Lampung Terbanyak, BMKG Dapati 22 Titik Panas di Sumatera

Redaksi

Senin, 10 September 2018 - 16:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(Foto: Ilustrasi/Istimewa)

(Foto: Ilustrasi/Istimewa)

Lampung (Netizenku.com): Badan Metereologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Blang Bintang menyatakan, satelit mendapati 22 titik panas pada tiga provinsi di wilayah Sumatera.

“Ketiga provinsi itu Sumatera Selatan, Bangka Belitung, dan Lampung,\” kata Kepala Seksi Data dan Informasi BMKG Stasiun Meteorologi Blang Bintang, Zakaria Ahmad, di Aceh Besar, Senin (10/9/2018).

Dari 22 titik panas itu, 11 titik di antaranya dinyatakan titik api karena memiliki angka tingkat kepercayaan di atas 81 persen dengan wilayah penyebaran di tiga provinsi.

Baca Juga  Diduga Teroris, Dua Pria Sukoharjo Diamankan

“Paling banyak ada di Lampung,” ujar Zakaria.

Sedangkan empat titik panas di antaranya menunjukkan patut diduga sebagai titik api, dengan tingkat kepercayaan lebih dari 71 persen, dan sisanya tujuh titik panas dengan tingkat kepercayaan rendah.

Setelit tidak mendapati titik panas di Aceh. Namun, kata Zakaria, itu bukan berarti aman.

“Wilayah tengah Provinsi Aceh paling rawan kebakaran,\” ujarnya

Baca Juga  MUI dan PWNU Lampung Sepakat Puisi \'Ibu Indonesia\' Tidak Bernilai Edukasi

Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA) mencatat, seluas 347,12 hektare hutan dan lahan, terutama gambut kering dalam hangus terbakar selama dua bulan terakhir ini di Aceh.

\”Total lahan terbakar periode Juni dan Juli 2018 tercatat 347,12 hektare di delapan kabupaten,\” kata Kepala Pelaksana BPBA, Teuku Ahmad Dadek. (tmp/lan)

Berita Terkait

Jumat Dasyat! 12 Pejabat PPTP Lampung Tempati Pos Baru, Ini Pesan Pj Gubernur Samsudin
Terobosan Bidang Kesehatan Stem Cell dan Kanker, Pemkab Pringsewu Jalin Kerjasama dengan SCCR Indonesia
Pj Gubernur Samsudin Terima Kunjungan AMSI Lampung
Dinilai Lalai, Komisi IV akan Panggil Pengelola RS Graha Husada
Dewan Beri Peringatan Keras Soal Insiden Kebocoran Oksigen RS Graha Husada
Tabung Oksigen Bocor, Puluhan Pengunjung RS Graha Husada Berhamburan Keluar
Truk Bermuatan 10 Ton Gabah Terguling di Pringsewu, Polisi Terapkan Sistem Buka Tutup Arus Lalin
Puting Beliung, Dandim 0421/LS Pimpin Gotong Royong Puluhan Rumah Rusak di Pesawaran

Berita Terkait

Kamis, 6 Februari 2025 - 13:52 WIB

Dorong Pertumbuhan Ekonomi dan Konektivitas, Pj. Gubernur Samsudin Resmikan Rute Penerbangan Way Kanan – Jakarta

Rabu, 18 Januari 2023 - 18:19 WIB

Mahasiswa KKN Unila Edukasi Warga Pakuanratu Manfaatkan Perkarangan

Senin, 27 Desember 2021 - 17:57 WIB

Cuaca Buruk Diprakirakan Melanda Pergantian Tahun

Kamis, 30 Juli 2020 - 10:12 WIB

EVP Divre IV: Peresmian Bangunan Baru Stasiun Waytuba Buka Ekonomi Masyarakat

Jumat, 17 Juli 2020 - 20:59 WIB

Arinal Tebar Bibit Ikan di Sungai Tiuh Negara Batin

Kamis, 19 September 2019 - 05:01 WIB

Rail Clinic PT KAI Divre IV Baksos di Negeri Agung

Jumat, 26 Juli 2019 - 16:26 WIB

Warga Bantaran Rel Blambangan Pagar Nikmati Rail Clinic

Kamis, 7 Februari 2019 - 13:54 WIB

3.414 Keluarga di Blambangan Umpu Terima Bantuan PKH

Berita Terbaru