Dua Hari Hilang, Ican Ditemukan Tak Bernyawa

Redaksi

Sabtu, 17 Maret 2018 - 14:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung Barat (Netizenku): Tim SAR Satgas Penanggulangan Bencana Lampung Barat, Basarnas Pos Natar Lampung dan Basarnas Provinsi Lampung akhirnya berhasil menemukan Ican (65) warga Bandar Agung Kecamatan Suoh, yang sebelumnya dinyatakan hilang sejak Kamis (15/3) lalu.

Namun, korban yang sehari-harinya menggembala kerbau ini, ditemukan dalam kondisi sudah tidak bernyawa.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lambar Maidar mengatakan, pihaknya bersama warga terus melakukan pencarian korban baik menyusuri aliran Way Semaka maupun menelusuri pinggiran sungai, dan atas kerja keras tersebut, korban berhasil ditemukan hari ini, Sabtu (17/3) sekitar Pukul 10.35 WIB di Pemangku Sengkleh, Pekon Tanjung Sari, Bandar Negeri Suoh.

Baca Juga  Parosil Minta ASN Tak Kendor Meski Tukin 2026 Dipangkas 30 Persen

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

\”Dari pagi tadi kami melanjutkan pencarian korban, dan Alhamdulillah korban ditemukan menyangkut diakar kayu, berjarak sekitar 4 kilometer dari tempat korban terakhir menggembala tiga ekor kerbau,\” kata Maidar.

Maidar mengatakan, setelah ditemukan korban langsung dievakuasi. Saat ini jenazah berasa di Rumah Sakit Umum Alimudin Umar Liwa untuk diotopsi.

Baca Juga  Bus DAMRI Akhirnya Masuk Lumbok Seminung, Wisata dan Aktivitas Warga Jadi Makin Gampang

\”Setelah Tim SAR dan gabungan masyarakat berhasil mengevakuasi korban, langsung kami bawa ke RSUDAU untuk dilakukan otopsi,\” jelasnya.

Apresiasi Bupati

Sementara, Bupati Lambar Parosil Mabsus didampingi wakil bupati Mad Hasnurin langsung melihat kondisi korban di RSUDAU. Parosil juga meminta kepada keluarga korban untuk tetap tabah dan ikhlas.

\”Saya minta semua keluarga untuk sabar dan mengikhlaskan kepergian korban, karena ini merupakan musibah yang kita tidak tahu kapan akan sayang,\” kata Parosil.

Baca Juga  Pemkab Lambar Serahkan Tiga Besar Hasil Seleksi JPTP

Parosil juga mengapresiasi Tim SAR dan warga yang telah membantu mencari korban yang hilang. \”Saya atas nama pribadi dan pemerintah daerah mengucapkan terimakasih atas kerja keras, seluruh petugas dan warga yang telah bekerja keras mencari korban,\” ujar Parosil. (Iwan)

Berita Terkait

Dari Dapur MBG ke Meja Anak: Siapa yang Kenyang Sebenarnya?
Wabup Lambar Sidak ASN: Masih Ada yang Bandel, Absen Tanpa Jejak
Kolaborasi dengan PTN, Jalan Cerdas Parosil Mabsus Membangun Daerah
Bus DAMRI Akhirnya Masuk Lumbok Seminung, Wisata dan Aktivitas Warga Jadi Makin Gampang
Sat Intelkam Polres Lampung Barat Gelar Doa Bersama Peringati HUT Intelijen Polri ke-80
Tak Sekadar Imbauan, Arahan Parosil Mabsus Tumbuh di Polibag ASN
Fraksi ADEM DPRD Lambar Setujui Ranperda Cadangan Pangan Jadi Perda
ASN Lampung Barat di Persimpangan 2026

Berita Terkait

Minggu, 25 Januari 2026 - 18:40 WIB

Bupati Pringsewu Dorong Karang Taruna Jadi Motor Penggerak Ekonomi Kreatif

Kamis, 22 Januari 2026 - 19:24 WIB

Hari Keempat, Tim Gabungan Perluas Area Pencarian Mbah Kaliman di Pringsewu

Kamis, 22 Januari 2026 - 19:21 WIB

Sepuluh Personel Polres Pringsewu Terima Satya Lencana Pengabdian dari Presiden RI

Kamis, 22 Januari 2026 - 19:17 WIB

Wabup Umi Laila Pimpin Rakercab XI Gerakan Pramuka Pringsewu 2026

Rabu, 21 Januari 2026 - 19:12 WIB

Wabup Pringsewu Resmi Buka Festival Solosong Dangdut KOMDAP Se-Provinsi Lampung 2026

Rabu, 21 Januari 2026 - 18:05 WIB

Pelaku Penusukan Pedagang di Pasar Sarinongko Sempat Beli Pisau Seharga 5 Ribu

Rabu, 21 Januari 2026 - 18:02 WIB

Modus Jual Beli Motor di Facebook, Residivis Ditangkap Polsek Pringsewu Kota

Selasa, 20 Januari 2026 - 16:02 WIB

Ditolak Mendekati Istri Korban, Pria Tusuk Pedagang di Pasar Sarinongko Pringsewu

Berita Terbaru

Lampung Selatan

Imigrasi Kalianda Gelar Syukuran Hari Bakti ke-76

Senin, 26 Jan 2026 - 18:48 WIB

Lampung

Pemprov Lampung Gaungkan Budaya K3 di 2026

Senin, 26 Jan 2026 - 14:11 WIB