Satgas Covid-19 Pringsewu Imbau Warga Terapkan 3M

Redaksi

Selasa, 17 November 2020 - 19:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pringsewu (Netizenku.com): Kepolisian Resor Pringsewu bersama TNI dari Koramil Pringsewu dan Satpol-PP menggelar woro-woro bahaya Covid-19 yang dipusatkan di Jalan Jend Sudirman depan Koramil Pringsewu, Selasa (17/11/2020).

Woro-woro dilakukan dalam upaya memutus mata rantai penyebaran virus corona, melalui aksi tersebut, selain mengingatkan masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan dengan menjalankan 3M (memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak), petugas gabungan juga membagikan masker gratis kepada warga.

Baca Juga  Kasus Pencabulan Paidi-ML, Pegiat Klasika Minta Masyarakat Hormati Putusan Pengadilan

Mewakili Kapolres Pringsewu AKBP Hamid Andri Soemantri, SIK Kabag Sumda AKP Sukamso, S.Pd, mengatakan, kegiatan tersebut bertujuan untuk mengingatkan warga akan bahaya virus corona. Pihaknya pun berharap semua warga selalu mematuhi prokes dengan menjalankan 3M.

“Kegiatan ini merupakan langkah kami dalam upaya sosialisasi serta ajakan kepada masyarakat, agar selalu mematuhi protokol kesehatan. Salah satunyanya adalah menjalankan 3M, yaitu memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan pakai sabun,” terangnya.

Baca Juga  Kapolres Pringsewu Gelar Sertijab Tiga Kasat dan Dua Kapolsek

Kabag Sumda menjelaskan bahwa kegiatan woro-woro ini akan terus dilakukan secara berkelanjutan bersama instansi terkait lainya guna mencegah penyebaran dan munculnya cluster baru Covid-19 diwilayah Kab. Pringsewu.

“Kegiatan woro-woro bahaya Covid-19 ini akan terus kami lakukan. Terlebih saat ini di Kab. Pringsewu kembali muncul banyak kasus baru positif Covid-19. Dan sebagai aparat pemerintah, kami punya tanggung jawab untuk terus mengkampanyekan pencegahan penyebaran virus Corona,” katanya.

Baca Juga  Herman HN Minta Pemprov Bentuk Satgas Covid-19 Awasi Instansi Vertikal

Lebih lanjut kabag Sumda berharap dengan adanya kegiatan ini bisa memberikan kesadaran bagi warga masyarakat tentang pentingnya disiplin protokol kesehatan sebagai salah satu upaya menekan dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19 diwilayah Kab. Pringsewu. (Reza)

Berita Terkait

BBM Diimpor Pakai Dolar Terbakar di Gudang Ilegal
Tersangka Pembunuhan di Pringsewu Dilimpahkan ke Kejaksaan
Karut-marut Koperasi Betik Gawi Pernah Dilaporkan 2022 Lalu
Dua Spesialis Pembobol Apotek di Pringsewu Ditangkap
Matikan ‘Lampu Merah’ Demi Uang, Warga Panjang Diamankan
Pihak BRI Diduga Kuat Terlibat Kasus “Kredit Fiktif Gunung Sari”
Bea Cukai Musnahkan 40 Juta Batang Hasil Tembakau Ilegal
Gelapkan Motor dan HP Teman, Pria di Pringsewu Ditangkap Polisi

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 16:47 WIB

Direktur PT FBA Seret 2 Tersangka Baru Kasus Korupsi

Kamis, 21 November 2024 - 15:41 WIB

Kejari Tanggamus Musnahkan Barang Bukti yang Telah Inkracht

Senin, 18 November 2024 - 11:57 WIB

KPU Tanggamus Helat Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada

Sabtu, 16 November 2024 - 17:49 WIB

Cabup Saleh Asnawi Kukuhkan 2.800 Tim Jalan Lurus Perubahan di Tiga Kecamatan

Sabtu, 16 November 2024 - 17:11 WIB

Kasatreskrim: Transaksi Judol Togel di Wonosobo Capai Rp25 Jutaan/Bulan

Sabtu, 16 November 2024 - 16:43 WIB

Gerak Cepat, Polres Tanggamus Berantas Judi Online

Jumat, 15 November 2024 - 17:07 WIB

Ribuan Tim Pemenangan Jalan Lurus Perubahan Kotaagung Dikukuhkan

Kamis, 14 November 2024 - 21:28 WIB

Paslon 02 Kian Mantap Raih Kemenangan di Pilkada Tanggamus

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Kwarcab Gerakan Pramuka Tubaba Gelar KPDK

Jumat, 22 Nov 2024 - 20:13 WIB

Pringsewu

Kapolres Pringsewu Turut Andil pada Agenda PWI Berbagi

Jumat, 22 Nov 2024 - 16:11 WIB

Pringsewu

Marindo Pimpin Persatuan Insinyur Indonesia Kabupaten Pringsewu

Jumat, 22 Nov 2024 - 15:36 WIB