Partinia Optimis Tradisi Medali Voli Porprov Tetap Bertahan

Redaksi

Selasa, 19 Juli 2022 - 20:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Liwa (Netizenku.com): Setelah membuka cabang olahraga (Cabor) bola voli yang dipertandingkan pada Pekan Olahraga Prestasi (POP) II Tahun 2022, Ketua Persatuan Wanita Olahraga Seluruh Indonesia (Perwosi) setempat Partinia Parosil Mabsus, optimis tradisi medali pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) akan tetap bertahan.

“Ternyata atlet-atlet bola voli kita mempunyai kemampuan yang cukup baik, sehingga saya tetap optimis bahwa tradisi medali yang diraih Lampung Barat pada tiga edisi Porprov terakhir akan tetap kita pertahankan,” kata Partinia, Selasa (19/7) di Lapangan Mutar Alam Waytenong.

Baca Juga  Pemkab Lambar Perbaiki Sarana Ibadah

Menurut Partinia, yang pada kesempatan tersebut didampingi Ketua Panitia Pelaksana Iwan Setiawan, dan Bendahara Umum KONI Tati Sulastri, Wakil Sekretaris Basuki Rahmat, bahwa dia sebagai ketua Perwosi Lampung Barat, berkomitmen untuk mengembangkan dunia olahraga Lampung dengan kolaborasi bersama KONI, terutama cabang bola voli yang sudah beberapa kali diadakan turnamen.

“Perwosi ini merupakan anggota dari KONI, maka salah satu komitmen saya bersama pengurus untuk berperan aktif membantu pemerintah dan KONI dalam bidang olahraga, bahkan dari beberapa turnamen bola voli yang kami gelar, mendapatkan antusias dari pecinta olahraga ini,” kata Partinia yang pada kesempatan tersebut menyerahkan oleh-oleh berupa bola.

Baca Juga  Wow Peluang Parosil-Mad Hasnurin Lawan Kotak Kosong Terbuka Lebar

Partinia juga menyampaikan gelaran POP disambut masyarakat dengan baik, apalagi untuk tahun 2022 lokasi pelaksanaan ada di beberapa kecamatan. Maka dia berharap kegiatan ini akan menjadi agenda rutin tahunan.

“Banyak masyarakat yang menyampaikan kepada saya secara langsung, bahwa POP sangat mereka harapkan diadakan tiap tahun, karena dengan demikian mereka akan menyaksikan putra-putri terbaik Lampung Barat yang berprestasi pada bidang olahraga, apalagi dengan kegiatan ini ekonomi masyarakat ikut berjalan,” jelasnya.

Baca Juga  Audiensi dengan Presiden, Parosil Curhat Soal Kopi dan Tapal Batas

Seperti diketahui POP II yang berlangsung dari 12 Juli sampai 22 Juli mendatang, mempertandingkan enam cabang olahraga, yakni Bulutangkis, futsal, tenis meja, pencak silat, atletik dan bola voli memperebutkan 110 medali baik emas, perak, maupun perunggu. Untuk sementara Kecamatan Air Hitam memimpin klasemen sementara Suoh di posisi juru kunci. (Iwan/Len)

Berita Terkait

Jemput Program Pusat, Parosil Dorong OPD Gerak Cepat
Jemput Program Pusat, Parosil Boyong Stafnya ke Jakarta
Parosil Temui Andi Arief, Dorong Pemerataan Listrik dan CSR di Lampung Barat
PLN Liwa Tak Hadiri Undangan Bupati, Ini Penjelasan Kepala ULP
Parosil Sesalkan Ketidakhadiran PLN dalam Pertemuan Bahas CSR di Lampung Barat
Parosil Luncurkan Beasiswa Kedokteran Gigi untuk Lulusan SMA di Lampung Barat
Parosil: Saya Dukung Pengosongan Hutan Lindung dari Perambah
Pelepasan Siswa SMAN 1 Liwa, 95 Lulusan Diterima di PTN

Berita Terkait

Jumat, 25 April 2025 - 21:57 WIB

BNPT: Kuatkan Kolaborasi, Cegah Ekstremisme

Jumat, 25 April 2025 - 19:04 WIB

Gubernur Lampung Lantik 54 Pejabat Administrator

Jumat, 25 April 2025 - 16:12 WIB

Pemprov Lampung Perkuat Upaya Cegah Terorisme

Jumat, 25 April 2025 - 15:56 WIB

Lomba Senam Meriahkan HUT ke-61 Lampung

Jumat, 25 April 2025 - 11:09 WIB

Cegah Radikalisme Lewat Film Road to Resilience

Kamis, 17 April 2025 - 18:54 WIB

Gubernur Lampung Ajak PPAD Bersinergi Wujudkan Lampung Maju Menuju Indonesia Emas

Kamis, 17 April 2025 - 18:37 WIB

Siap-Siap, Mulai Tanggal 1 Mei 2025 Pemprov Lampung Laksanakan Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor

Rabu, 16 April 2025 - 22:22 WIB

Pemprov Lampung dan APJII Bersinergi, Perkuat Digitalisasi dan Akses Internet Merata

Berita Terbaru

Kegiatan FGD dan pemutaran film dokumenter Road to Resilience, di Hotel Batiqa, Bandar Lampung, Jumat, (25/4/2025), Foto: Istimewa.

Bandarlampung

BNPT: Kuatkan Kolaborasi, Cegah Ekstremisme

Jumat, 25 Apr 2025 - 21:57 WIB

Rapat paripurna kabupaten Tubaba, Jumat (25/4/2025), Foto: Arie/NK.

Tulang Bawang Barat

DPRD Tubaba Serahkan Rekomendasi LKPJ 2024

Jumat, 25 Apr 2025 - 20:54 WIB

Rahmad Mirzani Djausal saat melantik pejabat administrator di Balai Keratun Lantai 3, Jumat (25/4/2025), Foto: Diskominfotik Provinsi Lampung.

Bandarlampung

Gubernur Lampung Lantik 54 Pejabat Administrator

Jumat, 25 Apr 2025 - 19:04 WIB

Pelantikan lima pejabat administrator di lingkungan Pemkab Tanggamus, Jumat (25/4/2025), Foto: Arj/NK.

Tanggamus

Bupati Tanggamus Lantik Lima Pejabat Administrator

Jumat, 25 Apr 2025 - 16:40 WIB

FGD bertema diskusi buku Anak Negeri di Pusaran Konflik Suriah dan pemutaran film dokumenter Road to Resilience, di Hotel Batiqa, Jumat (25/4/2025), Foto: Diskominfotik Provinsi Lampung.

Bandarlampung

Pemprov Lampung Perkuat Upaya Cegah Terorisme

Jumat, 25 Apr 2025 - 16:12 WIB