Tumijajar Dinilai Rawan Politik Uang

Redaksi

Selasa, 26 Juni 2018 - 14:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tulangbawang Barat (Netizenku.com): Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) mengindikasi Kecamatan Tumijajar dan sekitarnya menjadi daerah yang paling rawan dengan money politik (politik uang) pada masa tenang Pemilihan Gubernur (Pilgub) Lampung yang bakal dihelat, Rabu (27/6) besok.

Ketua Panwaslu Tubaba, Midiyan, S.Sos, mengatakan hingga siang ini pihaknya belum mendapatkan laporan dari masyarakat terkait adanya praktik money politik pada masa tenang menjelang pencoblosan. Namun, dirinya mengindikasikan adanya dugaan praktik tersebut di wilayah Kecamatan Tumijajar.

\”Sampai saat ini belum ada laporan resmi yang masuk, kalau indikasi berdasarkan pantauan kami ada yang melakukan praktik tersebut tetapi tidak bisa kita jadikan temuan karena tidak adanya laporan,\” terangnya kepada Netizenku.com, Selasa (26/6).

Baca Juga  Raimuna Cabang IV Pramuka Kwarcab Tubaba Resmi Dibuka 

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Midiyan menambahkan, guna menangkal praktik politik uang, Panwaslu mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Tubaba menolak Money Politik, karena pemberi dan penerima bisa dikenakan Pidana, sesuai dengan ketentuan Pasal 187A ayat (1) Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2016.

\”Kami minta apabila ditemukankan pemberi dan penerima, segera laporkan ke panwaslu di setiap tingkatan (tiyuh dan kecamatan), atau datang lansung ke Panwaslu kabupaten yang berkantor di Tiyuh Candra Mukti depan Kantor Samsat,\” paparnya.

Upaya agar masyarakat dapat menolak money politik tersebut, lanjut dia, Panwaslu bersama Polsek Tulangbawang Tengah sejak Senin (25/6) terus melakukan patroli pengawasan gabungan dalam masa tenang Pilgub Lampung yang dimulai sejak 24-26 Juni.

Baca Juga  Tiyuh Gunung Timbul Realisasikan Dana Desa 2025 untuk Infrastruktur

\”Patroli pengawasan bertujuan untuk mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Tubaba menolak Money Politik, karena pemberi dan penerima bisa dikenakan Pidana, sesuai dengan ketentuan Pasal 187A ayat (1) Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2016,\” ulasnya lagi.

Adapun rute patroli pengawasan yang dilaksanakan sejak pukul 20.20 Wib Senin (25/6) malam diawali dari Sekretariat Panwaslu Tubaba – Simpang Samsat Tubaba – Simpang Pasar Pulung Kencana – Simpang Tugu Ratu Kelurahan Panaragan Jaya – Tiyuh Kagungan Ratu – Lapangan Tiyuh Karta Raharja – Simpang Dayamurni – Simpang PU Tiyuh Murni Jaya – Finish Sekretariat Panwaslu Tubaba.

Baca Juga  Kejari Tubaba Naikkan Kasus Dugaan Penyimpangan Dana Revolving Sapi ke Pidsus

\”Semua wilayah kita pantau, dan kami berharap kepada masyarakat jika ada praktek bagi-bagi uang untuk memilih salah satu calon agar segera melapor, sehingga tim kami bisa segara datang kelokasi dan mendorong agar warga dapat melaporkan praktik tersebut secara resmi ke Panwaslu sehingga ini dapat menjadi temuan dan para pelakunya ditindak dengan aturan yang berlaku,\” pintanya.

Sementara, Kapolsek Tulangbawang Tengah, Kompol Leksan Ariyanto, mengatakan setelah dilakukannya patroli pengawasan bersama (Panwaslu dan Polri) dapat meminimalisir atau mengurangi pelanggaran money politik.

\”Besar harapan saya menjelang hari pencoblosan pada tanggal 27 Juni 2018 tidak adanya pelanggaran money politik,\” singkatnya. (Arie)

Berita Terkait

Kejari Tubaba Imbau Warga Waspadai Penipuan Catut Nama Pejabat
Pastikan Layanan Merata, Wabup Tubaba Tinjau Pengobatan Gratis Tubaba Q Sehat
Pimpin Apel Bulanan, Sekda Tubaba Tegaskan Penegakan Disiplin ASN
Papa Rock n Roll Gelar Tubaba Berirama, UMKM Berjaya
Antisipasi Kemacetan, Satlantas Polres Tubaba Gelar Pam Rawan Pagi
ADD Tubaba 2026 Menyusut, Siltap Kepala Tiyuh dan Aparatur Ikut Terpangkas
Kementerian PUPR Survei Lahan Usulan Sekolah Rakyat di Tubaba
Kejari Tubaba Naikkan Kasus Dugaan Penyimpangan Dana Revolving Sapi ke Pidsus

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 18:48 WIB

Imigrasi Kalianda Gelar Syukuran Hari Bakti ke-76

Sabtu, 24 Januari 2026 - 10:35 WIB

Lampung Selatan Raih Predikat “Sangat Baik” ITKP 2025

Minggu, 18 Januari 2026 - 13:36 WIB

Tindak Lanjut Pengawasan Tuntas, Pemkab Lamsel Tuai Apresiasi

Kamis, 15 Januari 2026 - 21:42 WIB

Bupati Egi Resmikan Jalan Kota Baru–Sinar Rejeki

Kamis, 8 Januari 2026 - 08:58 WIB

Kapolres Lamsel Terima Satyalancana Wira Karya dari Presiden RI

Selasa, 6 Januari 2026 - 20:26 WIB

Unik, Pelantikan Pejabat Eselon II Lampung Selatan Digelar di Ruang Terbuka

Selasa, 6 Januari 2026 - 20:19 WIB

Polres Lampung Selatan Siap Amankan Konferkab IX PWI

Senin, 5 Januari 2026 - 13:01 WIB

Pemkab Lamsel Tegaskan TPG ASN ke-13 Cair Januari 2026

Berita Terbaru

Lampung Barat

Bambang Kusmanto Tinjau Pos Damkar Balik Bukit

Selasa, 27 Jan 2026 - 22:21 WIB

Lampung

DPRD Lampung Pastikan Tak Ada Irigasi Baru Tahun 2026

Selasa, 27 Jan 2026 - 15:03 WIB

Lampung

Inflasi Lampung Terkendali, Pemprov Waspadai Harga Pangan

Selasa, 27 Jan 2026 - 14:19 WIB