Pembunuh Sadis di Pulau Panggung Menyerahkan Diri

Redaksi

Senin, 26 Agustus 2019 - 10:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanggamus (Netizenku.com): Dalam tempo beberapa jam setelah heboh pembunuhan di lahan perkebunan Pekon Tanjunggunung, Kecamatan Pulaupanggung, Tanggamus, tersangkanya berinisial MS menyerahkan diri, Minggu (23/8) sekitar pukul 19.00 WIB.

Itu setelah Team Khusus Anti Bandit 308 Satuan Reserse Kriminal Polres Tanggamus, melakukan upaya persuasif dengan keluarga pria berusia 46 tahun tersebut. Sekitar pukul 20.39 WIB, tersangka yang beralamat di Pekon Tanjunggunung, tiba di Mapolres setempat.

Di hadapan petugas, tersangka mengakui semua perbuatannya, telah menghabisi nyawa Janson (45) alias Acun, warga Pekon Tekad, Kecamatan Pulaupanggung. Motif yang terlontar dari mulut tersangka hingga ia gelap mata menggorok leher korban, lantaran tersangka melindungi kakak kandungnya. Belakangan diketahui, kakak kandung tersangka berinisial Iwi, adalah mantan Anggota DPRD Tanggamus.

Kasatreskrim Polres Tanggamus AKP Edi Qorinas, S.H. menjelaskan, antara tersangka dengan korban sebenarnya saling mengenal. Kendati korban sendiri sekarang sudah berdomisili di Kecamatan Natar, Lampung Selatan. Sesaat sebelum kejadian, menurut kasatreskrim, korban terlibat cekcok mulut dengan kakak kandung tersangka.

Baca Juga  Putra Tanggamus Tedi Kurniawan Jabat Wasekjen BPOK DPP PAN

\”Suasana semakin tegang. Tersangka mengaku melihat korban hendak mengeluarkan sesuatu dari balik pakaiannya. Tersangka berpikir korban akan mengeluarkan senjata untuk melukai kakak kandungnya. Sehingga tersangka yang berdiri tepat di belakang korban, langsung menarik leher korban dan menggoroknya dengan senjata tajam jenis pisau,\” beber Edi Qorinas, mewakili Pelaksana Harian Kapolres Tanggamus AKBP Joko Bintoro, S.H., S.I.K. Minggu malam.

Menurut pengakuan tersangka, Edi Qorinas menyebutkan, ketika cekcok mulut dengan kakak tersangka, diduga korban di bawah pengaruh minuman keras. Pengakuan itu sesuai dengan kondisi di tempat kejadian perkara yang ditemukan banyak botol minuman keras.

Baca Juga  Sambut HBP ke-61, Lapas dan Rutan Kotaagung Gelar Donor Darah

\”Korban memang tinggal di Natar. Namun Minggu sore dia dan kawan-kawannya datang ke lokasi kejadian untuk melatih ayam mereka sambil menenggak miras. Lalu sekitar pukul 16.00 WIB, tersangka juga datang ke lokasi. Kebetulan saat itu tersangka melihat kakak kandungnya terlibat cekcok mulut dengan korban dan terus menegang. Dari situlah kejadian berawal,\” ujar kasatreskrim.

Namun, dari hasil pemeriksaan petugas terhadap tubuh korban dan barang bawaannya, polisi tidak menemukan senjata yang dimaksud oleh tersangka. Korban, kata Edi Qorinas, sekarang sudah berada dan disemayamkan di rumah duka, di Pekon Tekad.

Hingga Senin (26/8) dini hari, petugas masih terus mengambil keterangan mendalam dari tersangka dan para saksi. Tujuannya untuk mengetahui alur kejadian yang sebenar-benarnya. Terlebih barang bukti pisau yang digunakan tersangka menggorok leher korban, juga belum ditemukan. Edi Qorinas juga menegaskan, personelnya juga masih memeriksa saksi untuk mendapatkan profil lengkap korban.

Baca Juga  Bupati Tanggamus Lantik Lima Pejabat Administrator

Kepada Penyidik Satreskrim Polres Tanggamus, tersangka mengakui perbuatannya adalah reaksi spontan atas aksi korban yang mengancam kakak kandungnya.\” Saya spontan melakukan itu. Sebab dia mengancam kakak saya,\” ucap ayah tiga anak tersebut.

Untuk diketahui, pada Minggu sore heboh beredar sebuah foto sadis di media sosial Facebook. Dalam foto yang \”berseliweran\” di timeline medsos itu, tampak tubuh seorang pria berperawakan gempal. Tubuh pria berkaos kaos hitam, bercelana jins hijau panjang, berikat pinggang hitam, dan tanpa alas kaki itu, tergeletak di tanah bersimbah darah dengan luka-luka seperti sabetan senjata tajam. Tampak juga sehelai daun pisang menutupi tubuh bagian atas korban. (Arj)

Berita Terkait

Pemprov Perbaiki Jalan di Tanggamus
Bupati Tanggamus Lantik Lima Pejabat Administrator
Tersangka Baru Kasus Alkes RSUDBM Terungkap
Putra Tanggamus Tedi Kurniawan Jabat Wasekjen BPOK DPP PAN
Sambut HBP ke-61, Lapas dan Rutan Kotaagung Gelar Donor Darah
Polsek Pematangsawa Selidiki Penyebab Kebakaran Rumah di Karang Brak
Pendaftaran Calon Formatur Musda VI PAN Tanggamus Ditutup
Kontribusi Nyata Energi, PGE Ulubelu Bak Pahlawan Tak Terlihat

Berita Terkait

Jumat, 6 Juni 2025 - 15:55 WIB

Sapi Presiden, Hadiah Iduladha untuk Warga Lamsel

Kamis, 5 Juni 2025 - 11:37 WIB

DLH Lamsel Bersih-Bersih Pantai Rangai

Selasa, 3 Juni 2025 - 19:09 WIB

Bupati Lamsel Lunasi Janji, THLS Kini Gajian Rutin

Selasa, 3 Juni 2025 - 16:25 WIB

Sukadamai Jadi Percontohan Program Desaku Maju

Senin, 2 Juni 2025 - 12:58 WIB

Lampung Selatan Raih Peringkat 2 SPI KPK

Sabtu, 31 Mei 2025 - 21:54 WIB

Tiga Bulan Tak Digaji, Pemkab Lamsel Bantu Karyawan PT San Xiong Steel

Selasa, 27 Mei 2025 - 17:00 WIB

BNNK Lampung Selatan Canangkan Desa Titiwangi sebagai Desa Bersinar

Senin, 26 Mei 2025 - 22:40 WIB

Lampung Selatan Raih Opini WTP Sembilan Kali Berturut-turut

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Program TubabaQ Berdaya Resmi Diluncurkan

Kamis, 12 Jun 2025 - 19:14 WIB

Tulang Bawang Barat

Pemkab Tubaba dan Kejari Jalin Kerja Sama Berantas Korupsi

Kamis, 12 Jun 2025 - 17:59 WIB

Pringsewu

Polisi Gelar Latihan Pengendalian Massa Terpadu di Pringsewu

Kamis, 12 Jun 2025 - 16:40 WIB