Komisi Yudisial Pertahankan Sertipikat SMKI ISO 27001:2013

Redaksi

Rabu, 24 Februari 2021 - 20:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sekjen Komisi Yudisial Arie Sudihar menerima SMKI ISO 27001:2013 dari Direktur CBQA Global Anwar Siregar di kantor KY, Jakarta, Rabu (24/2). Foto: Dok

Sekjen Komisi Yudisial Arie Sudihar menerima SMKI ISO 27001:2013 dari Direktur CBQA Global Anwar Siregar di kantor KY, Jakarta, Rabu (24/2). Foto: Dok

Bandarlampung (Netizenku.com): Sekretaris Jenderal (Sekjen) Komisi Yudisial (KY) Arie Sudihar menerima Sertipikat Sistem Manajemen Keamanan Informasi (SMKI) ISO 27001:2013 dari lembaga sertipikasi CBQA Global. Penyerahan sertipikat disampaikan oleh Direktur CBQA Global Anwar Siregar di kantor KY, Jakarta, Rabu (24/2).

Dalam sambutannya, Arie Sudihar menyampaikan terima kasih kepada CBQA Global sebagai lembaga sertipikasi telah membantu KY melakukan asesmen terhadap kepatuhan penerapan Sistem Manajemen Kemananan Informasi (SMKI) ISO 27001:2013.

“Sertipikasi yang menjadi capaian KY saat ini merupakan proses yang panjang yang sudah dilakukan KY,” ujar Arie dalam siaran pers yang diterima Netizenku.

Baca Juga  Komisi Yudisial Buka Seleksi Calon Hakim Agung

Sejak 2016, KY sudah mulai mengimplementasikan SMKI ini untuk ruang lingkup data center. Tahun 2019 mulai meningkatkan ruang lingkup sampai Tahap Recertification di tahun 2020 dengan ruang lingkup Data Center, Help Desk, Pengelolaan Aplikasi dan Infrastruktur di Bidang Data dan Layanan Informasi KY.

“Penerapan SMKI saat ini sudah menjadi kebutuhan dan tuntutan di setiap instansi penyelenggara pelayanan publik. Hal ini karena peran Teknologi Informasi dan Komunikasi yang semakin penting untuk peningkatan kualitas pelayanan publik yang merupakan realisasi dari tata kelola pemerintahan yang baik,\” jelas Arie.

Baca Juga  Kawal Dugaan Korupsi KONI Lampung, AWPI Minta Keterbukaan

Arie menambahkan, dengan diraihnya kembali sertipikat ISO 27001:2013 ini merupakan komitmen KY untuk terus meningkatkan keamanan informasi sesuai dengan standar yang ada.

Harapannya, capaian yang ada saat ini bisa ditingkatkan dengan lingkup yang lebih luas lagi.

“Konsep penting SMKI terkait kerahasiaan (confidentiality), integritas (integrity) dan ketersediaan (availability) informasi terus diterapkan di KY sehingga menunjang pelaksanaan tugas-tugas KY di masa mendatang,” tambah Arie.

Baca Juga  Polres Pesawaran Ungkap Kasus Sepanjang September 2021

Semoga setelah memiliki kesadaran akan pentingnya sebuah keamanan informasi dapat menurunkan nilai risiko yang dapat menggangu kerja-kerja KY, terutama melalui penyediaan layanan kepada masyarakat.

Arie mengucapkan terima kasih dan selamat untuk semua tim yang sudah bekerja keras untuk memperoleh prestasi ini.

“Semoga konsisten dengan standar dan prosedur-prosedur yang dianjurkan sesuai best practice yang ada,” pungkas Arie. (Josua)

Berita Terkait

BBM Diimpor Pakai Dolar Terbakar di Gudang Ilegal
Tersangka Pembunuhan di Pringsewu Dilimpahkan ke Kejaksaan
Karut-marut Koperasi Betik Gawi Pernah Dilaporkan 2022 Lalu
Dua Spesialis Pembobol Apotek di Pringsewu Ditangkap
Matikan ‘Lampu Merah’ Demi Uang, Warga Panjang Diamankan
Pihak BRI Diduga Kuat Terlibat Kasus “Kredit Fiktif Gunung Sari”
Bea Cukai Musnahkan 40 Juta Batang Hasil Tembakau Ilegal
Gelapkan Motor dan HP Teman, Pria di Pringsewu Ditangkap Polisi

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 15:41 WIB

Kejari Tanggamus Musnahkan Barang Bukti yang Telah Inkracht

Senin, 18 November 2024 - 11:57 WIB

KPU Tanggamus Helat Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada

Sabtu, 16 November 2024 - 17:49 WIB

Cabup Saleh Asnawi Kukuhkan 2.800 Tim Jalan Lurus Perubahan di Tiga Kecamatan

Sabtu, 16 November 2024 - 17:11 WIB

Kasatreskrim: Transaksi Judol Togel di Wonosobo Capai Rp25 Jutaan/Bulan

Sabtu, 16 November 2024 - 16:43 WIB

Gerak Cepat, Polres Tanggamus Berantas Judi Online

Jumat, 15 November 2024 - 17:07 WIB

Ribuan Tim Pemenangan Jalan Lurus Perubahan Kotaagung Dikukuhkan

Kamis, 14 November 2024 - 21:28 WIB

Paslon 02 Kian Mantap Raih Kemenangan di Pilkada Tanggamus

Kamis, 14 November 2024 - 21:15 WIB

DPRD Tanggamus Paripurna Sumpah Janji PAW Heru Antori

Berita Terbaru

Penjabat bupati Lampung Barat, Nukman memimpin rakor DESK Pilkada di aula Pesagi, Kamis (21/11).

Lampung Barat

Jelang Pilkada, Nukman Pimpin Rakor DESK

Kamis, 21 Nov 2024 - 17:11 WIB