Tanggamus (Netizenku.com): Selama Bulan Ramadhan, Polres Tanggamus berhasil mengungkap beberapa kasus menonjol seperti, narkoba, premanisme, minuman keras (Miras) dan petasan.
Hal itu dikatakan Kapolres Tanggamus AKBP I Made Rasma, SIK. M.Si dalam gelaran pemusnahan barang bukti sitaan Polres Tanggamus selama Ramadhan di wilayah hukum Polres Tanggamus.
\”Kami berhasil menyita 921 botol Miras pabrikan dan 8 jerigen tuak, menangkap 5 kasus premanisne dan sajam dengan 8 orang pelaku, mengungkap 7 kasus Curat, Curas dan Curanmor dengan 11 tersangka serta menyita 115.679 butir petasan,\” kata AKBP I Made Rasma, didampingi Forkopimda Kabupatan Tanggamus dan Pringsewu di Halaman Mapolres Tanggamus, Rabu (6/6) siang.
Selain itu, sambungnya, Polres Tanggamus dan jajaran juga berhasil mengungkap 5 kasus Narkoba dengan tersangka sebanyak 7 orang. \”Sejumlah barang bukti 1,70 gram sabu-sabu dan 0,30 gram ganja berhasil diamankan dalam kasus tersebut,\” ujar AKBP I Made Rasma.
Kapolres menjelaskan, pengungkapan tersebut merupakan kegiatan kepolisian dilaksanakan guna menjamin rasa aman masyarakat terutama menjelang Hari Raya Idul Fitri 2018 baik arus mudik maupun arus balik.
\”Kami berupaya melaksanakan kegiatan kepolisian yang ditingkatkan dengan guna menjamin keamanan di seluruh wilayah hukum Polres Tanggamus,\” jelasnya.
Kapolres memastikan, untuk Jalinbar mulai Bandarlampung hingga ke Sedayu dalam kondisi aman. \”Kami akan tempatkan Personil Polres Tanggamus yang dibackup Brimob, melalui Patroli secara berkala guna mencegah para pelaku tindakan kejahatan,\” tegasnya.
Dirinya juga menghimbau kepada masyarakat yang akan mudik maupun yang akan meninggalkan wilayah hukum Polres Tanggamus agar menjaga barang yang ditinggalkan atau menitipkan kepada tetangga.
\”Guna mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan, Polres Tanggamus akan melaksanakan patroli ke seluruh wilayah hukum Polres Tanggamus,\” imbaunya.
Sementara, mewakili Pj. Bupati Tanggamus Ir. Zainal Abidin, Asisten 1 Firman Rani, mengatakan menjelang Idul Fitri dalam satu bentuk kepedulian kita khususnya Polres Tanggamus dalam rangka menciptakan rasa aman dan nyaman menjelang Idul Fitri. Pemkab Tanggamus juga sudah memastikan harga, ketersedian bahan pokok, BBM serta gas.
Selain itu, Pemkab juga membantu keamanan dan kenyamanan berlalu lintas sehingga seluruh rangkaian Ramadhan dan Idul Fitri dapat terlaksana dengan sebaik-baiknya.
\”Jajaran Pemkab Tanggamus, bergabung Forkopimda melaksanakan patroli agar terciptanya rasa aman dan nyaman masyarakat,\” kata Firman Rani.
Di lain pihak, mewakili Bupati Pringsewu H. Sujadi, Staf Ahli Bupat berharap kedepan gangguan Kamtibmas dapat diminimalisir. \”Mudah-mudahan apa yang dicapai Polres Tanggamus baik Miras, Curat dan Curanmor kedepannya dapat diminimalisir,\” tandasnya. (Rapik)