Tubaba Tampil di Indonesian Cultural Fest 2018 di Azerbaijan

Redaksi

Minggu, 16 September 2018 - 12:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kabupaten Tubaba saat menampilkan Tari Nenemo di Fountain Square (Foto: Dok Pemkab Tubaba)

Kabupaten Tubaba saat menampilkan Tari Nenemo di Fountain Square (Foto: Dok Pemkab Tubaba)

Tulangbawang Barat (Netizenku.com): Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) tampil di event internasional, pada gelaran Indonesian Cultural Fest (ICF) 2018 ketiga di Azerbaijan, 13,15 dan 16 September 2018.

Kegiatan ini digelar di Heydar Aliyev Sarayi, yakni pusat kegiatan ICF, merupakan tempat pertunjukkan prestisius di Kota Baku dan Fountain Square (pusat perbelanjaan luar ruangan yang ramai dikunjungi oleh warga lokal maupun wisatawan mancanegara).

Tubaba mengikuti ajang ini guna melakukan promosi potensi ekonomi, pariwisata serta sosial budaya yang dimiliki, sehingga menjadikan Tubaba tujuan wisata dan pengembangan ekonomi bagi wisatawan internasional.

Baca Juga  Miliki Riwayat Perjalanan ke Ibukota Dua Warga Tubaba Diisolasi

Kesamaan antara Azerbaijan dengan Indonesia adalah pada mayoritas penduduknya yang beragama Islam, serta aktifnya kedua negara ini dalam organisasi internasional.

Terfokus pada even ICF merupakan sebuah kegiatan tahunan terbesar yang diselenggarakan oleh Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Baku di Azerbaijan sejak 2016 dan 2017.

Kegiatan yang dihadiri sekitar 3.500 inilah yang diikuti Kabupaten Tubaba berjuluk \’Bumi Ragem Sai Mangi Wawai\’, tampil di negara yang juga dikenal sebagai Negeri Api \’Burning Mountain\’ dan Layla Majnun.

Baca Juga  PT Hutama Karya Berbagi 8 Unit Laptop untuk Guru dan Siswa

ICF mencakup pertunjukkan seni budaya, seperti seni musik, seni tari, dan seni beladiri Indonesia.

Selain itu, juga memamerkan produk Indonesia, menyediakan informasi tentang Indonesia dan pariwisata, business meeting, kunjungan ke lembaga pendidikan, seminar multikulturalisme, dialog seni, showcase musik dan lain-lain.

\”Kami tampilkan dalam ajang ICF Tari Sigeh Pengunten, Tari Nenemo sebuah tari kreasi baru yang lahir di Tubaba dari falsafah Nemen (bekerja keras tahan banting) Nedes (bergotong royong saling terbuka) dan Neremo (ikhlas menerima hasil proses). Kami ingin gencar mempromosikan seni dan budaya khususnya dari Tubaba agar go Internasional,\”  ujar Bupati Tubaba Umar Ahmad.

Baca Juga  Umar Ahmad Buka Tubaba Traditional Culinary Expo 2020

Umar sangat optimistis, Tubaba ke depan menjadi kabupaten yang maju dan berdaya saing, sebagai tujuan wisata bagi wisatawan lokal dan mancanegara dengan ciri khas dan ikon-ikon Tubaba yang mulai dikenal, dan terus mengembangkan potensi-potensi wisata di seluruh wilayah Tubaba. (Arie)

Berita Terkait

Novianti-Ana Hadiri Pengajian Rutin PC Muslimat NU di Islamic Centre Tubaba
Firsada Ajak Pramuka Tubaba Tingkatkan Semangat Gotong Royong
Firsada Minta Kepalo Tiyuh Sampaikan Rencana dan Realisasi Anggaran
Kapolres Tubaba Hadiri Pelantikan 9 Pj Kepalo Tiyuh
Novriwan Jaya Serahkan Jabatan Sekda Tubaba ke Bayana
Andi Lian: Lampung Butuh Kepala Daerah yang Miliki Visi Perlindungan Anak
PW IPM Lampung Resmi Lantik PD IPM Tubaba
Lucu dan Uniknya Pilkada Tubaba, Simak di Sini!
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 6 September 2024 - 13:13 WIB

Peduli Sesama, Polres Lamteng Berikan Bansos untuk Warga Membutuhkan

Senin, 2 September 2024 - 15:54 WIB

Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Hadiri HUT ke-66 Dusun Sriwaluyo II

Kamis, 22 Agustus 2024 - 20:35 WIB

OJK-Polda Lampung Edukasi Bhabinkamtibmas Bahaya Aktifitas Keuangan Ilegal

Jumat, 16 Agustus 2024 - 17:59 WIB

Musa Ahmad Kukuhkan 40 Anggota Paskibraka Lampung Tengah

Jumat, 16 Agustus 2024 - 17:38 WIB

Sambut Hari Jadi Polwan ke-76, Polres Lampung Tengah Gelar Bhakti Kesehatan

Kamis, 15 Agustus 2024 - 15:17 WIB

Kapolres Lampung Tengah Pimpin Lat Pra Ops Mantap Praja Krakatau 2024

Selasa, 23 Juli 2024 - 20:36 WIB

Operasi Patuh Krakatau 2024, Polres Lampung Tengah Gelar Sidang di Tempat

Kamis, 18 Juli 2024 - 15:06 WIB

Rusmandi Buka Visitasi Evaluasi Pelaksanaan Statistik Sektoral Lamteng

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Novianti-Ana Hadiri Pengajian Rutin PC Muslimat NU di Islamic Centre Tubaba

Sabtu, 7 Sep 2024 - 19:27 WIB

Lampung Tengah

Peduli Sesama, Polres Lamteng Berikan Bansos untuk Warga Membutuhkan

Jumat, 6 Sep 2024 - 13:13 WIB