Bawaslu Lampung Raih Penghargaan Kehumasan Terbaik dari Bawaslu RI

Luki Pratama

Senin, 1 Juli 2024 - 10:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Koordinator Divisi Humas dan Datin Bawaslu Provinsi Lampung, Ahmad Qohar, ketika menerima penghargaan kehumasan terbaik. (Foto: Bawaslu).

Koordinator Divisi Humas dan Datin Bawaslu Provinsi Lampung, Ahmad Qohar, ketika menerima penghargaan kehumasan terbaik. (Foto: Bawaslu).

Sebagai wujud apresiasi terhadap kinerja Hubungan Masyarakat (Humas), Bawaslu Provinsi Lampung menerima Apresiasi sebagai Kehumasan Terbaik tingkat Provinsi dari Bawaslu RI dalam pelaksanaan Pemilu 2024.

Bandarlampung (Netizenku.com): PENGHARGAAN tersebut diserahkan pada Rapat Evaluasi Nasional Kehumasan Bawaslu dalam penyelenggaraan Pemilu dan persiapan kehumasan pada tahapan Pemilihan Serentak Tahun 2024 yang berlangsung di Hotel Boutique Golden Kemayoran, Jakarta, Minggu (30/6).

Selain Bawaslu Provinsi Lampung, sepuluh Bawaslu Provinsi lainnya juga mendapat penghargaan serupa, yaitu Bawaslu Banten, Jawa Tengah, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, Kepulauan Bangka Belitung, Nusa Tenggara Barat, Papua, Riau, Sumatera Barat, dan Sulawesi Selatan.

Baca Juga  Ketua Fraksi PAN Lampung Berbagi

Koordinator Divisi Humas dan Datin Bawaslu Provinsi Lampung, Ahmad Qohar, menyatakan bahwa apresiasi yang diterima merupakan hasil kerja keras dari masing-masing Bawaslu Provinsi.

“Apresiasi yang diterima oleh Bawaslu Provinsi Lampung dan Sepuluh Provinsi lainnya merupakan penghargaan atas kerja keras kehumasan di Bawaslu Provinsi, bagaimana membangun citra lembaga kita di mata publik menjadi lebih baik,” ungkapnya saat dikonfirmasi tim Humas Bawaslu Provinsi Lampung.

Namun demikian, Qohar menegaskan bahwa Bawaslu Provinsi Lampung tidak akan berpuas diri karena masih banyak tantangan yang akan dihadapi di masa mendatang.

Baca Juga  Pimpinan Golkar Lampung: Tony Fokus di Pileg

“Kedepannya akan banyak tantangan yang akan kita hadapi, seperti mengedukasi tentang tahapan Pilkada, mengedukasi pemilih pemula, dan mengedukasi seluruh elemen masyarakat,” lanjutnya.

Dalam kesempatan yang sama, Anggota Bawaslu RI, Lolly Suhenti, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan refleksi atas kerja yang telah dilakukan Bawaslu selama Pemilu 2024, dengan tujuan memperkuat langkah lembaga dalam pengawasan pemilihan kepala daerah.

Lolly juga mengimbau agar kinerja Humas mampu bekerja lintas divisi karena publik harus tahu apa saja yang dilakukan Bawaslu, mulai dari pencegahan, penindakan pelanggaran, hingga penyelesaian sengketa dalam mengawasi pemilu atau pilkada.

Baca Juga  Rahmat Mirzani Djausal Ajak PKB Bersama Membangun Lampung di Muskerwil DPW PKB Provinsi Lampung

Diketahui, Bawaslu Provinsi Lampung juga pernah Sabet Tiga Penghargaan dari Bawaslu Republik Indonesia, Tiga penghargaan tersebut diantaranya Terbaik 1 Kategori Media Sosial Terproduktif, Terbaik 1 Kategori Publikasi Vidio Terbaik, Terbaik 2 Kategori Karya Vidio Terbaik pada kegiatan Rapat Koordinasi Nasional dan Anugerah Kehumasan Bawaslu Tahun 2023 dengan tema Membangun Kepercayaan Publik Melalui Kehumasan yang Berkualitas dalam Pengawasan Pemilu 2024, Rabu (22/11). (Luki) 

Berita Terkait

Rahmat Mirzani Djausal: Politik Uang adalah Musuh Utama Demokrasi yang Harus Kita Lawan Bersama
Konser Kampanye Mirza-Jihan dan Bunda Eva Berlangsung Meriah Meski Diguyur Hujan
Pelepasan Ekspor Perdana Biostimulan ke Jepang, Rahmat Mirzani Dorong Swasembada Pupuk untuk Petani Lampung
Kampanye Akbar Mirza Jihan di PKOR Way Halim Meriah dengan Kehadiran Artis dan Tokoh Lampung
Kampanye Akbar Mirza Jihan di PKOR Way Halim Meriah dengan Kehadiran Artis dan Tokoh Lampung
“Riang 2 Gembira” Dibanjiri Warga Tanggamus
Relawan Bela Budaya Gelorakan Dukungan untuk Mirza-Jihan di Lampung Timur
Ribuan Warga Antusias Ikuti Senam Sehat Bersama Mirza-Jihan di Kota Metro

Berita Terkait

Rabu, 20 November 2024 - 13:39 WIB

Belasan Personel Polres Pringsewu Terima Penghargaan Khusus

Senin, 18 November 2024 - 19:24 WIB

Sinergi PWI-Polres Pringsewu Wujudkan Keterbukaan Informasi Kredibel dan Akuntabel

Senin, 18 November 2024 - 16:39 WIB

Polres Pringsewu Ajak Masyarakat Tolak Politik Uang di Pilkada Serentak 2024

Jumat, 15 November 2024 - 19:18 WIB

Terobosan Bidang Kesehatan Stem Cell dan Kanker, Pemkab Pringsewu Jalin Kerjasama dengan SCCR Indonesia

Jumat, 15 November 2024 - 13:06 WIB

Aksi Sosial Jajaran PWI Pringsewu Berbagi 150 Nasi Bungkus di RSUD

Kamis, 14 November 2024 - 16:36 WIB

Polres Pringsewu Akan Tindak Tegas Politik Uang dan Politik Identitas

Kamis, 14 November 2024 - 16:31 WIB

Pekon Panggungrejo Ikuti Penilaian Kampung Pancasila Tingkat Nasional

Rabu, 13 November 2024 - 18:22 WIB

Polres Pringsewu Amankan Kampanye Pilkada 2024

Berita Terbaru

Penjabat bupati Lampung Barat, Nukman memimpin rakor DESK Pilkada di aula Pesagi, Kamis (21/11).

Lampung Barat

Jelang Pilkada, Nukman Pimpin Rakor DESK

Kamis, 21 Nov 2024 - 17:11 WIB

Tanggamus

Direktur PT FBA Seret 2 Tersangka Baru Kasus Korupsi

Kamis, 21 Nov 2024 - 16:47 WIB

Bandarlampung

Teguh Endaryanto Nakhodai PERHEPI Bandar Lampung

Kamis, 21 Nov 2024 - 16:45 WIB

Tanggamus

Kejari Tanggamus Musnahkan Barang Bukti yang Telah Inkracht

Kamis, 21 Nov 2024 - 15:41 WIB