DPW PKS Lampung Buka Pendaftaran Bacaleg Pemilu 2024

Redaksi

Selasa, 21 September 2021 - 18:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PKS secara resmi membuka pendaftaran bakal calon anggota legislatif (bacaleg) se-Provinsi Lampung, Senin (20/9). Foto: Netizenku.com

PKS secara resmi membuka pendaftaran bakal calon anggota legislatif (bacaleg) se-Provinsi Lampung, Senin (20/9). Foto: Netizenku.com

Bandarlampung (Netizenku.com): DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Provinsi Lampung terus mematangkan persiapan program pencalonan anggota legislatif sedini mungkin. Setelah melalui beberapa proses, Senin (20/9), PKS secara resmi membuka pendaftaran bakal calon anggota legislatif (bacaleg) se-Provinsi Lampung.

Ketua DPW PKS Lampung Ahmad Mufti Salim menjelaskan beberapa tahapan proses pencalegan dini telah dimulai PKS sejak awal 2021.

“PKS ingin menghasilkan caleg yang siap untuk berkompetisi pada 2024. Sehingga dengan dibukanya pendaftaran bacaleg sedini mungkin tidak ada lagi ceritanya caleg PKS tidak siap,” kata dia di Bandarlampung, Selasa (21/9).

Baca Juga  Kelurahan Peduli Pemilu dan Pemilihan di Bandarlampung

PKS membuka pendaftaran mulai 20 September hingga akhir Oktober 2021. Dan pada Januari 2022 akan ditetapkan sebagai bacaleg dari PKS yang bisa mulai bekerja sebagai persiapan 2024.

Ketua Panitia Penjaringan Wilayah (Panjawil) yang juga Ketua Bidang Pemenang Pemilu dan Pilkada (BP3) PKS Lampung, Aep Saripudin, mengatakan PKS mengajak masyarakat Lampung untuk bersama PKS mewujudkan Indonesia yang Adil dan Sejahtera dengan mendaftarkan diri menjadi bacaleg PKS untuk DPR RI, DPRD Provinsi maupun DPRD Kabupaten/Kota se-Lampung.

Baca Juga  Ketua DPRD Lampung Hadiri Dharmasanti Tri Suci Waisak 2566/2022

“PKS membuka pendaftaran ini seluas-luasnya bagi masyarakat Lampung yang ingin bersama dengan PKS mewujudkan Indonesia yang adil dan sejahtera,” ujar Aep.

Aep juga menjelaskan bahwa tahapan penjaringan bacaleg ini sesuai dengan Petunjuk Teknis Penokohan dan Penjaringan Bakal Calon Anggota Dewan (BCAD) Nomor: 24/EDR/AH-PKS/2021 yang dikeluarkan oleh DPW PKS Lampung.

Bagi masyarakat yang berminat untuk mendaftarkan diri sebagai bacaleg PKS dapat menghubungi Panjawil PKS Lampung, dengan nomor kontak 0811 7248 877 (Oskar Saprudin). Pendaftaran ini tidak dipungut biaya.

Baca Juga  Lampung Dukung Ganjar-Puan Maju di Pilpres 2024

Panjawil menetapkan lima syarat bagi masyarakat yang ingin mendaftar sebagai bacaleg PKS, pertama Warga Negara Indonesia, kedua berusia minimal 21 tahun per September 2023, ketiga pendidikan minimal SLTA, keempat bersedia menjadi anggota PKS dan yang kelima mengisi formulir pendaftaran sebagai bacaleg PKS. (Josua)

Berita Terkait

Presiden Prabowo Wanti-wanti Mendikti Agar Mahasiswa Tidak Terhasut
PAN Kembali Bantu Korban Banjir Bandar Lampung
Irham Jafar: 4 Pilar Kebangsaan Penting untuk Melawan Pergeseran Nilai
PSU Pilkada Pesawaran di Tengah Keterbatasan Anggaran, Ini Solusi dari Pak Sam
Sengketa Pilkada Pesawaran Berakhir, MK Putuskan Ini!!!
PAN Terus Pantau Banjir Bandar Lampung
PAN Kembali Kunjungi Korban Banjir
Gelisahku, Mungkin Kegelisahan Pj Gubernur Samsudin Juga

Berita Terkait

Selasa, 18 Maret 2025 - 06:52 WIB

Operasi Kejar Target Jalan Tanpa Lubang Berlanjut ke Pesisir Teluk Lampung

Senin, 17 Maret 2025 - 14:00 WIB

Ramadan, BRI Regional Office Bandarlampung Berbagi Bahagia di Panti

Senin, 17 Maret 2025 - 03:14 WIB

Lampung Kejar Target Tak Ada Jalan Berlubang saat Lebaran

Sabtu, 15 Maret 2025 - 20:09 WIB

Kontribusi Nyata Energi, PGE Ulubelu Bak Pahlawan Tak Terlihat

Kamis, 13 Maret 2025 - 23:08 WIB

Jelang Arus Mudik, Mendagri Soroti Kondisi Jalan di Lampung, Perbaiki!

Kamis, 13 Maret 2025 - 22:59 WIB

Presiden Prabowo Wanti-wanti Mendikti Agar Mahasiswa Tidak Terhasut

Rabu, 12 Maret 2025 - 22:23 WIB

Lampung Menggeliat, Pemprov Segera Rekonstruksi 2 Ruas Jalan Senilai Rp19,44 M di Pringsewu

Minggu, 9 Maret 2025 - 03:26 WIB

Pemred Club Hadir Bukan Karena Latah

Berita Terbaru

Tiga polisi meregang nyawa usai ditembak saat hendak menggerebek lokasi judi sabung ayam di Kabupaten Way Kanan. FOTO: Ist

Daerah

Gerebek Sabung Ayam, 3 Polisi Gugur Diterjang Peluru

Selasa, 18 Mar 2025 - 05:52 WIB

Pesawaran

KPU Pesawaran Terima Massa Aksi, Ini Janjinya

Senin, 17 Mar 2025 - 14:09 WIB

Bandarlampung

Ramadan, BRI Regional Office Bandarlampung Berbagi Bahagia di Panti

Senin, 17 Mar 2025 - 14:00 WIB

Ilustrasi: Lampung Kejar Target Tak Ada Jalan Berlubang saat Lebaran (META AI)

Bandarlampung

Lampung Kejar Target Tak Ada Jalan Berlubang saat Lebaran

Senin, 17 Mar 2025 - 03:14 WIB