Grand Opening Yoshinoya Ahmad Yani Berikan 3 Promo Besar, Yuk Serbu!

Redaksi

Jumat, 27 Desember 2019 - 15:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandarlampung (Netizenku.com): Restoran khas Jepang Yoshinoya kembali melebarkan sayapnya di kancah kuliner Lampung. Setelah sukses membuka di Mall Boemi Kedaton, kali ini kawasan Ahmad Yani, Bandarlampung menjadi pilihan lokasi kedua.

Marketing Activation Manager Yoshinoya Ahmad Yani, Zuhdan Kamal yang melakukan grand opening mengatakan restoran \”Beef Bowl\” no 1 di Jepang ini hadir dengan 3 promo besar yang siap memanjakan pengunjung.

\”Kami menyediakan diskon 65% menu Beef Bowl ukuran regular dari harga Rp43.000 menjadi Rp15.000, promo ini berlaku di jam 2 hingga 5 sore untuk 200 pembeli pertama dari tanggal 27 Desember sampai 9 Januari 2020,\” ujarnya, Jumat (27/12).

Selain itu promo selanjutnya yakni setiap pembelian minimal Rp100.000 menu apapun bagi 100 konsumen pertama akan mendapatkan gratis bantal sapi Yoshinoya senilai Rp75.000. Promo ini menurut Zuhdan berlangsung 2 minggu dari tanggal Grand Opening.

Ada yang baru di store Yoshinoya Ahmad Yani, yakni tersedianya fasilitas birthday party. Tersedia gratis fasilitas birthday party untuk 150 pendaftar pertama dengan minimal 20 anak. Pihaknya juga memberikan fasilitas komplit birthday secara gratis.

Baca Juga  IOH Borong Penghargaan World Communications Award 2023

\”Selain fasilitas, kami juga memberikan hadiah bagi yang berulangtahun, souvenir untuk teman, hadiah permainan, balon stick, backdrop standard Yoshinoya, dekorasi balon dan meja birthday, kursi anak, pembawa acara, sound system, kartu undangan, serta topi birthday,\” urai Zuhdan.

Ia juga mengatakan di Yoshinoya, pengunjung dapat menikmati makanan dengan citarasa asli dari Jepang sehingga momen kebersamaan dengan keluarga atau teman semakin lengkap.

Baca Juga  IOH-China Mobile International Umumkan Kemitraan Strategis Percepat Inovasi Komunikasi

Tersedia pula Beef Bowl dengan 3 pilihan rasa, original, yakiniku dan black pepper. Store ini juga menyediakan paket puas, paket komplit Beef Bowl dengan 3 pcs gorengan ayam dan ocha free flow (minum sepuasnya) hanya dengan menambah Rp14.000.

Liska salah satu pengunjung mengaku menemukan keunikan tersendiri saat menikmati hidangan, selain pelayanan yang cepat, makanannya juga terasa khas.

\”Menunya yakiniku, dagingnya berkualitas cita rasanya khas, halal dan bukan kaleng-kaleng,\” ujar mahasiswa Unila ini saat ditemui di lokasi. (Leni)

Berita Terkait

PGN Pastikan Layanan Gas Bumi Aman dan Handal Selama Idul Fitri 1445 H
Kolaborasi CCEP-Pondok Pesantren Bangun Kesadaran Lingkungan
IHK Gabungan di Lampung pada Maret Tercatat Inflasi 0.36 Persen
Indosat Ooredoo Hutchison Ajak Masyarakat Rayakan Indah Ramadan
Perkuat Koordinasi, PGN Gelar Customer Business Gathering Asosiasi
Junanto Herdiawan Dikukuhkan Sebagai Kepala BI Provinsi Lampung
Smartfren Perkuat Jaringan Sambut Ramadan dan Idul Fitri 1445H
PGN Catatkan Pendapatan USD3,65 Miliar Sepanjang 2023

Berita Terkait

Selasa, 23 April 2024 - 15:33 WIB

Evi Patmawati Buka Tanggamus Expo 2024

Sabtu, 20 April 2024 - 15:57 WIB

Wakil Ketua I DPRD Tanggamus Apresiasi Langkah Efisiensi Anggaran Pj Bupati

Rabu, 17 April 2024 - 20:18 WIB

Pemkab Tanggamus Apel Perdana Pasca Libur Lebaran

Minggu, 7 April 2024 - 22:37 WIB

Ketua IPNU Tanggamus: Pemuda Harus Dapat Memilih Pemimpin yang Tepat

Selasa, 2 April 2024 - 09:31 WIB

Meriahkan HBP ke-60 Tahun, Lapas Kotaagung Bagikan Takjil

Selasa, 2 April 2024 - 09:27 WIB

Kemenkumhan Gelar Apel Siaga Pengamanan Hari Raya seluruh Lapas

Minggu, 31 Maret 2024 - 20:18 WIB

DPRD Tanggamus Paripurna LKPj Bupati Tahun 2023

Sabtu, 23 Maret 2024 - 19:33 WIB

Dinkes Tanggamus Gelar Baksos Operasi Bibir Sumbing di RS Batin Mangunang

Berita Terbaru

Foto: Ist

Bandarlampung

NasDem Niat Gandengkan Eva Dwiana-Fauzan Sibron

Kamis, 25 Apr 2024 - 19:32 WIB

Pringsewu

Warga Lamtim Kembali Ditangkap Karena Gelapkan Sepeda Motor

Kamis, 25 Apr 2024 - 17:46 WIB

Metro

Metro Raih Peringkat Terbaik 9 Hasil EPPD 2024 Kemendagri

Kamis, 25 Apr 2024 - 17:00 WIB

Jalan Perintis E di Kelurahan Waydadi Baru, Sukarame, Bandarlampung usai diguyur hujan deras. Foto: Arsip/Agis

Bandarlampung

Dinas PU Klaim Telah Perbaiki 80 Ruas Jalan di Balam

Kamis, 25 Apr 2024 - 16:33 WIB