Pemkot Bandarlampung Diminta Kampanyekan Produk UMKM

Redaksi

Rabu, 8 September 2021 - 23:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki, bersama Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana didampingi pengurus Koperasi UMKM memamerkan produk UMKM di Aula Gedung Semergou Pemkot setempat, Rabu (8/9). Foto: Netizenku.com

Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki, bersama Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana didampingi pengurus Koperasi UMKM memamerkan produk UMKM di Aula Gedung Semergou Pemkot setempat, Rabu (8/9). Foto: Netizenku.com

Bandarlampung (Netizenku.com): Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki, dalam kunjungan kerjanya di Kota Bandarlampung, Rabu (8/9), meminta Wali Kota Eva Dwiana untuk mengampanyekan produk-produk UMKM.

“Kita harus kampanye kan Ibu, dimana-mana supaya mengonsumsi produk dalam negeri, produk UMKM,” kata Teten Masduki dalam pertemuan bersama pelaku UMKM dan Forkopimda Bandarlampung di Aula Gedung Semergou Pemkot setempat.

Baca Juga: MenKopUKM Apresiasi Pinjaman Modal Tanpa Bunga bagi UMKM Bandarlampung

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dia mengatakan Kementerian Koperasi dan UKM terus berjuang agar pemerintah membela UMKM dengan membeli produk, jasa, dan barang produksi UMKM.

“Tinggal sekarang bagaimana daerah-daerah mendampingi UMKM-nya, kurasi produknya, didampingi masuk ke platform digital, masuk ke Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah, supaya bisa menjadi vendor pemerintah,” ujar dia.

Teten Masduki menuturkan KemenKopUKM saat ini menjalin kerja sama dengan beberapa kementerian seperti Kementerian BUMN yang mengharuskan BUMN untuk membeli produk UMKM lewat pasar digital BUMN.

Baca Juga  Ekspor Melonjak, Daya Beli Petani Naik, Inflasi Rendah: Lampung Siap Hadapi 2026

“Tahun ini nilainya sekitar Rp31 triliun tapi ini akan terus dinaikkan,” kata dia.

Kemudian dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan melalui sistem informasi pengadaan sekolah (SIPLah) untuk pengadaan kebutuhan sekolah dengan nilai Rp54 triliun lebih.

“Ini dimanfaatkan juga, mulai dari bangku sekolah, seragam, kuliner. Intinya kita dampingi, market sudah kita sediakan. Dampingi supaya produknya bagus, stabil, sehingga bisa menjadi vendor pemerintah,” ujar dia.

Baca Juga  Lampung Harus Melakukan Ini Agar Kenaikan NTP Bulanan Benar-Benar Bermakna

Menurut Teten Masduki, daya beli masyarakat yang terbatas di masa pandemik masih bisa menggerakkan perekonomian dengan mengonsumsi produk dalam negeri.

Menanggapi hal itu, Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana mengatakan pemerintah kota akan mendirikan sentra UMKM bagi para pelaku UMKM mengenalkan produknya kepada masyarakat.

“Kita akan punya rest area untuk UMKM di Bandarlampung (yang buka) Sabtu-Minggu, dari area parkiran Rumah Dinas Wali Kota sampai Stasiun RRI,” kata dia. (Josua)

Berita Terkait

Bukan Padi dan Jagung, Hortikultura Jadi Penopang Daya Tawar Petani Lampung 2025
Inflasi Lampung 2025 Terkendali, Ditahan Deflasi Pendidikan dan Didorong Pangan
Inflasi Hulu Mengendap, APBD Lampung 2026 Diuji di Tengah Agenda Infrastruktur
Pabrik Etanol di Lampung: Antara Optimisme Hilirisasi dan Ujian Kenyataan
PAD Lampung Tersendat, Perencanaan APBD Dipertanyakan
Pompa Air di Perum Bukit Beringin Raya Rusak, Kadis Perkim Minta PT Sinar Waluyo Tanggung Jawab
Lampung 2025: Pariwisata dan Ekraf Tumbuh Cepat, Siap Naik Kelas
Refleksi Akhir Tahun Lampung 2025: Tumbuh Cepat, Tapi Belum Sepenuhnya Berbuah

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 13:28 WIB

DPRD Lampung, Jangan Klaim Wisata Besar Jika Tak Berdampak ke PAD

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:24 WIB

Komisi V DPRD Lampung Dukung Pergub Perlindungan Guru

Senin, 12 Januari 2026 - 20:04 WIB

Mirzani Tekankan Bank Lampung Harus Berdampak bagi Ekonomi Daerah

Senin, 12 Januari 2026 - 16:57 WIB

Warga Way Dadi Desak Penyelesaian Lahan dalam RDP DPRD Lampung

Jumat, 9 Januari 2026 - 20:52 WIB

KETUM JPPN MENGHIMBAU PEMERINTAH UNTUK MEMBELI HASIL PANEN JAGUNG PETANI SESUAI HPP

Jumat, 9 Januari 2026 - 17:42 WIB

Wagub Jihan Apresiasi Penggalangan Bumbung Kemanusiaan Pramuka Lampung

Kamis, 8 Januari 2026 - 10:42 WIB

Komisi V DPRD Lampung Dukung Inisiatif Perda Anti LGBT

Rabu, 7 Januari 2026 - 11:59 WIB

Gubernur Lampung Tutup AI Ideathon 2025, Lahirkan Inovasi untuk Desa

Berita Terbaru

Lampung

Komisi V DPRD Lampung Dukung Pergub Perlindungan Guru

Selasa, 13 Jan 2026 - 12:24 WIB