Bandarlampung (Netizenku.com): Pemerintah Kota (Pemkot) Bandarlampung melakukan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) dengan Bank Mandiri untuk menyalurkan bantuan pinjaman tanpa bunga bagi pelaku UMKM.
Penandatanganan MoU oleh Wali Kota Bandarlampung, Eva Dwiana, dan Head Area PT Bank Mandiri Lampung, Yunus Mulia, disaksikan langsung Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki, di Aula Gedung Semergou Pemkot Bandarlampung, Rabu (8/9).
Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki, hadir di Kota Bandarlampung dalam rangkaian kunjungan kerja di Provinsi Lampung.
“Untuk UMKM yang ada di Bandarlampung, alhamdulillah, kita sudah penandatanganan MoU dengan Bank Mandiri, pinjaman tanpa bunga. UMKM yang terdampak pandemi Covid-19, insyaallah, bisa bangkit kembali,” kata Eva Dwiana.
Baca Juga: Eva Dwiana Berharap UMKM Tangguh dan Tumbuh di Masa Pandemi
Wali Kota menyampaikan pemerintah pusat, melalui Kementerian Koperasi dan UKM, juga akan menyalurkan bantuan kepada para pelaku UMKM yang tergabung dalam 4 koperasi yang dikukuhkan pada acara yang sama.
Yaitu Koperasi Produsen Tapis Sikep, Koperasi Produsen Sulam Usus Agow, Koperasi Produsen Sentra Kopi, dan Koperasi Produsen Keripik Pisang Bangek.
“Empat koperasi ini mudah-mudahan bisa merangkul semua UMKM-UMKM yang ada di Bandarlampung,” ujar dia.
Baca Juga: Pemkot Bandarlampung Mulai Data UMKM Penerima Bantuan Modal
Selain bantuan pinjaman modal, lanjut Eva Dwiana, Menteri Koperasi dan UKM juga mendorong Pemkot untuk mendirikan sentra-sentra UMKM dalam mengenalkan memasarkan produk-produk UMKM.
“Kita akan punya rest area untuk UMKM di Bandarlampung (yang buka) Sabtu-Minggu, dari area parkiran Rumah Dinas Wali Kota sampai Stasiun RRI,” kata dia.
Eva Dwiana menyampaikan syarat bagi para pelaku UMKM yang akan mendapatkan bantuan pinjaman modal tanpa bunga dari Bank Mandiri adalah warga Kota Bandarlampung dan tidak sedang melakukan pinjaman modal di bank lain.
“Nanti kita lihat, kalau sudah ada hubungan dengan bank lain seperti BNI dan BRI, tidak bisa pinjam lagi di Mandiri. Tapi kalau mereka selesaikan dulu (pinjaman) baru bisa nanti ke Bank Mandiri,” tutup dia.
Pada kesempatan yang sama, Head Area PT Bank Mandiri Lampung, Yunus Mulia, mengatakan mendukung penuh program Pemkot Bandarlampung untuk membantu UMKM di kota setempat, khususnya di masa pandemi Covid-19.
“Tidak ada target (jumlah) UMKM tapi kita support Bunda, berapapun yang disampaikan Bunda, kita akan seleksi dan sesuai kesepakatan kita salurkan,” ujar Yunus.
Dia menuturkan pemerintah menyiapkan dana Rp30 triliun untuk program kredit usaha rakyat (KUR) dalam meningkatkan akses pembiayaan UMKM di seluruh Indonesia, sebagaimana yang disampaikan Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki.
“Kalau disampaikan Pak Teten, ada sampai Rp30 triliun seluruh Indonesia. Tinggal serapannya di daerah masing-masing. Dari sisi angka, pemerintah selalu menyalurkan 70 persen itu KUR, yang sangat bermanfaat bagi masyarakat saat ini,” pungkas dia. (Josua)