres Pesawaran Imbau Organ Tunggal Tak Setel Musik Remik

Jumat, 15 Maret 2024 - 18:57 WIB

Jumat Curhat, Kapolres Pesawaran Ajak Orang Tua Awasi Anak-anak

Selasa, 12 Maret 2024 - 16:25 WIB

Dendi Tinjau Longsor dan Banjir di Desa Sukajaya Lempasing

Berita Terbaru

Mantan Bupati Kabupaten Tubaba, Umar Ahmad. Foto: Ist.

Lampung

Umar Ahmad dan Sinyalemen Dukungan PDI Perjuangan

Kamis, 18 Apr 2024 - 21:58 WIB

Direktur Eksekutif YKWS, Febrilia Ekawati. Foto: Arsip.

Bandarlampung

YKWS: Banjir di Balam Bukan Semerta Bencana Alam

Kamis, 18 Apr 2024 - 21:32 WIB

Kepala Dinas Pariwisata Kota Bandarlampung, Adiansyah. Foto: Kiriman WA Adiansyah.

Bandarlampung

Libur Lebaran, Lonjakan Wisata Balam Capai 30 Persen

Kamis, 18 Apr 2024 - 20:38 WIB