Bertambah, Dua Warga Lambu Kibang Reaktif Hasil Tracking Pasien 06

Redaksi

Jumat, 24 Juli 2020 - 08:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tulangbawang Barat (Netizenku.com): Dua warga Tiyuh Kibang Mulya Jaya, Kecamatan Lambu Kibang, Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba), reaktif berdasarkan rapid test hasil tracking dari pasien EK (49) atau pasien 06 Covid-19 di kabupaten setempat.

Kedua orang tersebut yakni DS (42) seorang laki-laki selaku pengemudi travel yang membawa pulang pasien EK dan SK dari Jakarta, dan WA (19) perempuan yang juga menjadi penumpang travel DS.

\”Hasil pelacakan dari pasien 06, dari sebanyak 7 orang memiliki riwayat kontak erat dengan pasien, dari rapid testnya, dua orang yang reaktif, yakni DS, dan WA. Keduanya warga Tiyuh Kibang Mulya Jaya,\” ungkap Kepala Dinas Kesehatan Tubaba, Majril, S.Kep.Ns, MM saat dikonfirmasi Netizenku.com, Kamis malam (23/7).

Baca Juga  Deadline Sebulan, DPRD Minta Kantor Samsat Tubaba Perbaiki Pelayanan

Majril menambahkan, untuk dilakukan pengujian selanjutnya terhadap hasil rapid test tersebut, Pemkab Tubaba saat ini sudah mengisolasi kedua warga tersebut di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tubaba di Panaragan, Kecamatan Tulangbawang Tengah.

\”Kedua pasien reaktif  sudah dirujuk ke RSUD Tubaba untuk diisolasi dan direncanakan besok Jumat (24/7) akan mulai dilakukan pengambilan swabnya untuk di uji di laboratorium RSUD Menggala Tulangbawang untuk mengetahui lebih lanjut, apakah keduanya positif atau negatif Covid-19,\” ulasnya.

Baca Juga  Pasca Hilang, Tubaba Cari Talangan Gaji Satpol PP dan Damkar

Kepala Dinas Kesehatan Tubaba juga terus mengimbau agar masyarakat, khususnya di kecamatan setempat tidak panik, serta tetap melaksanakan protokol kesehatan yang telah ditetapkan pemerintah dalam beraktivitas di luar rumah.

\”Jangan panik, tetap lakukan protokol kesehatan dalam beraktivitas,\” tutupnya.

Diketahui, EK (49) atau pasien 06 merupakan pasien hasil tracking/pelacakan dari penetapan pasien SK pada Sabtu (18/7) sebagai pasien terkonfirmasi positif Covid-19.

Baca Juga  M Firsada Apresiasi Kinerja Kapolres Tubaba Selama Bertugas

Setelah hasil rapid test reaktif, pada Sabtu 18 Juli, EK langsung dirujuk ke RSUD Tubaba diisolasi dan dilakukan pengambilan swab dua kali pada Minggu dan Senin. Hari Rabu (22/7) berdasarkan hasil swab yang dikeluarkan oleh laboraturium RSUD menggala dinyatakan positif Corona. (Arie/Len)

Berita Terkait

71 Peserta Ikuti Rikmin Awal Penerimaan Calon Anggota Polri Polres Tubaba
Pakta Integritas Pastikan Penerimaan Calon Anggota Polri Transparan dan Humanis
Polres Tubaba Tetapkan Kepala Tiyuh Sukajaya Tersangka Korupsi APBT
Novriwan Dampingi Hanan Serahkan Alsintan pada Poktan UPJA Pulung Makmur
Novriwan-Nadirsyah Pimpin Rapat Perdana di Pemkab Tubaba
Ana Nadirsyah Tinjau Ketersediaan dan Harga Bahan Pokok Jelang Ramadan
Novianti Novriwan Siap Kerja untuk Kesejahteraan Rakyat Tubaba
Novriwan Jaya-Nadirsyah Sertijab di Movenpick Jakarta

Berita Terkait

Kamis, 13 Maret 2025 - 23:08 WIB

Jelang Arus Mudik, Mendagri Soroti Kondisi Jalan di Lampung, Perbaiki!

Rabu, 12 Maret 2025 - 18:15 WIB

Polres Pringsewu Imbau Warga Waspadai Pencurian dengan Modus Pecah Kaca

Selasa, 11 Maret 2025 - 14:39 WIB

Pastikan Pelayanan Maksimal, Bupati Pringsewu Sidak Kantor Samsat

Senin, 10 Maret 2025 - 16:47 WIB

Bupati Pringsewu Sampaikan LKPJ Kepala Daerah 2024

Senin, 10 Maret 2025 - 16:38 WIB

Polres Pringsewu dan Mahasiswa Berbagi Takjil Kepada Pengguna Jalan

Senin, 10 Maret 2025 - 16:36 WIB

103 Peserta Ikuti Seleksi Administrasi Awal Penerimaan Polri di Polres Pringsewu

Senin, 10 Maret 2025 - 16:33 WIB

Bupati Pringsewu Lantik Andi Purwanto Sebagai Penjabat Sekretaris Daerah

Senin, 10 Maret 2025 - 16:30 WIB

Pantau Ketersediaan Bahan Pokok, Bupati Pringsewu Tinjau Pasar Banyumas

Berita Terbaru

E-Paper

Lentera Swara Lampung | 118 | Jumat, 14 Maret 2025

Kamis, 13 Mar 2025 - 23:38 WIB

Lampung Barat

PELANTIKAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI LAMPUNG BARAT

Kamis, 13 Mar 2025 - 22:05 WIB