Sejak 2018 PGN Lampung Catat 9956 Pelanggan Aktif

Redaksi

Kamis, 19 Maret 2020 - 16:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandarlampung (Netizenku.com): Sejak kehadirannya di Kota Bandarlampung pada 2018 silam, gas bumi PGN hingga kini mampu terus memberikan nilai lebih bagi masyarakat. PT Perusahaan Gas Negara TBK (PGN) selaku perusahaan sub holding gas yang menerima mandat dari pemerintah terkait pengelolaan bisnis gas bumi siap mengawal dan memberikan upaya terbaik dalam rangka memenuhi kebutuhan calon pengguna gas bumi di Kota Tapis Berseri.

Hingga triwulan I tahun 2020 ini dicatat telah 9956 pelanggan PGN di wilayah Kota Bandarlampung aktif menggunakan gas bumi. Dari jumlah tersebut 14 pelanggan diantaranya merupakan Pelanggan Kecil (PK).

Sales Area Head (SAH) PGN Area Lampung, Mochammad Arif, menuturkan PK ini merupakan kategori pelanggan yang memanfaatkan energi bahan bakar gas bumi untuk usaha komersial dan bukan hanya sebagai konsumsi rumah tangga.

Baca Juga  Lestarikan Bahasa Lampung, Kober Nilai Butuh Kebijakan dan Peranan Pemda

“Tata cara berlangganan, mulai dari pengajuan berlangganan, sampai dengan pemasangan instalasi sama dengan kategori pelanggan rumah tangga. Namun, dari sisi tagihan pemakaian gas bumi sedikit berbeda,” ujar Arif, Kamis (18/3).

Pada kategori PK ini masyarakat dapat memanfaatkan gas bumi untuk keperluan komersial dengan nilai tarif tagihan sebesar Rp6200/M3. Dirinya mengimbau kepada UMKM yang masih menggunakan bahan bakar lain yang masih bersubsidi agar dapat beralih menggunakan gas bumi. Hal ini guna membantu meringankan beban subsidi pemerintah.

Baca Juga  Pemprov Lampung Proyeksikan Penambahan Irigasi Hingga 73 Ribu Hektare

Di Bandarlampung saat ini, menurutnya beberapa rumah makan ternama ataupun UMKM lain sudah banyak yang mulai merasakan peningkatan dan penambahan nilai jual berkat pemanfaatan gas bumi tersebut.

“Kami memanfaatkan jaringan pipa yang terpasang untuk dapat digunakan tidak hanya pelanggan rumah tangga saja. Namun, untuk mendukung perekonomian pelaku UMKM di Bandarlampung. Harapannya adalah mereka tetap dapat bertahan atau bahkan semakin berkembang usahanya dengan menggunakan energi gas bumi tersebut,\” imbuh Arif.

Berikut adalah pelanggan PGN kategori PK yang telah merasakan manfaat penggunaan energi gas bumi untuk usaha, mulai Warung Sego, Nudi Eat Drink Leisure, RM Hj Ciganea, RM Sederhana, Rawon Budi Rahayu, RM Mbok Wito Pahoman, Geprek Bensu Kartini, Hedo Panko, RM Salero Bagindo, RM Ayam Bakar Mbok Jum, serta Pabrik Roti Bakar LPG.

Baca Juga  Sekda Pimpin Deklarasi Materi Teknis Perairan Pesisir

Seiring dengan rencana perluasan pemasangan jargas Kota Bandarlampung di tahun 2020, PGN membuka kesempatan bagi pelaku usaha UMKM lain yg berminat untuk menggunakan gas bumi sebagai bahan bakar dengan menghubungi contact center di nomor 1500645 dengan didahului kode area kota setempat. (Leni)

Berita Terkait

Ekonomi Lampung Berpacu di Sisa Waktu
AWG Biro Lampung Kibarkan Bendera Indonesia Palestina di Selat Sunda
IPM Provinsi Lampung 2024 Sebesar 73,13 Tumbuh Terjaga 0,65-0,69 Poin
Ombudsman Vonis Pelayanan Publik Lampung Kualitas Sedang
Belasan Pj Kepala Daerah akan Diganti, Menyasar ke Lampung?
Oking Ganda Miharja: Wakil Tuhan Kok Korupsi
Prabowo = Arinal?
Arinal Menolak Jadi Raja Tega

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 15:41 WIB

Kejari Tanggamus Musnahkan Barang Bukti yang Telah Inkracht

Senin, 18 November 2024 - 11:57 WIB

KPU Tanggamus Helat Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada

Sabtu, 16 November 2024 - 17:49 WIB

Cabup Saleh Asnawi Kukuhkan 2.800 Tim Jalan Lurus Perubahan di Tiga Kecamatan

Sabtu, 16 November 2024 - 17:11 WIB

Kasatreskrim: Transaksi Judol Togel di Wonosobo Capai Rp25 Jutaan/Bulan

Sabtu, 16 November 2024 - 16:43 WIB

Gerak Cepat, Polres Tanggamus Berantas Judi Online

Jumat, 15 November 2024 - 17:07 WIB

Ribuan Tim Pemenangan Jalan Lurus Perubahan Kotaagung Dikukuhkan

Kamis, 14 November 2024 - 21:28 WIB

Paslon 02 Kian Mantap Raih Kemenangan di Pilkada Tanggamus

Kamis, 14 November 2024 - 21:15 WIB

DPRD Tanggamus Paripurna Sumpah Janji PAW Heru Antori

Berita Terbaru

Penjabat bupati Lampung Barat, Nukman memimpin rakor DESK Pilkada di aula Pesagi, Kamis (21/11).

Lampung Barat

Jelang Pilkada, Nukman Pimpin Rakor DESK

Kamis, 21 Nov 2024 - 17:11 WIB