Oknum PNS Pemkab Tanggamus Diduga Pengguna Sabu

Redaksi

Rabu, 14 Oktober 2020 - 21:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanggamus (Netizenku.com): Salah satu oknum Pegawai Negeri Sipil Negara (PNS) Pemerintah Kabupaten Tanggamus diamankan Satres Narkoba Polres Tanggamus di salah satu rumah, Perumahan Griya Abdi Negara Kabupaten setempat, Selasa (13/10/20) Malam.

Terduga pelaku diketahui berinisial PM (38) diamankan terkait dugaan penyalahgunaan Narkoba Sabu, Terduga P sendiri diketahui menjabat sebagai salah satu Kepala Seksi (Kasi) di Kantor Kesbangpol Tanggamus.

Baca Juga  Pegawai Dinas Koperindag Tanggamus Dianiaya

Kasatresnarkoba AKP I Made Indra Wijaya, SH mengungkapkan, pihaknya mengamankan terduga P guna dilakukan penyelidikan sebab berdasarkan informasi masyarakat ia sering menyalahgunakan Sabu di rumahnya.

\”Kita baru melakukan pengamanan. berdasarkan informasi masyarakat bahwa tempat atau rumah terduga digunakan sebagai tempat menyalahgunakan Sabu,\” kata AKP I Made Indra Wijaya dalam keterangannya mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Oni Prasetya, Rabu (14/10/20).

\”Anggota bergerak berdasarkan laporan informasi tersebut dan kita baru amankan seorang berinisial PM,\” ungkap AKP I Made Indra Wijaya.

Baca Juga  Polres Tanggamus Bekuk Pengguna Sabu di Gubuk Berpagar Listrik

Kasat menegaskan bahwa pihaknya hanya mengamankan 1 orang, tidak seperti informasi beredar yang menyebut bahwa ada penangkapan 3 orang.

\”Yang kami amankan hanya 1 orang, tidak seperti beredar yang menyebut 3 orang,\” tegasnya.

Lanjut Kasat, dari rumah terduga PM pihaknya mengamankan barang bukti sisa pakai sabu dan alat hisap, juga langsung melakukan pemeriksaan urine kepada PM dan hasilnya positif.

Baca Juga  BKBH Unila: fotokopi surat dapat menjadi alat bukti di pengadilan

\”Tersangka juga mengakui jika terakhir mengkonsumsi sabu pada hari Senin (12/10/2020) di rumahnya,\” terangnya.

Menurut Kasat, dari pengakuan PM diketahui jika PM sudah mengenal dan menggunakan sabu itu selama setahun.

\”Untuk kepentingan penyelidikan saat ini PM ditahan di sel tahanan Polres Tanggamus,\” pungkasnya. (Arj)

Berita Terkait

BBM Diimpor Pakai Dolar Terbakar di Gudang Ilegal
Tersangka Pembunuhan di Pringsewu Dilimpahkan ke Kejaksaan
Karut-marut Koperasi Betik Gawi Pernah Dilaporkan 2022 Lalu
Dua Spesialis Pembobol Apotek di Pringsewu Ditangkap
Matikan ‘Lampu Merah’ Demi Uang, Warga Panjang Diamankan
Pihak BRI Diduga Kuat Terlibat Kasus “Kredit Fiktif Gunung Sari”
Bea Cukai Musnahkan 40 Juta Batang Hasil Tembakau Ilegal
Gelapkan Motor dan HP Teman, Pria di Pringsewu Ditangkap Polisi

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 15:41 WIB

Kejari Tanggamus Musnahkan Barang Bukti yang Telah Inkracht

Senin, 18 November 2024 - 11:57 WIB

KPU Tanggamus Helat Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada

Sabtu, 16 November 2024 - 17:49 WIB

Cabup Saleh Asnawi Kukuhkan 2.800 Tim Jalan Lurus Perubahan di Tiga Kecamatan

Sabtu, 16 November 2024 - 17:11 WIB

Kasatreskrim: Transaksi Judol Togel di Wonosobo Capai Rp25 Jutaan/Bulan

Sabtu, 16 November 2024 - 16:43 WIB

Gerak Cepat, Polres Tanggamus Berantas Judi Online

Jumat, 15 November 2024 - 17:07 WIB

Ribuan Tim Pemenangan Jalan Lurus Perubahan Kotaagung Dikukuhkan

Kamis, 14 November 2024 - 21:28 WIB

Paslon 02 Kian Mantap Raih Kemenangan di Pilkada Tanggamus

Kamis, 14 November 2024 - 21:15 WIB

DPRD Tanggamus Paripurna Sumpah Janji PAW Heru Antori

Berita Terbaru

Penjabat bupati Lampung Barat, Nukman memimpin rakor DESK Pilkada di aula Pesagi, Kamis (21/11).

Lampung Barat

Jelang Pilkada, Nukman Pimpin Rakor DESK

Kamis, 21 Nov 2024 - 17:11 WIB