Liwa (Netizenku.com): Calon Jamaah Haji (CHJ) Lampung Barat Tahun 2019, sebanyak 108 orang yang akan berangkat menunaikan rukun Islam ke lima, 21 Juli mendatang, diundang Bupati Parosil Mabsus, ke rumah dinasnya untuk menggelar doa bersama.
\”Ibadah haji merupakan ibadah yang berat, untuk itu hari ini kita melakukan doa bersama, untuk kelancaran selama CJH menjalankan ibadah di tanah suci,\” kata Parosil dihadapan seluruh CJH Lampung Barat, Kamis (18/7).
Parosil berpesan, kepada semua CJH untuk tetap menjaga kesehatan, keselamatan, sehingga diberikan kelancaran dan kemudahan dalam menjalankan seluruh sunah, rukun dan wajib haji, sehingga ketika pulang ketanah air menyandang predikat haji yang mabrur.
\”Semua jamaah harus menjaga kesehatan, saling membantu dan kerja sama antar sesama, dan doa kan Lampung Barat agar terhindar dari bencana, selalu aman dan tentram, dan kami mendoakan semoga semuanya lancar dan mudah menjalankan semua rangkaian haji, dan pulang dengan predikat haji yang mabrur,\” harap Pakcik, sapaan akrab Parosil Mabsus.
Sementara, Kabag Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setkab Lampung Barat, Syafarudin, menjelaskan CJH Lampung Barat tergabung dalam kloter 31 tergabung bersama CJH asal Bandarlampung dan Penawaran, akan di lepas bupati 21 Juli mendatang.
\”Menurut rencana CJH Lampung Barat akan di lepas langsung oleh pak bupati 20 Juli mendatang pukul 18.00 WIB, setelah menunaikan ibadah sholat maghrib berjamaah di Masjid Baitul Mukhlisin Islamic center,\” kata Syafarudin.
Dijelaskan Syafarudin, CJH Lampung Barat didominasi oleh manula (Manusia Lanjut Usia), dengan CJH wanita tertua berusia 83 Tahun atas nama Asmah Yaman Radik warga Tanjung Raya Kecamatan Sukau, CJH pria tertua atas nama Bahid Yunus (82) warga Pekon Watas kecamatan Balikbukit.
\”Selain 108 CJH Lampung Barat yang akan berangkat pada 21 Juli, dari asrama haji Bandar Lampung tergabung dalam kloter 31, terdapat 14 CJH yang tergabung dalam kloter 65 yang akan diberangkatkan pada 4 Agustus mendatang,\” jelasnya. (Iwan)