Terduga Teroris Supriyanto Dikenal Baik dan Rajin Ibadah

Redaksi

Sabtu, 19 Mei 2018 - 13:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Masjid dimana Supriyanto diamankan Densus 88.

Masjid dimana Supriyanto diamankan Densus 88.

Bandarlampung (Netizenku.com): Terduga teroris, Supriyanto, rupanya merupakan orang yang baik bagi para pedagang di Pasar Tamin. Para pedagang Pasar Tamin pun menilai bahwa Supriyanto rajin beribadah dan mudah berbaur dengan masyarakat.

Diketahui, Densus 88 pada Jum’at (18/5) siang menangkap Supriyanto yang diduga merupakan simpatisan ISIS. Supriyanto yang lebih dikenal dengan Supri ini ditangkap seusai shalat Jumat di Masjid Jami\’ Nurul Khoir.

Pedagang yang biasa bergaul dengan Supri, mengaku kaget saat mendapatkan informasi bahwa temannya dibawa pihak kepolisian.

Baca Juga  Demo, Driver Online: Penuhi Tuntutan atau Angkat Kaki dari Indonesia

Salah seorang pedagang, Endang mengaku terbiasa melihat keseharian Supri karena tempat berdagangnya tepat di depan kios makanan bekunya. Dirinya merasa terkejut dan tidak percaya kalau Supri ditangkap karena ada indikasi bahwa dirinya merupakan teroris.

“Awalnya itu ya biasa hari Jumat kita jumatan, kan hujan itu saya sekilas cuma lihat ada beberapa orang keluar dari masjid, terus ya sambil bawa orang digandeng tapi enggak tau kalau itu emang Supri. Dan pagi ini setelah baca koran eh bener ternyata Supri, pantes dia enggak dagang hari ini,” katanya, Sabtu (19/5).

Baca Juga  Perawat se-Indonesia Rapatkan Barisan Kawal Kasus Penganiayaan Rekan Mereka di RSUDAM

Dalam kesehariannya, Supri dikenal sebagai pribadi yang baik hati dan rajin beribadah.

“Kalo orang nya mah baik, enggak ada kecurigaan apa-apa, malah saya udah dianggap ibu sendiri,” jawab salah satu pedagang lain.

Terpisah, warga Kurungan Nyawa, Pesawaran dihebohkan dengan kedatangan tim Densus 88 yang menggeledah rumah Supriyanto (39) bin Wer Qadar dan istrinya yang tinggal di kontrakan milik Atip di Jalan Asikin RT 01, Dusun Margo Rejo 2, Desa Kurungan Nyawa, Kecamatan Gedongtataan, Pesawaran.

Baca Juga  Diyakini, Tol Sumatera Akan Buat Kehidupan Melebihi Pulau Jawa

Menurut Ketua RT setempat, Yudi Handoko, tim Densus 88 mengumpulkan  beberapa barang bukti  dan memasang police line di rumah kontrakan tersebut.(Melita)

Berita Terkait

Gerebek Sabung Ayam, 3 Polisi Gugur Diterjang Peluru
Hanya 23 ASN Terpilih Mendapat Tugas Mendampingi Pelantikan Mirza-Jihan
Jumat Dasyat! 12 Pejabat PPTP Lampung Tempati Pos Baru, Ini Pesan Pj Gubernur Samsudin
Terobosan Bidang Kesehatan Stem Cell dan Kanker, Pemkab Pringsewu Jalin Kerjasama dengan SCCR Indonesia
Pj Gubernur Samsudin Terima Kunjungan AMSI Lampung
Dinilai Lalai, Komisi IV akan Panggil Pengelola RS Graha Husada
Dewan Beri Peringatan Keras Soal Insiden Kebocoran Oksigen RS Graha Husada
Tabung Oksigen Bocor, Puluhan Pengunjung RS Graha Husada Berhamburan Keluar

Berita Terkait

Kamis, 20 Maret 2025 - 22:20 WIB

Bank Lampung Butuh Satu Orang Ini

Kamis, 20 Maret 2025 - 21:56 WIB

Purnama Wulan Sari Mirza Terpilih Jadi Ketua PMI Lampung

Kamis, 20 Maret 2025 - 16:09 WIB

BPJS Kesehatan Komitmen Akses Layanan JKN Tetap Buka Selama Libur Lebaran

Kamis, 20 Maret 2025 - 01:31 WIB

Catat! Ini Produsen dan Penyalur Minyakita Terdaftar di Lampung

Rabu, 19 Maret 2025 - 21:46 WIB

KPU Lampung: Uji Publik Calon Pengganti PSU Pesawaran Berlangsung Hanya Sampai Besok!

Rabu, 19 Maret 2025 - 20:18 WIB

Pasar Murah Jelang Idul Fitri, PLN UID Lampung Siapkan 1000 Paket Sembako

Rabu, 19 Maret 2025 - 20:13 WIB

Berbagi di Bulan Suci Ramadan, PGN Beri Santunan CSR 10.541 Anak Yatim

Rabu, 19 Maret 2025 - 14:55 WIB

BRI Regional Office Bandarlampung Santuni 200 Anak Yatim Piatu di Bulan Ramadan

Berita Terbaru

Diskusi bersama Bung Mirza di masa kampanye. (foto: dok pribadi)

Celoteh

Kebohongan Resmi dan Keterangan Palsu

Senin, 24 Mar 2025 - 05:01 WIB

Gubernur Mirza didampingi Kepala BPKAD Marindo Kurniawan dan Koordinator Pemred Club, Herman Batin Mangku, saat berbuka bersama di hotel Akar, Sabtu (22/3/2025).

Lampung

Gubernur Mirza “Titip” 3 Poin pada Pemred Club

Minggu, 23 Mar 2025 - 00:48 WIB

Paket berisi kepala babi dikirim ke wartawan Tempo. (foto: dok tvtempo)

Nasional

Kepala Babi Teror Jurnalis Tempo

Jumat, 21 Mar 2025 - 00:16 WIB

Bank Lampung butuh Komisaris

Bandarlampung

Bank Lampung Butuh Satu Orang Ini

Kamis, 20 Mar 2025 - 22:20 WIB

Akhirnya seluruh pengurus PMI kabupaten Kota se Lampung mendukung sepenuh Purnama Wulan Sari Mirza sebagai Ketua PMI Provinsi Lampung periode 2025-2030 . Di Hotel Emersia Bandar Lampung. Kamis (20/3).

Bandarlampung

Purnama Wulan Sari Mirza Terpilih Jadi Ketua PMI Lampung

Kamis, 20 Mar 2025 - 21:56 WIB