Balon Ketua PWI Nizwar Roadshow ke Pringsewu

Redaksi

Rabu, 6 Oktober 2021 - 06:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gedontataan (Netizenku): Bakal Calon Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Lampung Hi. Nizwar melanjutkan roadshow ke kabupaten/kota menggalang dukungan.

Sekretaris PWI Provinsi Lampung ini menyambangi Sekretariat PWI Kabupaten Pesawaran

Nizwar datang bersama Bendahara PWI Lampung Hi. Elkana Rio Adil, yang juga bakal calon Sekretaris PWI Lampung periode 2021 – 2026, dengan didampingi juru bicara Hi. Syahroni Yusuf, dan Wakil Sekretaris PWI Lampung Abdullah Al Masud.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Mereka disambut Penasehat PWI Kabupaten Pesawaran Erlan Soffandiy, Sekretaris PWI Pesawaran Sapto Firmansis, Bendahara Reza Utama dan sejumlah pengurus. Sementara Ketua PWI Pesawaran M. Ismail berhalangan hadir karena sedang mengikuti vaksin kedua di Kota Bandarlampung

Baca Juga  Kunjungi Dapil, Tamanuri: Membangun Desa Terisolir Melalui Program Aspirasi PISEW

Penasehat PWI Pesawaran Erlan Soffandy mengawali pertemuan dengan menyampaikan terimaksih atas kunjungan silaturahmi dan sosialisasi bakal calon menyambut Konferensi Provinsi (Konferprov) PWI Lampung pada awal Desember mendatang. Ia berharap proses Konfeprov nantinya berlangsung demokratis dan menghasilkan ketua terbaik untuk PWI Lampung yang lebih berkualitas dan profesional.

Sementara itu, Nizwar menyampaikan terimakasih atas sambutan hangat jajaran PWI Pesawaran. Ia katakan, menjelang berakhirnya kepengurusan periode 2016 – 2021, dirinya memohon maaf apabila melakukan kehilafan dan kesalahan.

Baca Juga  Gubernur Anugerahkan Penghargaan kepada 18 Inovator Lampung

“Saya pribadi, juga mewakili Bang Elkana, Abdullah Al Masud dan Syahroni, memohon maaf karena kami menyadari masih banyak kekurangan,” ucapnya

Terkait Konferprov, lanjut Nizwar, telah bermunculan sejumlah bakal calon. Menurutnya, ini menunjukkan berjalannya proses kaderisasi dengan baik.

“Dan calon-calon yang telah muncul merupakan senior, kawan dan sahabat-sahabat saya yang memiliki kapasitas baik. Siapapun yang terpilih, saya yakin punya spirit yang sama berbuat yang terbaik untuk PWI,” ujar Nizwar.

Karena itu, mantan Wakil Ketua Bidang Pendidikan dan Bidang Organisasi PWI Lampung ini berharap bahwa kontestasi ini seharusnya memberikan pembelajaran dan pendewasaan beroganisasi yang baik untuk anggota PWI di Provinsi Lampung.

Baca Juga  Pemprov Lampung Paparkan Stok Pangan Jelang Nataru

“Karena itu pula saya berharap jangan sampai kontestasi ini membuat kita terpecah belah,” ujar Nizwar

Menanggapinya, Sekretaris PWI Kabupaten Pesawaran Sapto Firmansis meyakini Konferprov kali ini menghasilkan yang terbaik. “Karena yang maju pencalonan juga merupakan kader-kader terbaik. Apa yang disampaikan menjadi gambaran yang baik pula bagi pemegang hak suara untuk menentukan pilihan,” katanya.(*)

Berita Terkait

Bimtek Persiapan Program Desa Baznas di Lampura Akan Maksimalkan Pemberdayaan Ternak Kambing
Pemprov Lampung Tepis Tuduhan Tidak Komitmen Salurkan DBH, Pemkot Dinilai Lucu
Truk Odol Buat Jalan Nasional Rusak, DPR RI Desak Ditindak Tegas
Perbaikan Jalur Wisata Lampung Siap Sambut Libur Idul Fitri
DBD Lampung Capai 1.909, Pemprov Keluarkan SE
Usai Dilantik, Aswarodi Prioritaskan Pengentasan Kemiskinan dan Infrastruktur
Jelang Idul Fitri Pemprov Lampung Pastikan Hewan Ternak Aman 
Gubernur Lampung Arinal Djunaidi Lantik Aswarodi sebagai Pj. Bupati Lampung Utara

Berita Terkait

Kamis, 28 Maret 2024 - 16:28 WIB

Tubaba Akan Beri Bantuan Unggas Untuk Keluarga Beresiko Stunting

Kamis, 28 Maret 2024 - 14:10 WIB

Pemkab Tubaba Siap Salurkan THR Kepada 3256 Penerima

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:43 WIB

Pemkab Tubaba Siap Salurkan Dana Hibah Parpol Pileg 2019

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:14 WIB

PUPR Tubaba Wujudkan Konektivitas Jalan Mantap Antar Wilayah

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:02 WIB

Jelang Idul Fitri Pemkab Tubaba Gelar GPM

Kamis, 28 Maret 2024 - 12:21 WIB

Target PAD Tubaba Over 100,15 Persen

Kamis, 28 Maret 2024 - 10:11 WIB

Tubaba Tingkatkan Taraf Hidup Lewat Rumah Layak Huni

Rabu, 27 Maret 2024 - 21:40 WIB

Tubaba Berhasil Tekan Laju Inflasi Daerah

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Tubaba Akan Beri Bantuan Unggas Untuk Keluarga Beresiko Stunting

Kamis, 28 Mar 2024 - 16:28 WIB

Tulang Bawang Barat

Pemkab Tubaba Siap Salurkan THR Kepada 3256 Penerima

Kamis, 28 Mar 2024 - 14:10 WIB

Pringsewu

Pj Bupati Pringsewu Panen Perdana Padi Organik Teknologi BBM

Kamis, 28 Mar 2024 - 14:05 WIB