Pemkab Tubaba Siapkan Rp26 Miliar untuk Gaji ke-13 dan 14

Redaksi

Senin, 21 Mei 2018 - 13:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tulangbawang Barat (Netizenku.com): Pemkab Tulangbawang Barat (Tubaba) menyiapkan dana senilai Rp26 miliar lebih untuk pembayaran gaji ke-14 dan ke-13 untuk 2802 pegawai negeri sipil (PNS) di lingkup pemkab setempat.

Kepala Badan Pengelolaan Keungan dan Aset Daerah (BPKAD) Tubaba, Mirza Irawan didampingi Kasubid Gaji dan Bendahara Umum, Iskandar Helmi mengatakan, dana tersebut telah masuk dalam APBD Murni Tahun 2018 dan telah siap untuk dicairkan. \”Untuk pembayaran Gaji Ke-14 (THR) senilai Rp13 miliar dan gaji ke-13 senilai Rp13 miliar. Untuk pencairan dana ini kami masih menunggu PP dan Peraturan Menteri Keuangan (PMK) terkait juklak juknisnya,\” terangnya saat ditemui Netizenku.com di ruang kerjanya, Senin (21/5).

Baca Juga  Tabrak Anggota Polsek Tuba Tengah, Pria ini Terancam Pidana 5 Tahun

Mirza mengatakan, pembayaran gaji ke-14 tahun ini lebih besar dari tahun sebelumnya yang hanya mencapai Rp10 miliar. Sebab, tahun 2018 ini pembayaran  gaji ke-14 selain besarannya disesuaikan dengan gaji pokok yang diterima pada Bulan Juni, juga para PNS mendapatkan pembayaran tunjangan selain tunjangan beras sama seperti pembayaran tunjangan pada bulan tersebut. \”Tahun lalu PNS mendapatkan gaji ke-14 sesuai dengan gaji pokok yang diterima Bulan Juni saja, akan tetapi tahun ini mereka mendapatkan pembayaran tunjangan. Pembayaran Gaji ke-13 juga serupa dengan gaji ke-14 yakni sesuai besaran gaji dan tunjangan yang diterima pada Bulan Juni,\” paparnya.

Baca Juga  Pj Ketua TP PKK Tubaba Serahkan 450 Paket Sembako bagi Lansia

Namun, lanjut Mirza, pihaknya belum bisa memastikan tanggal pencairannya, sebab peraturan yang mengatur juklak juknisnya hingga saat ini belum diterimanya. Meski demikian, pihaknya memastikan pembayaran gaji ke-14 dibayar sebelum hari raya. \”Yang pasti gaji ke-14 akan kita bayar di minggu pertama Bulan Juni, dan gaji ke-13 ada wacana akan dibayar pada minggu pertama di Bulan Juli setelah lebaran. Kita bayarkan sesuai regulasi dari pusat, kalau dananya sudah siap untuk dicairkan,\” paparnya.

Baca Juga  Zaidirina Terima Anugerah Lencana Satya Bakti Inovasi

Menurut Mirza, alokasi belanja pegawai (belanja tidak langsung) Pemkab Tubaba hingga tahun ini masih di bawah 35 persen dari jumlah seluruh Anggaran dan Pendapatan Belanja Daerah (APBD) setiap tahunnya. Hal ini masih di bawah ketentuan pemerintah pusat yang harus mengalokasikan belanja pegawai di bawah 50 persen dari APBD. \”Alokasi Gaji bagi 2802 PNS di Tubaba dalam tahun ini mencapai Rp180 miliar,\” pungkasnya. (Arie)

Berita Terkait

H-1 Pilkada, Firsada Tinjau Kesiapan Lokasi TPS di Tulangbawang Tengah
Bapperida Tubaba Laksanakan Pembinaan Terkait Data dan Informasi
Pemkab Tubaba Dukung Penuh Pemberantasan Judi Online
Kapolres Tubaba Tindak Tegas Seluruh Pengganggu Kelancaran Pilkada
Firsada Ajak Masyarakat Jaga Integritas dan Keamanan Pilkada Tubaba
Kwarcab Gerakan Pramuka Tubaba Bimtek Narakarya I bagi Pembina
Koalisi Cinta Tubaba-KoKo Kompak Kampanye Akbar di Dua Lokasi
Ribuan Masyarakat Tubaba Antusias Ikuti Jalan Sehat Bersama NoNa

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 14:55 WIB

Smartfren Rayakan Budaya dan Karya Anak Bangsa dengan Malam 100 Cinta

Senin, 25 November 2024 - 13:52 WIB

Penopang Energi Transisi, PGN Optimalkan Pemanfaatan LNG Domestik

Senin, 25 November 2024 - 00:53 WIB

Ini Dia Standar Hidup Layak di Lampung, Silakan Cek Pengeluaran Anda “Di Atas atau Masih di Bawah”

Kamis, 21 November 2024 - 20:05 WIB

IM3 Transformasikan Layanan Pascabayar Menjadi IM3 Platinum

Rabu, 20 November 2024 - 20:00 WIB

57 Tahun Berkiprah, IOH Tegaskan Komitmen Bertransformasi Menuju AI TechCo

Rabu, 20 November 2024 - 15:04 WIB

UMKM Bandarlampung Siap Naik Level Bersama PGN Lampung

Selasa, 19 November 2024 - 21:42 WIB

Ekonomi Lampung Berpacu di Sisa Waktu

Selasa, 19 November 2024 - 11:56 WIB

PoinGembiraFestival 2024 Hadirkan Peluang Bawa Pulang Mercedes-Benz

Berita Terbaru

Pringsewu

Audensi PWI Pringsewu, Kajari Sebut Pers Mitra Srategis

Selasa, 26 Nov 2024 - 20:41 WIB

Tulang Bawang Barat

H-1 Pilkada, Firsada Tinjau Kesiapan Lokasi TPS di Tulangbawang Tengah

Selasa, 26 Nov 2024 - 20:27 WIB

Tulang Bawang Barat

Bapperida Tubaba Laksanakan Pembinaan Terkait Data dan Informasi

Selasa, 26 Nov 2024 - 20:12 WIB

Pj Bupati Lampung Barat, Nukman. (Ist/Nk)

Lampung Barat

Besok, Nukman Pantau Langsung Sejumlah TPS di Lambar

Selasa, 26 Nov 2024 - 19:33 WIB