Gakkumdu Janji Profesional, Ribuan Masa Aksi \’Balik Kanan\’

Redaksi

Senin, 9 Juli 2018 - 18:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandarlampung (Netizenku.com): Setelah 6 jam melakukan aksi, massa gabungan Aliansi Rakyat Lampung dan Koalisi Rakyat Lampung Untuk Pemilu Bersih (KRLUPB) akhirnya membubarkan diri.

Hal ini setelah Ketua Majelis Gakkumdu, Fatikhatul Khoiriyah menemui ribuan masa aksi di depan Kantor Gakkumdu Lampung, pukul 16.00 WIB. Meski sebelumnya Gakkumdu menurunkan perwakilan untuk menemui masa, namun ditolak mentah-mentah oleh ribuan masa, sehingga mengharuskan Fatikhatul Khoiriyah untuk turun tangan.

Dalam penyampaiannya, Khoir -sapaan akrabnya- mengucapkan terimakasih kepada massa karena sudah dari pagi sampai sore ini berunjuk rasa di depan Kantor Gakkumdu. \”Kami mendengarkan apa yang menjadi aspirasi dari dalam kantor sejak tadi. Saat ini, kami juga sedang melaksanakan sidang pemeriksaan terhadap apa yang menjadi tuntutan bapak ibu sekalian,\” kata Khoir.

Baca Juga  Mingrum: Petisi Rakyat Bukti Lemahnya Institusi Polisi dan Kinerja Penyelenggara

Khoir berjanji, Bawaslu Lampung akan bekerja secara profesional dalam menangani dugaan pelanggaran administrasi TSM Pilgub. Bahkan, dia juga menyebutkan bahwa persidangan juga langsung disiarkan live di facebook atau di Instagram Bawaslu.

\”Sidang ini kami lakukan secara terbuka dan live, bisa dilihat oleh bapak ibu sekalian di Facebook atau Instagram Bawaslu Lampung. Jadi masyarakat bisa melihat langsung Bawaslu bekerja secara profesional, jika Bawaslu tidak profesional bisa bapak ibu lihat,\” kata Khoir menutup tanggapannya.

Baca Juga  Gelar Sosialisasi Ideologi Pancasila, Dewi Nadi Imbau Pemuda Jangan Mudah Terhasut Radikalisme

Sementara, Koordinator aksi, Rakhmat Husein meminta agar Ketua Bawaslu Lampung Fatikhatul Khoiriyah menanggapi tuntutan masa untuk mendiskualifikasi pasangan calon 3 Arinal-Nunik.

\”Mudah-mudahan Ketua Majelis Pemeriksa, dapat menjawab tuntutan kita. Teman-teman jangan memprovokasi yang lain, saat ini sudah kita dengarkan tanggapan Ketua Majelis Pemeriksa Fathikatul Khoiriyah yang saat ini menyidangkan perkara dugaan pelanggaran administrasi TSM Pilgub,\” kata Husein.

Baca Juga  Siap Hadapi Debat Pertama, Mirza-Jihan Konsultasi dengan Akademisi dan Serap Masukan dari Masyarakat

Lepas itu, Rakhmat Husein menutup aksi dan akan melanjutkan aksi pada esok hari dengan masa yang lebih besar. \”Sekarang kita bubar barisan, dan besok kita akan gelar aksi lagi, dengan penambahan personil dari Tanggamus dan daerah lain,\” ajak Husein. (Rio)

Berita Terkait

Presiden Prabowo Wanti-wanti Mendikti Agar Mahasiswa Tidak Terhasut
PAN Kembali Bantu Korban Banjir Bandar Lampung
Irham Jafar: 4 Pilar Kebangsaan Penting untuk Melawan Pergeseran Nilai
PSU Pilkada Pesawaran di Tengah Keterbatasan Anggaran, Ini Solusi dari Pak Sam
Sengketa Pilkada Pesawaran Berakhir, MK Putuskan Ini!!!
PAN Terus Pantau Banjir Bandar Lampung
PAN Kembali Kunjungi Korban Banjir
Gelisahku, Mungkin Kegelisahan Pj Gubernur Samsudin Juga

Berita Terkait

Kamis, 13 Maret 2025 - 23:08 WIB

Jelang Arus Mudik, Mendagri Soroti Kondisi Jalan di Lampung, Perbaiki!

Rabu, 12 Maret 2025 - 18:15 WIB

Polres Pringsewu Imbau Warga Waspadai Pencurian dengan Modus Pecah Kaca

Selasa, 11 Maret 2025 - 14:39 WIB

Pastikan Pelayanan Maksimal, Bupati Pringsewu Sidak Kantor Samsat

Senin, 10 Maret 2025 - 16:47 WIB

Bupati Pringsewu Sampaikan LKPJ Kepala Daerah 2024

Senin, 10 Maret 2025 - 16:38 WIB

Polres Pringsewu dan Mahasiswa Berbagi Takjil Kepada Pengguna Jalan

Senin, 10 Maret 2025 - 16:36 WIB

103 Peserta Ikuti Seleksi Administrasi Awal Penerimaan Polri di Polres Pringsewu

Senin, 10 Maret 2025 - 16:33 WIB

Bupati Pringsewu Lantik Andi Purwanto Sebagai Penjabat Sekretaris Daerah

Senin, 10 Maret 2025 - 16:30 WIB

Pantau Ketersediaan Bahan Pokok, Bupati Pringsewu Tinjau Pasar Banyumas

Berita Terbaru

E-Paper

Lentera Swara Lampung | 118 | Jumat, 14 Maret 2025

Kamis, 13 Mar 2025 - 23:38 WIB

Lampung Barat

PELANTIKAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI LAMPUNG BARAT

Kamis, 13 Mar 2025 - 22:05 WIB