Tumijajar Dinilai Rawan Politik Uang

Redaksi

Selasa, 26 Juni 2018 - 14:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tulangbawang Barat (Netizenku.com): Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) mengindikasi Kecamatan Tumijajar dan sekitarnya menjadi daerah yang paling rawan dengan money politik (politik uang) pada masa tenang Pemilihan Gubernur (Pilgub) Lampung yang bakal dihelat, Rabu (27/6) besok.

Ketua Panwaslu Tubaba, Midiyan, S.Sos, mengatakan hingga siang ini pihaknya belum mendapatkan laporan dari masyarakat terkait adanya praktik money politik pada masa tenang menjelang pencoblosan. Namun, dirinya mengindikasikan adanya dugaan praktik tersebut di wilayah Kecamatan Tumijajar.

\”Sampai saat ini belum ada laporan resmi yang masuk, kalau indikasi berdasarkan pantauan kami ada yang melakukan praktik tersebut tetapi tidak bisa kita jadikan temuan karena tidak adanya laporan,\” terangnya kepada Netizenku.com, Selasa (26/6).

Baca Juga  Umar Ahmad Orasi Pulang Ke Masa Depan

Midiyan menambahkan, guna menangkal praktik politik uang, Panwaslu mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Tubaba menolak Money Politik, karena pemberi dan penerima bisa dikenakan Pidana, sesuai dengan ketentuan Pasal 187A ayat (1) Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2016.

\”Kami minta apabila ditemukankan pemberi dan penerima, segera laporkan ke panwaslu di setiap tingkatan (tiyuh dan kecamatan), atau datang lansung ke Panwaslu kabupaten yang berkantor di Tiyuh Candra Mukti depan Kantor Samsat,\” paparnya.

Upaya agar masyarakat dapat menolak money politik tersebut, lanjut dia, Panwaslu bersama Polsek Tulangbawang Tengah sejak Senin (25/6) terus melakukan patroli pengawasan gabungan dalam masa tenang Pilgub Lampung yang dimulai sejak 24-26 Juni.

Baca Juga  Capaian PAD Sektor Pajak Retribusi Tubaba Ditarget Seratus Persen

\”Patroli pengawasan bertujuan untuk mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Tubaba menolak Money Politik, karena pemberi dan penerima bisa dikenakan Pidana, sesuai dengan ketentuan Pasal 187A ayat (1) Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2016,\” ulasnya lagi.

Adapun rute patroli pengawasan yang dilaksanakan sejak pukul 20.20 Wib Senin (25/6) malam diawali dari Sekretariat Panwaslu Tubaba – Simpang Samsat Tubaba – Simpang Pasar Pulung Kencana – Simpang Tugu Ratu Kelurahan Panaragan Jaya – Tiyuh Kagungan Ratu – Lapangan Tiyuh Karta Raharja – Simpang Dayamurni – Simpang PU Tiyuh Murni Jaya – Finish Sekretariat Panwaslu Tubaba.

Baca Juga  Tes SKB Tubaba Digelar di Bandarlampung

\”Semua wilayah kita pantau, dan kami berharap kepada masyarakat jika ada praktek bagi-bagi uang untuk memilih salah satu calon agar segera melapor, sehingga tim kami bisa segara datang kelokasi dan mendorong agar warga dapat melaporkan praktik tersebut secara resmi ke Panwaslu sehingga ini dapat menjadi temuan dan para pelakunya ditindak dengan aturan yang berlaku,\” pintanya.

Sementara, Kapolsek Tulangbawang Tengah, Kompol Leksan Ariyanto, mengatakan setelah dilakukannya patroli pengawasan bersama (Panwaslu dan Polri) dapat meminimalisir atau mengurangi pelanggaran money politik.

\”Besar harapan saya menjelang hari pencoblosan pada tanggal 27 Juni 2018 tidak adanya pelanggaran money politik,\” singkatnya. (Arie)

Berita Terkait

Tubaba Terima WTP dari BPK RI Sepuluh Kali Berturut-turut
Kepala Pusdiklatda Lampung Tutup KML Angkatan IV 2024
Realisasi DD, Tiyuh Panaragan Jaya Utama Mengedepankan Transparansi dan Akuntabilitas
Pemerintah Tiyuh Murni Jaya Realisasikan Penyerapan DD 2024 untuk Pembangunan
5000 KPM Mulai Terima Mantra Pemkab Tubaba
Kwarcab Pramuka Tubaba Gelar KML Angkatan IV
Pj Bupati-TPID Tubaba Pastikan Stabilitas Harga Bahan Pokok Jelang Nataru
Ribuan Warga Tubaba Gelar Sholawat dan Tasyakuran Terpilihnya Mirza-Jihan

Berita Terkait

Sabtu, 21 Desember 2024 - 10:12 WIB

Pj Gubernur Lampung Melepas Peserta Jalan Sehat Peringatan Hari Jalan 2024

Jumat, 13 Desember 2024 - 19:48 WIB

Pj. Gubernur Lampung Buka Kompetisi Drone Wonderful Lampung 2024

Minggu, 8 Desember 2024 - 16:53 WIB

Komunitas TurunTangan Lampung Selenggarakan Program Kaleidoskop Dunia

Kamis, 28 November 2024 - 14:23 WIB

Telkomsel Perluas Jangkauan Jaringan 4G/LTE di Pulau Legundi dengan Teknologi Rural Star

Sabtu, 28 September 2024 - 20:07 WIB

PT ASDP Indonesia Ferry Bakauheni Bantu Bangun MI Al-Ikhlas Pasca Terbakar

Jumat, 27 September 2024 - 19:06 WIB

Calon Bupati Petahana Lamsel, Kampanye di Desa Maja Kalianda

Kamis, 26 September 2024 - 14:40 WIB

Winarni, Perempuan Tangguh Inspiratif dari Desa Waygalih

Kamis, 26 September 2024 - 14:36 WIB

Nanang Ermanto: Tidak Mau Janji Muluk Tapi Utamakan Kesejahteraan Rakyat

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Tubaba Terima WTP dari BPK RI Sepuluh Kali Berturut-turut

Minggu, 22 Des 2024 - 14:42 WIB

Tulang Bawang Barat

Kepala Pusdiklatda Lampung Tutup KML Angkatan IV 2024

Sabtu, 21 Des 2024 - 21:55 WIB