Pendapatan Daerah Turun, DPRD Tubaba Setujui Perubahan APBD 2025

ari

Rabu, 6 Agustus 2025 - 19:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pendapatan Daerah Kabupaten Tulangbawang Barat dalam APBD Perubahan 2025 yang disetujui DPRD mengalami penurunan tajam, dari Rp972,65 miliar menjadi Rp929,27 miliar.

Tulangbawang Barat (Netizenku.com): Meski demikian, jajaran eksekutif dan legislatif tetap menyepakati Raperda Perubahan APBD tersebut dalam rapat paripurna di Gedung DPRD Tubaba, Panaragan, Rabu (6/8/2025).

Penurunan pendapatan ini disebabkan oleh berkurangnya dana transfer dari Pemerintah Pusat, yang turun dari Rp904,05 miliar menjadi Rp855,20 miliar. Namun, Pendapatan Asli Daerah (PAD) justru mengalami peningkatan, dari Rp68,59 miliar menjadi Rp74,06 miliar. Kenaikan PAD ini didorong oleh intensifikasi penerimaan pajak daerah serta pemutakhiran data wajib pajak.

Baca Juga  Delapan Tiyuh di Tubaba Gagal Cairkan Dana Desa Tahap II

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Rapat paripurna dengan agenda Pembicaraan Tingkat II atas Raperda Perubahan APBD ini ditandai dengan penandatanganan nota kesepakatan antara Pemkab dan DPRD, sebagai bentuk finalisasi pembahasan anggaran.

Bupati Tubaba, Novriwan Jaya mengapresiasi sinergi antara DPRD dan Pemkab selama proses pembahasan berlangsung. Ia menegaskan, nota kesepakatan ini akan menjadi dasar penyusunan Peraturan Bupati tentang Perubahan Penjabaran APBD Tahun Anggaran 2025, yang kemudian akan menjadi pedoman pelaksanaan program dan kegiatan di seluruh OPD.

Baca Juga  Pastikan Pelayanan Prima, Kapolres Tubaba Tinjau Langsung SPKT

Ia juga menekankan pentingnya pengawasan bersama terhadap pelaksanaan program dan kegiatan agar tepat sasaran dan memberi manfaat nyata bagi masyarakat.

“Saya berharap kita dapat bersama-sama mengawasi pelaksanaan seluruh kebijakan agar berjalan lancar dan membawa kemajuan serta kesejahteraan bagi masyarakat Tubaba,” ujar Novriwan dalam sambutannya.

Dari sisi belanja, total belanja daerah turut mengalami penyesuaian, dari Rp968,46 miliar menjadi Rp942,69 miliar. Rinciannya, belanja operasi dan modal turun dari Rp810,20 miliar menjadi Rp774,78 miliar. Belanja tidak terduga juga menurun tajam dari Rp1 miliar menjadi Rp200 juta. Sementara belanja transfer turun dari Rp157,2 miliar menjadi Rp148,8 miliar.

Baca Juga  Papa Rock n Roll Gelar Tubaba Berirama, UMKM Berjaya

“Dengan kondisi tersebut, defisit anggaran tercatat sebesar Rp13,4 miliar,” kata Novriwan.

Di sisi lain, sektor pembiayaan menunjukkan perubahan signifikan. Penerimaan pembiayaan naik dari Rp9,80 miliar menjadi Rp25,91 miliar, sedangkan pengeluaran pembiayaan menurun dari Rp14 miliar menjadi Rp12,5 miliar.

“Meski pendapatan secara umum mengalami kontraksi, Pemkab Tubaba tetap optimistis Perubahan APBD ini akan mampu menjawab tantangan fiskal dan mendukung pelaksanaan program prioritas pembangunan daerah secara berkelanjutan,” pungkasnya. (*)

Berita Terkait

Kejari Tubaba Imbau Warga Waspadai Penipuan Catut Nama Pejabat
Pastikan Layanan Merata, Wabup Tubaba Tinjau Pengobatan Gratis Tubaba Q Sehat
Pimpin Apel Bulanan, Sekda Tubaba Tegaskan Penegakan Disiplin ASN
Papa Rock n Roll Gelar Tubaba Berirama, UMKM Berjaya
Antisipasi Kemacetan, Satlantas Polres Tubaba Gelar Pam Rawan Pagi
ADD Tubaba 2026 Menyusut, Siltap Kepala Tiyuh dan Aparatur Ikut Terpangkas
Kementerian PUPR Survei Lahan Usulan Sekolah Rakyat di Tubaba
Kejari Tubaba Naikkan Kasus Dugaan Penyimpangan Dana Revolving Sapi ke Pidsus

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 15:55 WIB

Pengangkatan Petugas MBG Jadi Pegawai Negara, DPRD Lampung Soroti Nasib Guru Honorer

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:34 WIB

PKB Tetapkan Chusnunia sebagai Ketua DPW Lampung 2026–2031

Jumat, 23 Januari 2026 - 16:52 WIB

Pemprov Lampung Siapkan PKN Tingkat II 2026

Jumat, 23 Januari 2026 - 13:06 WIB

Kominfo dan PPPA Lampung Perkuat Sinergi PUSPAGA

Jumat, 23 Januari 2026 - 11:35 WIB

DPRD Lampung Dukung Rencana Pabrik Rokok HS di Lampung Timur

Kamis, 22 Januari 2026 - 18:59 WIB

HGU SGC Dicabut, Triga Lampung, Negara Harus Pastikan Tak Ada Kelebihan Lahan

Kamis, 22 Januari 2026 - 17:52 WIB

Yozi Rizal Minta Pemerintah Pusat Transparan soal Pencabutan HGU Anak Usaha SGC di Lampung

Kamis, 22 Januari 2026 - 17:41 WIB

Rokok Ilegal Marak, DPRD Lampung Dorong Penindakan Menyeluruh

Berita Terbaru

Lampung Selatan

Imigrasi Kalianda Gelar Syukuran Hari Bakti ke-76

Senin, 26 Jan 2026 - 18:48 WIB