Bandarlampung (Netizenku.com): KPU Provinsi Lampung merilis hasil penerimaan Laporan Penerimaan Sumbangan Dana Kampanye (LPSDK) yang diterima 8 KPU Kabupaten/Kota yang menggelar Pilkada Serentak Tahun 2020.
Bentuk dana kampanye yang diterima pasangan calon dapat berupa uang, barang, dan jasa.
Berdasarkan data yang diterima Swara Lampung dari Ketua Divisi Hukum KPU Lampung, M Tio Aliansyah, Minggu (1/11) malam, dari 23 pasangan calon peserta pilkada serentak se-Lampung, hanya 2 pasangan calon yang menerima sumbangan dana kampanye dari partai politik atau gabungan partai politik.
Pasangan calon Mufti Salim — Raden Saleh peserta Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Metro menerima dana kampanye dalam bentuk uang sebesar Rp100 juta dan barang senilai Rp180 juta.
Mufti Salim — Raden Saleh diusung dua partai politik, Partai NasDem dan PKS.
Berikutnya pasangan calon Pieter — Fahrurrazi peserta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Pesisir Barat menerima dana kampanye dalam bentuk barang senilai Rp252 juta. Keduanya diusung partai politik PDI Perjuangan, Golkar, Gerindra, Perindo, dan didukung partai politik non parlemen PKS.
Berikut data lengkap LPSDK pasangan calon peserta pilkada serentak di 8 Kabupaten/Kota se-Lampung :
I. KABUPATEN LAMPUNG SELATAN
1. Nanang Ermanto – Pandu Kesuma Dewangsa Rp330.460.000
2. Tony Eka Chandra – Antoni Imam Rp60.000.000
3. Hipni – Melin Rp246.000.000
II. KABUPATEN LAMPUNG TENGAH
1. Loekman Djoyosoemarto – Ilyas Hayani Muda Rp350.000.000
2. Musa Ahmad – Ardito Wijaya Rp1.095.000.000
3. Nessy Kalviya – Imam Suhadi Rp160.000.000
III. KABUPATEN LAMPUNG TIMUR
1. Yusran Amirullah – Benny Kisworo Rp63.000.000
2. Zaiful Bokhari – Sudibyo Rp1.196.850.000
3. Dawam Rahardjo – Azwar Hadi Rp1.200.000.000
IV. KABUPATEN WAY KANAN
1. Juprius – Rina Marlina Rp50.000.000
2. Raden Adipati Surya – Ali Rahman Rp1.075.000.000
V. KOTA BANDARLAMPUNG
1. Rycko Menoza – Johan Sulaiman Rp2.750.000.000
2. Yusuf Kohar – Tulus Purnomo Rp122.345.000
3. Eva Dwiana – Deddy Amarullah Rp3.000.000.000
VI. KOTA METRO
1. Wahdi – Qomaru Zaman Rp0
2. Mufti Salim – Raden Saleh Rp403.500.000
3. Ampian Bustami – Rudy Santoso Rp0
4. Anna Morinda – Fritz Akhmad Rp929.610.000
VII. KABUPATEN PESAWARAN
1. Nasir – Naldi Rinara Rp379.500.000
2. Dendi Ramadhona – Marzuki Rp286.440.000
VIII. KABUPATEN PESISIR BARAT
1. Pieter – Fahrurrazi Rp396.860.000
2. Aria Lukita – Erlina Rp50.000.000
3. Agus Istiqlal – Zulqoini Rp979.000.000. (Josua)