Kotaagung (Netizenku.com): Wakil Bupati Tanggamus, Hi AM Syafii, hadiri dan membuka langsung Enivorment and culture (budaya dan lingkungan), dalam rangka HUT ke 47 SMAN 1 Kotaagung, Tanggamus.
Rangkaian acara yang dipusatkan di aula sekolah setempat dan kali pertama digelar SMAN 1 Kotaagung tersebut diisi dengan gelaran pentas seni serta pembuatan 1000 otak-otak berbagai varian rasa, di Aula sekolah tersebut, Senin (2/9).
Dalam penyampaiannya AM Safi\’i, berharap momentum ini, tenaga pendidik khususnya guru, harus mampu meningkatkan kuantitas serta kualitasnya sebagai tenaga pendidik.
\”Kualitas dan kuantitas, bagi para tenaga pendidik tentu harus ditingkatkan kedepannya, dikesempatan ini pula, saya mengapresiasi atas kerja kerasnya selama ini, kepada para guru atas prestasinya, dan terus akan mendorong supaya para guru ini, tetap semangat dalam mendidik anak-anak kita, memberikan, bukan hanya pelajaran, tetapi juga menjadi teladan bagi para siswa,\” katanya.
Sementara, Satria Jamus Wantoro, ketua pelaksana mengatakan, dalam kesempatan tersebut selain kuliner juga digelar lomba Membatik, Melukis Barang Bekas, Musik Ansabel, Seni Tari, Seni Teater, Lawakan dan Segata, Gambus Tunggal, Stand up Comedy, Drama Musikal, Musikalisasi Puisi.
\”Kegiatan akan dilaksanakan selama 3 hari, yaitu pada tanggal 2 sampai 4 September, Kegiatan pentas, dengan tema \”Enivonment and Culture\” HUT Ke-47 SMAN 1 Kotaagung ini merupakan, kegiatan pentas seni pertama yang diadakan di Sekolah ini.
Selain itu, pentas seni ini, diadakan untuk meningkatkan nilai kebudayaan, dari Provinsi Lampung khususnya ragam budaya yang ada di Kabupaten Tanggamus,\” tutupnya. (Beni/Arj)