(Lagi) Busroni Pimpin Demokrat Tubaba

Redaksi

Kamis, 5 April 2018 - 20:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tulangbawang Barat (Netizenku): Busroni terpilih sebagai Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) dalam Musyawarah Cabang (Muscab) DPC Partai Demokrat se-Lampung.

Saat diwawancara, Busroni mengaku siap membesarkan dan mengibarkan panji partai berlogo mercy tersebut hingga ke seluruh wilayah kabupaten setempat.

\"\"

\”Saya siap mengibarkan panji Partai Demokrat hingga ke seluruh penjuru wilayah di Tubaba, dan tetap mempertahankan perolehan suara bahkan kita targetkan dari 6 kursi menjadi 8 kursi di DPRD Tubaba pada Pileg 2019 mendatang,\” ungkap Busroni saat memberikan sepatah kata usai terpilihnya kembali secara aklamasi oleh 9 Dewan Pengurus Anak Cabang (DPAC) 9 kecamatan di kabupaten setempat, Kamis (5/4) sekira pukul 16.00 WIb.

Baca Juga  Kapolres Tubaba Pimpin Sertijab Kasat Reskrim dan Samapta

Terpilihnya Busroni menjadi ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Tubaba periode 2018-2023 tersebut dilaksanakan di Swiss Bell Hotel di Bandar Lampung dalam balutan Musyawarah Cabang (Muscab) DPC 15 kabupaten/kota se-Provinsi Lampung sejak kemarin.

Busroni yang juga saat ini tengah menjabat sebagai ketua DPRD Kabupaten Tubaba telah menduduki jabatan ketua DPC Partai Demokrat selama tiga periode. \”Busroni telah menduduki jabatan ketua DPC hingga tiga periode ini. Terkait pelantikan hasil Muscab III ini akan dilaksanakan di Kabupaten Tubaba,\” ungkap Paisol, SH, Ketua Tim Formatur Muscab III kepada netizenku.com.

Baca Juga  Lagi, Dua Rumah Warga Tubaba Dilalap Si Jago Merah

Terkait siapa yang menjabat sekretaris dan bendahara serta pengurus lainnya, menurut Paisol, Tim Formatur mempunyai waktu selama satu minggu kedepan untuk menyusunnya. Sementara ini yang menjadi calon kuat jabatan sekretaris yakni Sarmin, dan bendahara Sunaidi Usman. \”Ada calon kandidat lain, namun belum bisa kita sebutkan, karena masih kita godok kita susun hingga seminggu kedepan,\” tukasnya.

Baca Juga  Pemkab Tubaba Terima Hibah Ambulans dari Pemprov Lampung

Selain dihadiri oleh 9 dewan pengurus anak cabang (DPAC), Muscab III tersebut juga dihadiri Jend. Purn. Edi Purnomo selaku ketua DPP BP OKK bersama tim, Sarmin, Paisol, Sunaidi Usman, Yushi Riashi, dan beberapa pengurus DPD Partai Demokrat Provinsi Lampung. (Arie)

Berita Terkait

Tiyuh Mulya Jaya Realisasikan DD TA 2024 Total 1.2 Miliar
Tubaba Terima WTP dari BPK RI Sepuluh Kali Berturut-turut
Kepala Pusdiklatda Lampung Tutup KML Angkatan IV 2024
Realisasi DD, Tiyuh Panaragan Jaya Utama Mengedepankan Transparansi dan Akuntabilitas
Pemerintah Tiyuh Murni Jaya Realisasikan Penyerapan DD 2024 untuk Pembangunan
5000 KPM Mulai Terima Mantra Pemkab Tubaba
Kwarcab Pramuka Tubaba Gelar KML Angkatan IV
Pj Bupati-TPID Tubaba Pastikan Stabilitas Harga Bahan Pokok Jelang Nataru

Berita Terkait

Selasa, 24 Desember 2024 - 23:42 WIB

Pj Gubernur Lampung Serahkan CSR PT. Bank Lampung Kepada Pemkab Lampung Utara

Sabtu, 1 Juni 2024 - 20:37 WIB

Telkomsel Lite-Indihome Kotabumi Hadirkan Armada Band di Cooltura 2024

Jumat, 31 Mei 2024 - 11:34 WIB

Telkomsel Cooltura Hadir di Kotabumi Bertabur Hadiah dan Hiburan Menarik

Rabu, 22 Mei 2024 - 19:05 WIB

Relawan Sahabat Putih Biru dan Milenial Siap Menangkan RMD

Senin, 8 Januari 2024 - 16:57 WIB

Dua Unit Pembangkit EBT di Lampung Resmi Beroperasi Hari Ini

Rabu, 30 Agustus 2023 - 08:13 WIB

Dendi Ramadhona Terima Penghargaan Tanda Lencana Melati Kwarnas

Selasa, 31 Mei 2022 - 16:43 WIB

Pemprov Lampung Komit Tingkatkan Pembangunan Bidang Keagamaan dan Kerukunan Umat

Minggu, 10 April 2022 - 16:36 WIB

Mardani Warning Warga Lampura Soal Narkoba

Berita Terbaru