Pengguna QRIS di Lampung Tumbuh 3.43 Persen

Leni Marlina

Rabu, 8 Mei 2024 - 19:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandarlampung (Netizenku.com): Kepala Tim Implementasi Kebijakan Sistem Pembayaran Bank Indonesia Provinsi Lampung Arry Priyanto, memaparkan perkembangan penggunaan QRIS di Lampung hingga perkembangan kinerja sistem pembayaran.

“Sampai dengan posisi Maret 2024 pengguna QRIS sudah mencapai 1.188 ribu atau tumbuh 3,43 persen dibanding Desember 2023,”ujar Arry saat pertemuan Bank Indonesia Bersama Media (BBM) membahas Strategi Penguatan Permintaan Domestik di Tengah Ketidakpastian Global di Bukit Randu Resto pada Rabu, 8 Mei 2024.

Arry melanjutkan, dari sisi transaksi QRIS hingga Maret 2024 meningkat hingga 168,3 persen dengan perkembangan jumlah merchant QRIS di Lampung sudah mencapai 531 ribu posisi April 2024.
Sebaran merchant QRIS sebagian besar di Bandar Lampung mencapai 49 persen, diikuti Lampung Tengah 10 persen, Lampung Selatan 9 persen dan Metro 6 persen.

Baca Juga  Pemkot Bandarlampung Siapkan RS Khusus Penanganan Covid-19

Kinerja Sistem Sistem Pembayaran Tetap Tumbuh Kuat

Arry melanjutkan, dilihat transaksi SP Secara Nasional pada TW-I 2024 tumbuh lebih kuat. Dengan nominal Transaksi BI-RTGS meningkat 6,62% (yoy) mencapai Rp42.005,48 triliun, Volume transaksi QRIS tumbuh akseleratif 160% (yoy), didukung jumlah pengguna mencapai 48,12 juta dan jumlah merchant 31,6 juta.

Sementara itu, nominal transaksi pembayaran menggunakan kartu ATM/D turun sebesar 3,80% (yoy) sehingga mencapai Rp1.831,77 triliun. Nominal kartu kredit masih meningkat 7,71% (yoy) mencapai Rp105,13 triliun.
Nominal dan Volume transaksi Digital Banking tumbuh positif sebesar 16,15% (yoy) dan 39% (yoy) didorong transaksi transfer melalui mobile banking.

Baca Juga  DPRD Soroti Gedung Bertingkat di Bandarlampung

Nominal dan Volume transaksi Uang Elektronik juga meningkat 41,70% (yoy) dan 40% (yoy) Uang Kartal yang Diedarkan (UYD) meningkat sebesar 13,15% (yoy).

Kepala KPw Bank Indonesia Provinsi Lampung Junanto Herdiawan menyampaikan, untuk menjaga stabilitas dan mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan di tengah peningkatan ketidakpastian pasar keuangan global, Bank Indonesia terus memperkuat bauran kebijakan salah satunya adalah sistem pembayaran.

Baca Juga  IDI Bandarlampung Sanksi Anggota yang Provokasi Tolak Vaksinasi

“Seperti Kebijakan sistem pembayaran diarahkan untuk memperkuat keandalan infrastruktur dan struktur industri sistem pembayaran, serta memperluas akseptasi digitalisasi sistem pembayaran,”papar Junanto.

Penguatan literasi digital dan manajemen risiko penyelenggara dan masyarakat pengguna sistem pembayaran, termasuk berbagai inovasi yang mendukung inisiatif tersebut, guna memperkuat stabilitas sistem pembayaran dalam rangka mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan. (Lm)

Berita Terkait

Rahmat Mirzani Djausal: Politik Uang adalah Musuh Utama Demokrasi yang Harus Kita Lawan Bersama
Teguh Endaryanto Nakhodai PERHEPI Bandar Lampung
PWRI Lampung Gelar Pelatihan Jurnalistik Bangun Profesionalisme Wartawan
Ekonomi Lampung Berpacu di Sisa Waktu
PoinGembiraFestival 2024 Hadirkan Peluang Bawa Pulang Mercedes-Benz
Pj. Gubernur Lampung Samsudin Tinjau Kesiapan Buffer Stock, Pastikan Kebutuhan Masyarakat Saat Terjadi Bencana
Pemprov Lampung Ikuti Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi dan Antisipasi Bencana Hidrometeorologi
IPM Lampung Timur dan Kota Metro ‘Lampu Kuning’

Berita Terkait

Rabu, 20 November 2024 - 13:39 WIB

Belasan Personel Polres Pringsewu Terima Penghargaan Khusus

Senin, 18 November 2024 - 19:24 WIB

Sinergi PWI-Polres Pringsewu Wujudkan Keterbukaan Informasi Kredibel dan Akuntabel

Senin, 18 November 2024 - 16:39 WIB

Polres Pringsewu Ajak Masyarakat Tolak Politik Uang di Pilkada Serentak 2024

Jumat, 15 November 2024 - 19:18 WIB

Terobosan Bidang Kesehatan Stem Cell dan Kanker, Pemkab Pringsewu Jalin Kerjasama dengan SCCR Indonesia

Jumat, 15 November 2024 - 13:06 WIB

Aksi Sosial Jajaran PWI Pringsewu Berbagi 150 Nasi Bungkus di RSUD

Kamis, 14 November 2024 - 16:36 WIB

Polres Pringsewu Akan Tindak Tegas Politik Uang dan Politik Identitas

Kamis, 14 November 2024 - 16:31 WIB

Pekon Panggungrejo Ikuti Penilaian Kampung Pancasila Tingkat Nasional

Rabu, 13 November 2024 - 18:22 WIB

Polres Pringsewu Amankan Kampanye Pilkada 2024

Berita Terbaru

Penjabat bupati Lampung Barat, Nukman memimpin rakor DESK Pilkada di aula Pesagi, Kamis (21/11).

Lampung Barat

Jelang Pilkada, Nukman Pimpin Rakor DESK

Kamis, 21 Nov 2024 - 17:11 WIB

Tanggamus

Direktur PT FBA Seret 2 Tersangka Baru Kasus Korupsi

Kamis, 21 Nov 2024 - 16:47 WIB

Bandarlampung

Teguh Endaryanto Nakhodai PERHEPI Bandar Lampung

Kamis, 21 Nov 2024 - 16:45 WIB

Tanggamus

Kejari Tanggamus Musnahkan Barang Bukti yang Telah Inkracht

Kamis, 21 Nov 2024 - 15:41 WIB