Liwa (Netizenku.com): Dalam rangka mensukseskan kampanye keselamatan berlalulintas, melalui kegiatan Millennial Road Safety Festival (MRSF), yang akan digelar Minggu (17/3), Polres Lampung Barat melakukan rapat koordinasi dengan berbagai pihak.
Rapat koordinasi yang dipimpin waka polres Lampung Barat, Kompol Riza Fahlevi, dalam rapat tersebut meminta masukan dari Kodim 0422 yang diwakili Kasdim Mayor Inf Agus Susanto, Dinas Perhubungan, Sat Pol PP.
\”MRSF merupakan program Polri yang dilakukan secara nasional, dan untuk Lampung Barat akan dipusatkan di lapangan Merdeka Kelurahan Pasar Liwa, Kecamatan Balikbukit, dan rakor ini diharapkan masukan dari semua pihak, untuk kesuksesannya,\” kata Riza, Jumat (15/3).
Rakor yang di gelar di aula Partisarawirya Mapolres setempat, Waka Polres, mengatakan MRSF merupakan sarana kampanye keselamatanberlalulintas, yang sasaran utamanya kaum millennial, dengan harapan akan Mewujudkan Generasi Milenial Cinta Lalu Lintas Menuju Indonesia Gemilang.
\”Angka kecelakaan saat ini cukup tinggi, dan korban terbanyak adalah anak-anak usia millennial, maka dengan deklarasi keselamatan berlalulintas akan menekan angka kecelakaan yang merupakan salah penyebab kematian tertinggi,\” jelasnya.
Waka Polres Lampung Barat Riza Fahlevi, yang didampingi Kasat Lantas Iptu Ipran, menjelaskan dalam kegiatan MRSF 2019, akan diawali dengan jalan sehat, ngopi bareng, deklarasi keselamatan berlalulintas, nyambai, senam Maumere, panjat pinang, free style safety reading serta hiburan yang menghadirkan artis ibukota.
\”Banyak acara yang akan kita lakukan dalam waktu yang bersamaan, maka kami meminta seluruh pihak berperan aktif dalam mendukung acara tersebut, terutama rekan-rekan dari Kodim 0422, Dinas Perhubungan, dan Sat Pol PP, dengan terlibat secara langsung dari persiapan sampai pelaksanaan,\” harapnya.
Riza, menjelaskan kegiatan MRSF yang juga akan diikuti masyarakat Pesisir Barat, ditargetkan akan dihadiri 30.000 lebih masyarakat, yang sebagian besar kaum millennial, untuk itu diharapkan bagi peserta nanti dari berangkat sampai pulang untuk tertib dan tidak mengganggu ketertiban umum.
\”Target peserta nanti adalah 30.000 lebih, dan harus kita sadari bahwa acara tersebut milik kita bersama, dan mari kita menjaga diri masing-masing dengan tetap tertib, baik saat menuju tempat Acara, pada saat acara berlangsung dan saat pulang,\” kata Riza Fahlevi, seraya mengatakan pihak panitia menyiapkan berbagai doorprize, seperti sepeda motor, sepeda, mesin cuci, kulkas dan lain-lain. (Iwan)