Satu Warga Pekon Banyumas Tertangkap Basah Rekap Judi Togel

Redaksi

Kamis, 19 Agustus 2021 - 20:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Warga Pekon Banyumas, Kecamatan Banyumas, AI (56), diamankan di Mapolsek Pringsewu atas dugaan praktik judi togel, Kamis (19/8). Foto: Netizenku.com

Warga Pekon Banyumas, Kecamatan Banyumas, AI (56), diamankan di Mapolsek Pringsewu atas dugaan praktik judi togel, Kamis (19/8). Foto: Netizenku.com

Pringsewu (Netizenku.com): Seorang warga Pekon Banyumas, Kecamatan Banyumas, berinisial AI (56) diamankan polisi atas dugaan telah menjalankan praktik perjudian jenis toto gelap (togel).

Kasat Reskrim Iptu Feabi Adigo Mayora Pranata, S.TK, S.Ik. MH  mengatakan pelaku diringkus polisi saat sedang merekapitulasi hasil penjualan nomor togel di rumahnya pada Rabu (18/8) pukul 14.30 Wib.

Baca Juga  Tim Cobra Polres Pringsewu Tangkap Dua Pengguna Sabu

“Benar, kemarin sore, kami melakukan penangkapan terhadap terduga pelaku perjudian jenis togel di wilayah Kecamatan Banyumas. Pelaku yang berhasil diamankan berinisial AI dan merupakan warga Pekon Banyumas,” ujarnya mewakili Kapolres Pringsewu AKBP Hamid Andri Soemantri, SIK pada Kamis (19/8) di ruang kerjanya.

Dijelaskan Kasat, penangkapan bermula atas dasar informasi masyarakat bahwa di wilayah Kecamatan Banyumas terjadi perjudian bo togel. Kemudian anggota Sat Reskrim bergerak cepat mendatangi lokasi kejadian untuk memastikan kebenarannya.

Baca Juga  Polres Pesawaran Tangkap Pengguna Sabu di Bawah Umur

Setelah diketahui benar adanya, lanjut dia, aparat kemudian melakukan penggerebekan dan berhasil mengamankan seorang pelaku berikut dengan barang buktinya.

“Barang bukti antara lain 2 unit HP, 1 buah buku primbon mimpi, 1 buku rekapan judi togel, 1 lembar kopelan pasangan judi togel dan uang tunai sebesar Rp222.000,” jelas Kasat.

Selanjutnya, tersangka berikut barang bukti langsung dibawa ke Mapolres Pringsewu guna menjalani proses penyidikan lebih lanjut.

Baca Juga  Polres Pringsewu Limpahkan Oknum ASN Pengguna Sabu ke Kejari

“Atas tindakannya tersebut, pelaku dikenakan Pasal 303 KUHPidana tentang perjudian, dengan ancaman hukuman 4 tahun penjara,” ujarnya. (Reza)

Berita Terkait

Catat! Ini Produsen dan Penyalur Minyakita Terdaftar di Lampung
Gerebek Sabung Ayam, 3 Polisi Gugur Diterjang Peluru
Kejari Pringsewu Musnahkan Barang Rampasan Negara Mulai dari Kunci T Sampai….
BBM Diimpor Pakai Dolar Terbakar di Gudang Ilegal
Kurang dari 24 Jam, Pelaku Pembunuhan Pria di Metro Diringkus Polisi
Tersangka Pembunuhan di Pringsewu Dilimpahkan ke Kejaksaan
Kehilangan Motor? Cek ke Polres Pringsewu, 21 Kendaraan Hasil Curian Disita
Pelaku Curanmor di Pringsewu Terancam 7 Tahun Penjara

Berita Terkait

Minggu, 27 April 2025 - 19:02 WIB

Pemkab Perkuat Karakter Masyarakat Lewat Tubaba Bersholawat

Jumat, 25 April 2025 - 20:54 WIB

DPRD Tubaba Serahkan Rekomendasi LKPJ 2024

Kamis, 24 April 2025 - 17:33 WIB

Pemkab Tubaba Ajak Perempuan Aktif Bangun Daerah

Senin, 21 April 2025 - 21:12 WIB

Bangga dengan Putra Daerah, Bupati Tubaba Sambut Pemain Timnas U-17 Fabio Azka Irawan

Minggu, 20 April 2025 - 17:31 WIB

Bupati Tubaba Jalin Kerja Sama dengan Fakultas Pertanian Unila untuk Kembangkan Sektor Pertanian dan Peternakan

Jumat, 18 April 2025 - 16:02 WIB

Kelompok Tani Revolving Sapi Tubaba Merugi, Akui Dipaksa Buat Laporan Keuntungan

Rabu, 16 April 2025 - 21:41 WIB

Dana Revolving Sapi Macet, Pemkab Tubaba Siap Libatkan APH Jika Tak Kunjung Dikembalikan

Rabu, 16 April 2025 - 21:16 WIB

Kejari Tubaba Tetapkan Tersangka Baru Kasus Korupsi Dinas PPKB

Berita Terbaru

Pelaku pencurian ponsel berinisial AAS (24), Foto: Reza/NK.

Pringsewu

Modus Titip Kue, Pria Gasak Ponsel Pedagang

Rabu, 30 Apr 2025 - 14:06 WIB

E-Paper

Lentera Swara Lampung | 128 | Rabu, 30 April 2025

Selasa, 29 Apr 2025 - 22:56 WIB

Riyanto Pamungkas saat menerima penghargaan TOP Pembina BUMD 2025, Selasa (29/4/2025), Foto: Reza/NK.

Pringsewu

Bupati Pringsewu Raih TOP Pembina BUMD 2025

Selasa, 29 Apr 2025 - 19:54 WIB

Dirjen Bina Keuangan Daerah Kemendagri, Agus Fatoni (Kiri) dan Bupati Pringsewu, Riyanto Pamungkas (Kanan), Foto: Reza/NK.

Pringsewu

Pringsewu MAKMUR, Bupati Gandeng Kemendagri

Selasa, 29 Apr 2025 - 18:28 WIB

Foto: Istimewa.

Lampung Barat

BPRS Lambar Sabet Tiga Penghargaan TOP BUMD 2025

Selasa, 29 Apr 2025 - 14:42 WIB