Sumbangan Dana Kampanye Eva-Deddy Terbesar di Pilwakot Bandarlampung

Redaksi

Sabtu, 31 Oktober 2020 - 17:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Divisi Hukum KPU Kota Bandarlampung Robiul saat ditemui di ruang kerjanya, Sabtu (31/10). Foto: Netizenku.com

Ketua Divisi Hukum KPU Kota Bandarlampung Robiul saat ditemui di ruang kerjanya, Sabtu (31/10). Foto: Netizenku.com

Bandarlampung (Netizenku.com): KPU Kota Bandarlampung menerima Laporan Penerimaan Sumbangan Dana Kampanye (LPSDK) tiga pasangan calon (paslon) Pilwakot Bandarlampung Tahun 2020.

Penerimaan LPSDK akan berakhir pada pukul 18.00 WIB hari ini, Sabtu (31/10).

\”Alhamdulilah, sudah masuk semua LPSDK pasangan calon satu, dua, dan tiga,\” kata Ketua Divisi Hukum KPU setempat, Robiul.

Tim Paslon Nomor 1 Rycko Menoza-Johan Sulaiman menyampaikan LPSDK pada pukul 12.25 WIB.

Tim Paslon Nomor 2 Yusuf Kohar-Tulus Purnomo menyerahkan LPSDK Jumat (30/10) pukul 17.08 WIB.

Baca Juga  Usai Rakerwil, PKS Lampung Fokus Layani Masyarakat

Sementara Tim Paslon Nomor 3 Eva Dwiana-Deddy Amarullah memberikan LPSDK pada pukul 08.06 WIB.

\”Dari kelengkapan yang diperiksa itu sudah lengkap semua. Kalau ada sumbangan perseorangan ada datanya seperti NPWP yang jelas tapi ada juga sumbangan dari pasangan calon itu sendiri, kalau partai politik belum ada,\” ujar Robiul.

Berdasarkan nilai sumbangan dana kampanye yang diserahkan kepada KPU, tercatat paslon Eva Dwiana-Deddy Amarullah memiliki sumbangan dana kampanye terbesar, Rp3 miliar dalam bentuk uang tunai.

Baca Juga  Bawaslu Intensifkan Sosialisasi Anti Politik Uang & Netralitas ASN

Paslon Rycko Menoza-Johan Sulaiman melaporkan total sumbangan uang tunai sebesar Rp2.750.000.000 dengan rincian sumbangan pribadi paslon Rp2.650.000.000 dan sumbangan perorangan Rp100.000.000.

Sementara sumbangan paslon Yusuf Kohar-Tulus Purnomo, berupa bahan kampanye berupa kaos dan pin yang bila dikonversikan ke nilai uang sebesar Rp122.345.000.

\”Sumbangan uang tunai masuk ke dalam rekening khusus dana kampanye (RKDK),\” kata dia.

Baca Juga  Bawaslu Beri Pelatihan Tata Cara Pengaduan Pemilu, Pileg dan Pilpres

KPU Bandarlampung akan mengumumkan secara resmi LPSDK ketiga paslon pada Minggu (1/11) besok.

Sebelumnya, pada 25 September lalu, KPU Bandarlampung mengumumkan Laporan Awal Dana Kampanye (LADK) ketiga paslon yang dituangkan dalam Pengumuman Nomor: 651/PL.02.5-PU/1871/02/KPU-KOT/IX/2020.

Untuk ketiga paslon, Rycko Menoza-Johan Sulaiman menyampaikan saldo awal dalam RKDK sebesar Rp100 juta. Sementara paslon, Yusuf Kohar-Tulus Purnomo sebesar Rp10 juta, dan paslon Eva Dwiana-Deddy Amarullah sebesar Rp10 juta. (Josua)

Berita Terkait

Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela Gelar Acara Meriah untuk Masyarakat
Rahmat Mirzani Djausal: Politik Uang adalah Musuh Utama Demokrasi yang Harus Kita Lawan Bersama
Konser Kampanye Mirza-Jihan dan Bunda Eva Berlangsung Meriah Meski Diguyur Hujan
Pelepasan Ekspor Perdana Biostimulan ke Jepang, Rahmat Mirzani Dorong Swasembada Pupuk untuk Petani Lampung
Kampanye Akbar Mirza Jihan di PKOR Way Halim Meriah dengan Kehadiran Artis dan Tokoh Lampung
Kampanye Akbar Mirza Jihan di PKOR Way Halim Meriah dengan Kehadiran Artis dan Tokoh Lampung
“Riang 2 Gembira” Dibanjiri Warga Tanggamus
Relawan Bela Budaya Gelorakan Dukungan untuk Mirza-Jihan di Lampung Timur

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 16:47 WIB

Direktur PT FBA Seret 2 Tersangka Baru Kasus Korupsi

Kamis, 21 November 2024 - 15:41 WIB

Kejari Tanggamus Musnahkan Barang Bukti yang Telah Inkracht

Senin, 18 November 2024 - 11:57 WIB

KPU Tanggamus Helat Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada

Sabtu, 16 November 2024 - 17:49 WIB

Cabup Saleh Asnawi Kukuhkan 2.800 Tim Jalan Lurus Perubahan di Tiga Kecamatan

Sabtu, 16 November 2024 - 17:11 WIB

Kasatreskrim: Transaksi Judol Togel di Wonosobo Capai Rp25 Jutaan/Bulan

Sabtu, 16 November 2024 - 16:43 WIB

Gerak Cepat, Polres Tanggamus Berantas Judi Online

Jumat, 15 November 2024 - 17:07 WIB

Ribuan Tim Pemenangan Jalan Lurus Perubahan Kotaagung Dikukuhkan

Kamis, 14 November 2024 - 21:28 WIB

Paslon 02 Kian Mantap Raih Kemenangan di Pilkada Tanggamus

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Kwarcab Gerakan Pramuka Tubaba Gelar KPDK

Jumat, 22 Nov 2024 - 20:13 WIB

Pringsewu

Kapolres Pringsewu Turut Andil pada Agenda PWI Berbagi

Jumat, 22 Nov 2024 - 16:11 WIB

Pringsewu

Marindo Pimpin Persatuan Insinyur Indonesia Kabupaten Pringsewu

Jumat, 22 Nov 2024 - 15:36 WIB