Koordinasi DPRD Lambar Buruk, Kunker Komisi III DPRD Bengkulu Tengah Hanya Diterima 3 Kasubag

Redaksi

Kamis, 20 Juni 2019 - 13:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Liwa (Netizenku.com): Kunjungan kerja (Kunker) Komisi III DPRD kabupaten Bengkulu Tengah, Provinsi Bengkulu ke DPRD Lampung Barat, hanya diterima oleh tiga orang Kepala Sub Bagian (Kasubag) dan staf sekretariat DPRD setempat, Kamis (20/6).

Kunjungan wakil rakyat Bengkulu Tengah tersebut, untuk mempelajari tentang kabupaten Lampung Barat layak anak, yang telah ditetapkan berdasarkan Perda Nomor 3 Tahun 2018 tentang kabupaten Layak anak.

Kasubbag Perundang-undangan bagian Risalah Sekretariat DPRD Lampung Barat, Anton Wijaya, membenarkan Kunker wakil ketua II DPRD Bengkulu Tengah, Provinsi Bengkulu, Rahmat Ali, yang mendampingi ketua komisi III Jon Syamsir, wakil ketua komisi III Jamidan, sekretaris komisi Indra Utama, dan empat orang anggota Feri Haryadi, Muslim, Nuril Aksah dan Budi Suryatono, hanya diterima oleh tiga orang Kasubbag.

Baca Juga  Persaingan Parosil-Mad Hasnurin Memanas, Ada Apa?

\”Benar, hanya kami bertiga yang menerima kunjungan tersebut, karena kebetulan hari ini para pimpinan DPRD Lampung Barat sedang menghadiri undangan Halal Bihalal Pemprov Lampung di Bandarlampung,\” kata Anton.

Selain itu kata Anton, Kunker pimpinan dan anggota DPRD Bengkulu Tengah tersebut, sifatnya mendadak karena sebelumnya tidak ada surat pemberitahuan, jadi ketika dilaporkan dengan pimpinan, diperintahkan yang ada di kantor untuk menerima secara langsung.

Baca Juga  Terkejut, Rider Palembang dapat Doorprize Husq dan KTM

\”Kehadiran mereka juga mendadak, karena tidak melalui surat pemberitahuan, maka kami yang hari ada di kantor menerima dan menyampaikan tentang apa yang mereka pelajari,\” jelas Anton.

Kemana anggota DPRD yang lain, Heri Gunawan, anggota komisi II DPRD Lampung Barat, mengaku tidak mengetahui ada kunjungan dari DPRD Bengkulu Tengah, dan kabetulan saat ini tidak ada agenda di kantor.

Baca Juga  Base Camp 33-Trajang Kembali Bagikan 100 Paket Sembako

\”Sangat disayangkan kalau ada kolega dari daerah lain untuk belajar ke Lampung Barat tidak kita terima, apalagi Perda yang akan mereka pelajari tersebut merupakan Perda atas inisiatif DPRD, tetapi sampai saat ini tidak ada pemberitahuan baik dari pimpinan maupun dari sekretaris dewan,\” sesal Heri.

Berdasarkan penelusuran Netizenku.com, terhadap pihak terkait, DPRD Bengkulu Tengah telah berkirim surat terkait akan melakukan Kunker dengan Nomor 170//DPRD-BT/VI/2019 tertanggal 18 Juni 2019 dan telah diterima sekretariat DPRD Lampung Barat pada 19 Juni 2019. (Iwan)

Berita Terkait

PELANTIKAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI LAMPUNG BARAT
Parosil Pastikan Keresahan Penggarap Lahan TNBBS Tidak Terjadi
Polemik Petani Garap Hutan Kawasan, Mukhlis Basri Sayangkan Arogansi Aparat
Parosil Akui Retreat di Magelang Sangat Bermanfaat
Merdeka dari Bau Busuk, DLH Lambar Pindahkan TPS di Kompleks Pemkab
Pimda 272 Tapak Suci Putra Muhammadiyah Lambar Gelar UKT
KPU Lambar Tetapkan Parosil-Mad Hasnurin Bupati-Wakil Bupati Terpilih
DLH Lambar Bebal, Instruksi Pj Bupati Tangani Sampah Tak Diindahkan

Berita Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 10:05 WIB

PGN Kebut Pembangunan Infrastruktur Gas Bumi Songsong Swasembada Energi

Senin, 10 Maret 2025 - 13:29 WIB

Momen RAFI 2025, Telkomsel Hadirkan Konektivitas Jaringan Terbaik Sumatera

Jumat, 7 Maret 2025 - 17:41 WIB

Best Mobile Network, Telkomsel Pertahankan Posisi Jaringan Seluler Terbaik di Indonesia

Jumat, 7 Maret 2025 - 16:24 WIB

Sukses Raih Emas, Ditjen EBTKE Dukung Program ELOC BESTARI PGE Area Ulubelu

Kamis, 6 Maret 2025 - 04:44 WIB

Deflasi Februari 2025 Cuma Numpang Lewat, Berikutnya Waspadai Gejolak Inflasi Barang Pangan dan Pendidikan

Kamis, 6 Maret 2025 - 01:51 WIB

Ekspor Sektor Pertanian Lampung Sumbang 23,11 % di Awal 2025

Selasa, 4 Maret 2025 - 14:59 WIB

Layanan Penukaran Uang, BI Imbau Masyarakat Biasakan Transaksi Nontunai

Senin, 3 Maret 2025 - 23:36 WIB

Inflasi Lampung Februari 2025 Terjungkir Diskon Tarif Listrik

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Kapolres Tubaba Buka Bersama Awak Media

Jumat, 14 Mar 2025 - 14:04 WIB

E-Paper

Lentera Swara Lampung | 118 | Jumat, 14 Maret 2025

Kamis, 13 Mar 2025 - 23:38 WIB

Lampung Barat

PELANTIKAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI LAMPUNG BARAT

Kamis, 13 Mar 2025 - 22:05 WIB