Pesawaran (Netizenku.com): Komandan Brigade Infanteri (Danbrigif) 4 Marinir/BS, Kolonel Marinir Nawawi, meresmikan Kolam Renang Laut Anggaraksa Jaladhi Brani (Ajabra) Yonif 7 Marinir di Pantai Klara Jalan Way Ratai, Ketapang, Teluk Pandan Pesawaran, Rabu (31/3).
Dalam kesempatan tersebut, Danbrigif mengapresiasi sekaligus banggga akan inovasi dan dedikasi Komandan Batalyon Infanteri (Danyonif) 7 Marinir Letkol Marinir Budi Winjani dalam menyiapkan sarana latih bagi prajurit.
\”Kolam Renang Laut Ajabra ini merupakan kolam renang laut satu -satunya di jajaran Korps Marinir dan mungkin satu-satunya di Indonesia dan ini diharapkan bisa mencetak perenang handal dan berprestasi serta meningkatkan profesionalisme prajurit sebagai prajurit matra laut serta bermanfaat bagi masyarakat sekitar,\” ujar Kolonel Nawawi.
Danyonif 7 Marinir Letkol Marinir Budi Winjani mengatakan, pembuatan Kolam Renang Laut ini sebagai Sarana Latihan Prajurit Yonif 7 Marinir.
\”Untuk membina kemampuan dan keterampilan serta meningkatkan profesionalime prajuritnya dalam menunjang tugas ke depan,\” kata Letkol Budi.
Kolam renang laut yang dibangun dalam waktu kurang lebih 6 minggu ini memiliki panjang 50 meter dan lebar 12 meter dengan kedalaman 1,5 meter-2 meter dan berada di Pantai Klara.
\”Kolam renang Laut ini selain sebagai sarana latih untuk melaksanakan salah satu tugas dari Batalyon Infanteri 7 Marinir/Ajabra, juga bisa menjadi sarana rekreasi bagi prajurit dan keluarga. Sehingga moril prajurit tetap terjaga dalam menghadapi tugas-tugas yang akan datang,\” pungkasnya. (Josua)