Bawaslu RI: KPU Tak Turunkan APK Pelanggaran Administratif

Redaksi

Sabtu, 5 Desember 2020 - 23:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Bawaslu Bandarlampung Candrawansah  (kiri) bersama personel Satpol PP Pemerintah Kota setempat menertibkan alat peraga sosialisasi \'baliho\' raksasa paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota di depan Masjid Al Furqon, Jumat (25/9). Foto: Netizenku.com

Ketua Bawaslu Bandarlampung Candrawansah  (kiri) bersama personel Satpol PP Pemerintah Kota setempat menertibkan alat peraga sosialisasi \'baliho\' raksasa paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota di depan Masjid Al Furqon, Jumat (25/9). Foto: Netizenku.com

Bandarlampung (Netizenku.com): Ketua Bawaslu RI Abhan meminta KPU untuk turut menertibkan alat peraga kampanye (APK) di masa tenang, 6-8 Desember.

Menurut Abhan penurunan APK adalah tanggung jawab KPU sesuai Peraturan KPU Nomor 11 Tahun 2020 Pasa 31.

\”Kalau KPU tidak mau diajak untuk penertiban, saya kira kita bisa merekomendasikan bahwa itu bagian dari pelanggaran administratif KPU,\” ujar dia saat meluncurkan Patroli Pengawasan pada Pemilihan Serentak 2020 secara daring, Sabtu (5/12) sore.

Abhan meminta penurunan APK tidak seluruhnya ditimpakan kepada Bawaslu tetapi KPU harus berinisiatif untuk berkoordinasi dengan pemerintah daerah, kepolisian, dan Bawaslu.

\”Jangan semua ditimpakan kepada jajaran kita, karena APK sebagian juga diproduksi oleh KPU, idealnya ketika masa tenang kita sudah menyurati pasangan calon dan dengan kesadaran sendiri menertibkan,\” kata dia.

Ketua Bawaslu Kota Bandarlampung Candrawansah mengaku sudah mengirimkan surat kepada KPU Bandarlampung dan Satpol PP Pemerintah Kota setempat terkait hal tersebut.

Baca Juga  Musa Ahmad Dikukuhkan

\”Untuk menertibkan APK, kami sudah mengirimkan surat kepada KPU dan akan berkirim surat kepada Satpol PP,\” kata dia di ruang kerjanya didampingi Kasatpol PP Suhardi Syamsi.

Suhardi menambahkan penertiban APK di 3 hari masa tenang akan melibatkan Satpol PP di 20 kecamatan se-Bandarlampung bersama Linmas, Lurah, Camat, dan jajaran Panwaslu.

\”Kalau hanya Satpol PP yang bekerja menurunkan APK tidak akan selesai dalam jangka waktu 3 hari itu,\” ujar Suhardi.

Ketua KPU Kota Bandarlampung Dedy Triadi saat dihubungi Netizenku, Sabtu (5/12) malam, mengatakan sudah memfasilitasi rapat koordinasi Bawaslu setempat dengan pasangan calon, dan pemerintah kota yang diwakili Kesbangpol pada sore tadi.

Baca Juga  Sidang DKPP, Khoir: Bawaslu berwenang membatalkan putusan KPU

\”Leading sectornya kan Bawaslu dan Satpol PP tapi kita mengambil inisiatif untuk menggelar rapat kerja di hari terakhir masa kampanye menuju masa tenang,\” kata Dedy.

Dalam rapat kerja tersebut, lanjut Dedy, pasangan calon berkomitmen menertibkan APK yang berbayar, advertising, maupun yang dipasang secara mandiri. (Josua)

Berita Terkait

Menakar Politis Gen Z: Antara Idealism Tren dan Pragmatisme
Sirekap Dinilai Berpotensi Salah Baca Data, Penta Peturun: Saksi Harus Jeli
Jaringan Rakyat Deklarasi Dukung Ganjar-Mahfud
Besok, Mahfud MD ke Lampung
Dikunjungi Atiqoh, Relawan Wanita Tani Komitmen Dukung Ganjar-Mahfud
Atikoh Ganjar Bakal Syukuran Bareng Wanita Tani di Pringsewu
LDS Delegasikan Anggota dalam Konsolidasi Nasional Pemantau Pemilu
Pernyataan Sikap atas Disinformasi dan Pembingkaian Berita “Kaum Muda Bincang Demokrasi”

Berita Terkait

Selasa, 19 Maret 2024 - 18:10 WIB

Yuliawati Apresiasi Kinerja Dinas Perdagangan Kota Metro

Rabu, 13 Maret 2024 - 19:42 WIB

Walikota Metro Kuliah Subuh di Masjid Taqwa

Kamis, 7 Maret 2024 - 19:38 WIB

Disperindag Lampung-Disdag Metro Gelar Pasar Murah Bersubsidi

Selasa, 5 Maret 2024 - 18:38 WIB

Metro Terima Penghargaan Adipura 2023 dari KLHK

Minggu, 3 Maret 2024 - 16:29 WIB

Pemkot Metro Terima Penghargaan Karya Bhakti Peduli Satpol PP

Selasa, 27 Februari 2024 - 17:49 WIB

Gubernur Lampung Resmikan RSH Kota Metro

Sabtu, 24 Februari 2024 - 16:49 WIB

Bangkit Haryo Utomo Buka Safari Dongeng Kota Metro

Kamis, 22 Februari 2024 - 19:57 WIB

PKS Metro Antar Lima Anggotanya ke Kursi Legislatif

Berita Terbaru

Kepala Disperkim Bandarlampung, Yusnadi Ferianto. Foto: Arsip Luki.

Bandarlampung

Tak Hanya Citra Garden, Pengembang Perumahan Diminta Proaktif

Rabu, 17 Apr 2024 - 20:56 WIB

Tulang Bawang Barat

Pj Bupati Tubaba Ziarah ke Makam para Raja

Rabu, 17 Apr 2024 - 20:41 WIB

Ketua DPRD Kota Bandarlampung, Wiyadi. Foto: Ist.

Bandarlampung

Soal Banjir, Dewan Nilai Pemkot Balam bak Pemadam Kebakaran

Rabu, 17 Apr 2024 - 20:22 WIB

Tanggamus

Pemkab Tanggamus Apel Perdana Pasca Libur Lebaran

Rabu, 17 Apr 2024 - 20:18 WIB