Pemkab Tubaba Terima Bentor dan Kontainer Sampah dari CSR Bank Lampung

Leni Marlina

Senin, 20 Januari 2025 - 19:43 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tulangbawang Barat (Netizenku.com): Pemerintah Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) menerima dua unit Bentor dan dua unit kontainer sampah dari program Corporate Social Responsibility (CSR) dari PT Bank Lampung.

Penyerahan Program CSR tersebut berlangsung di Halaman Kantor Pemda Tubaba diterima langsung Pj. Bupati Tubaba Drs. M. Firsada dan disaksikan oleh perangkat daerah setempat pada Senin (20/1/2025).

Di moment itu, Pj Bupati M. Firsada mengungkapkan rasa syukur dan apresiasi yang mendalam kepada Bank Lampung atas kontribusinya dalam mendukung upaya pemerintah daerah untuk menciptakan lingkungan yang lebih bersih dan sehat.

“Kehadiran Bentor dan kontainer sampah ini tidak hanya akan meningkatkan efisiensi dalam pengelolaan sampah, tetapi juga memperkuat komitmen kita bersama dalam menjaga kebersihan lingkungan,” ungkap Pj bupati.

Baca Juga  3 Kader PDIP Tubaba Berpeluang Perebutkan Kursi Ketua DPRD

Ia menekankan pentingnya kolaborasi antara sektor swasta dan pemerintah dalam mewujudkan program-program yang berdampak positif bagi masyarakat.

“Mari kita manfaatkan bantuan ini dengan sebaik-baiknya dan ajak masyarakat untuk lebih sadar akan pentingnya menjaga kebersihan, sehingga lingkungan kita dapat terus terpelihara,” tambahnya.

Di kesempatan itu, Pj Bupati Tubaba juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga kebersihan, sehingga dapat menciptakan lingkungan yang lebih sehat dan nyaman.

Firsada juga berharap program CSR ini dapat menjadi contoh kolaborasi antara pihak swasta dan pemerintah dalam rangka meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

“Harapan melalui kolaborasi ini akan menginspirasi lebih banyak perusahaan untuk berpartisipasi dalam program CSR yang bermanfaat bagi masyarakat dan memperkuat upaya Pemkab Tubaba dalam menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat,” pungkasnya.

Baca Juga  Satlantas Tubaba Bagikan Sembako bagi Warga Kurang Mampu

Sementara Pimpinan PT Bank Lampung Kantor Cabang Pembantu (KCP) Panaragan Jaya, Robizal mengatakan, CSR yang dilakukan oleh pihaknya ini merupakan bentuk partisipasi Bank Lampung dalam pembangunan berkelanjutan di Kabupaten Tubaba.

“Tujuan penyerahan kontainer dan bentor pada program CSR ini adalah sebagai wujud komitmen Bank Lampung untuk menjaga kebersihan lingkungan di Kabupaten Tubaba, sehingga penyerahan bak dan bentor tersebut dapat di rasakan manfaatnya langsung oleh masyarakat,” ujar Robizal.

Selain itu, tambah Robizal, Program CSR ini merupakan wujud ajakan bersama dalam hal menjaga kebersihan dan lingkungan hidup dalam bermasyarakat khususnya di Kabupaten Tubaba.

Baca Juga  PUPR Tubaba Pastikan Pembangunan Ruas Jalan dan Irigasi Dimulai Maret

“Tantangan yang dihadapi dalam program ini adalah bagaimana menumbuhkan rasa tanggung jawab akan kebersihan lingkungan pada seluruh lapisan masyarakat, dan hal ini perlu kerjasama seluruh pihak agar program tersebut dapat berjalan sukses.”

Robizal juga mengungkapkan bahwa Bank Lampung akan terus berkomitmen untuk selalu berpartisipasi dalam pembangunan berkelanjutan di Kabupaten Tubaba.

“Semoga kolaborasi seperti ini terus selalu dilakukan untuk pembangunan Kabupaten Tubaba yang lebih baik kedepan. Kepada masyarakat Tubaba, Bank Lampung akan selalu bersama anda, mari kita bangun bersama Kabupaten Tubaba yang kita cintai ini,” pungkasnya. (Leni/Arie)

Berita Terkait

Firsada Bangga Produk Lokal Tubaba Tampil di Ajang INACRAFT 2025
Pj Sekda: Era Digital Menuntut Pemda Transparansi Berbagai Bidang
Firsada Lantik Perana Putra Sebagai Pj Sekda Tubaba
Laga Perubahan, NasDem Tubaba Raih Prestasi Membanggakan
Ketua DPRD-Pj Sekda Tubaba Tinjau dan Beri Bantuan Korban Banjir
NoNa Ajak Semua Elemen Majukan dan Sejahterakan Masyarakat Tubaba
Dinas PUPR Tubaba Tinjau Titik Lokasi Banjir
Reses, Masyarakat Gunung Agung-Way Kenanga Harap Perbaikan Jalan

Berita Terkait

Kamis, 30 Januari 2025 - 22:39 WIB

Tim Penyidik Kejari Geledah Kantor dan Kediaman Sekda Pringsewu

Kamis, 30 Januari 2025 - 22:30 WIB

Jaga Stabilitas Pemerintahan, Ini Poin Penting Marindo Pasca Sekda Diciduk

Kamis, 30 Januari 2025 - 16:09 WIB

Sekda Pringsewu Tersangka Korupsi Dana Hibah LPTQ Tahun 2022

Rabu, 29 Januari 2025 - 18:44 WIB

Polisi Siaga, Amankan Libur Panjang Warga Pringsewu

Jumat, 24 Januari 2025 - 19:07 WIB

Tinjau Lokasi Terdampak Banjir di Ambarawa, Pj Bupati Pringsewu Serahkan Bantuan

Jumat, 24 Januari 2025 - 19:03 WIB

Dua Pelaku Penipuan dan Penggelapan Mobil Rental Ditangkap

Kamis, 23 Januari 2025 - 14:26 WIB

Warga Pringsewu Jadi Korban Penipuan Jalur Khusus PNS BRIN

Kamis, 23 Januari 2025 - 14:23 WIB

Pasca Banjir, Pj Bupati Pringsewu Instruksikan Jajaran Pemda Tetap Siaga

Berita Terbaru

Bandarlampung

Pj. Gubernur Lampung Minta Pengecer Segera Jual Kembali LPG 3 Kg

Rabu, 5 Feb 2025 - 22:08 WIB

Tulang Bawang Barat

Firsada Bangga Produk Lokal Tubaba Tampil di Ajang INACRAFT 2025

Rabu, 5 Feb 2025 - 20:57 WIB