Polres Tanggamus Rapat Antisipasi Karhutla

Redaksi

Selasa, 24 September 2019 - 20:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanggamus (Netizenku.com): Polres Tanggamus bersama Pemkab Tanggamus dan Pringsewu menggelar rapat bersama di Aula Wirasatya Mapolres setempat, Selasa (24/9).

Rapat dibuka Kapolres Tanggamus, AKBP Hesmu Baroto, SIK MM didampingi Dandim 0424/TGM Letkol Arh Anang Hasto Utomo, SIP. M.Han, Asisten I Bupati Tanggamus, Faturahman dan Kepala BPBD Kabupaten Pringsewu, M Khotim.

Kegiatan tersebut juga dihadiri Kasat Reskrim AKP Edi Qorinas, SH. Kasat Pol PP Tanggamus Sukarman, Plt. Kepala BPBD Tanggamus Maryani, Kadis LH Tanggamus dan Pringsewu, TNBBS, serta Kapolsek Jajaran Polres Tanggamus.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolres AKBP Hesmu Baroto dalam sambutan pembukanya mengatakan bahwa Rakor Karhutla ini merupakan tindak lanjut arahan Polda Lampung, sebab walaupun belum ada titik api yang dianggap rawan, namun harus selalu diantisipasi terjadinya Karhutla.

\”Sudah banyak daerah lain yang terjadi Karhutla dan bersifat Nasional, untuk itu melalui rapat bersama ini kita sama-sama dapat mencegah hal itu terjadi,\” kata AKBP Hesmu Baroto.

Baca Juga  Kommari Tanggamus Hidupkan Kembali Olahraga Bola Voli

Namun, lanjutnya bahwa dari pantauan Satelit Lapan di Lampung, ada beberapa titik api yang sudah tinggi seperti di Mesuji, Tuba dan Lamtim.

Ditambahkan AKBP Hesmu Baroto, terhadap Karhutla di wilayah hukum Polres Tanggamus sudah ada upaya yang dilakukan untuk mencegah terjadinya Karhutla.

\”Upaya pemadaman beberapa titik api yang ada di wilayah hukum Polres Tanggamus, dilakukan Damkar juga bekerjasama dengan TNI, Polri dan masyarakat. Sehingga semuanya dapat diatasi,\” pungkasnya.

Dandim Letkol Arh. Anang Hasto Utomo mengungkapkan, perlu adanya suatu kerjasama dalam penanganan Karhutla, juga dijadwalkan patroli bersama TNI, Polri, BPBD, Dinas LH, BPBD dan Pol PP untuk meninjau lokasi rawan.

Dandim berharap, untuk mengetahui dan mendapatkan informasi tentang titik api agar mendownload aplikasi Lapan Fire Hot Spot.

\”Juga membuat group Whatsapp Satgas Karhutla untuk memudahkan koordinasi dan dapat dilaksanakan sholat istigozah guna meminta hujan,\” harapnya.

Usai pembukaan itu, kegiatan dilanjutkan dengan diskusi bersama yang di pandu Kabag Ops Kompol Bunyamin, SH. MH dan Kasdim 0424/TGM Mayor Inf. Suhada Erwin.

Baca Juga  Satresnarkoba Polres Tanggamus Ringkus 3 Terduga Penyalahguna Narkoba

Menurut Kepala Bagian Operasi Polres Tanggamus Kompol Bunyamin, selama ini di wilayah Tanggamus dan Pringsewu telah terjadi 12 Karhutla. Sebagian besar lokasi kebakaran terjadi pada lahan masyarakat.

\”Kami adakan rapat lintas sektoral untuk mencegah kebakaran hutan dan lahan. Selain itu kami juga sudah adakan sosialisasi melalui polsek dan seluruh Bhabinkamtibmas serta Babinsa,\” Kompol Bunyamin, usai pelaksanaan diskusi.

Ia menambahkan, untuk wilayah Tanggamus dan Pringsewu skala kerawanan karhutla skala besar tidak ada. Sebab semua kejadian karhutla bisa diselesaikan dalam sekali tindakan, tidak sampai berlarut.

Selanjutnya untuk upaya penanganan disepakati dilakukan seluruh instansi yang mewenangi hutan dan lahan, serta unsur pemerintah setempat. Seperti TNI, Polri, Pemadam Kebakaran, BPBD, Satpol PP, KPHL, kecamatan, masyarakat dan swasta.

Hal itu karena dampak karhutla cukup fatal seperti kebakaran merembet ke permukiman, dan timbulnya kabut asap. Lantas saat sudah terjadi sulit tertangani bahkan bisa menimbulkan korban jiwa.

Baca Juga  Kunker, Kajati Lampung Sambangi Polres Tanggamus

Selama ini karhutla yang terjadi di Tanggamus dan Pringsewu dampaknya tidak parah. Api hanya membakar yang ada di lahan tersebut seperti dedaunan kering, rumput dan pepohonan.

\”Sedangkan dampak seperti merembet ke pemukiman atau adanya korban jiwa tidak ada. Dan selama ini pun tidak ada dampak fatal seperti adanya kabut asap atau gangguan kesehatan,\” tegasnya.

Terpisah, menurut Plt. Kepala BPBD Tanggamus Maryani, terkait karhutla, pihaknya selalu menerima laporan adanya titik panas (hotspot) dari BMKG Lampung.

\”Dari laporan itu kami langsung koordinasikan ke camat setempat adanya karhutla untuk melakukan penanganan supaya tidak meluas,\” terangnya.

Ia membenarkan selama kemarau ini diketahui 12 hotspot, namun tidak semuanya kebakaran, bisa berupa asap saja. Dan semua karhutla yang sudah terjadi bisa ditangani sekali tindakan. (Arj)

Berita Terkait

Karutan Kotaagung Beri WBP Lansia Kacamata Gratis
Mulyadi Irsan Buka Workshop Pengelolaan Keuangan dan Pembangunan Pekon
Susunan TKD Prabowo-Gibran Diserahkan ke KPU Tanggamus
Kemurahan Hati Anak Kecil dari Kaki Gunung Tanggamus
Jaga Silaturahmi, WBP dan Personel Rutan Kotaagung Gelar Makan Bersama
Desa Wisata Nusantara, Tanggamus Unggulkan Teluk Kiluan
Tanggamus Peringati Hari Cuci Tangan Pakai Sabun Sedunia
Kecanduan Judi Online, Pria Asal Tanggamus Tipu Agen BRI Link

Berita Terkait

Sabtu, 25 November 2023 - 18:39 WIB

Pj Bupati Tubaba Ajak Tenaga Pendidik Bersinergi

Kamis, 23 November 2023 - 20:48 WIB

Pj Bupati Tubaba Hadiri Kenduri Desa Damai

Kamis, 23 November 2023 - 20:40 WIB

Firsada Sampaikan Pandangan Akhir pada Paripurna Raperda APBD 2024

Rabu, 22 November 2023 - 14:33 WIB

Tubaba Terima 25 Lampu PJU Tenaga Surya Kemenhub

Selasa, 21 November 2023 - 20:13 WIB

Tubaba Targetkan Raih APE Tingkat Madya

Selasa, 21 November 2023 - 11:06 WIB

Gerakan Pramuka Kwarcab Tubaba Gelar KMD Mandiri

Rabu, 15 November 2023 - 11:43 WIB

DPRD Tubaba Gelar Paripurna Pembicaraan Tingkat I Raperda APBD 2024

Selasa, 14 November 2023 - 20:21 WIB

Pemprov Lampung Beri Penyuluhan Hukum Terpadu di Tubaba

Berita Terbaru

Gambar hanya ilustrasi.

Celoteh

Banner Caleg Bikin Maleg

Rabu, 29 Nov 2023 - 11:07 WIB

E-Paper

Lentera Swara Lampung | Rabu, 29 November 2023

Rabu, 29 Nov 2023 - 10:51 WIB

E-Paper

Lentera Swara Lampung | Selasa, 28 November 2023

Selasa, 28 Nov 2023 - 23:55 WIB

Tanggamus

Karutan Kotaagung Beri WBP Lansia Kacamata Gratis

Selasa, 28 Nov 2023 - 19:06 WIB